TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Santri Gontor Diduga Tewas Dianiaya, Menag: Proses Hukum!

Kemenag selidiki keterlibatan pesantren

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas. (IDN Times/Aryodamar)

Jakarta, IDN Times - Seorang santri di Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Darussalam Gontor 1, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur berinisial AM (17), tewas diduga dianiaya seniornya. Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas, meminta kasus kematian AM diproses hukum.

"Kami perintahkan kepada aparat di Kementerian Agama untuk datang ke sana, melihat apa sih sebenernya yang terjadi," ujar Yaqut di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (8/9/2022).

Baca Juga: Kasus Gontor, KPAI Soroti Pola Kekerasan Sistematis di Pesantren

Baca Juga: Santri Korban Penganiayaan di Gontor Sempat Curhat Tak Betah

1. Kemenag selidiki keterlibatan pesantren soal kematian santri

Gedung Kementerian Agama (Kemenag) (IDN Times/Shemi)

Yaqut mengatakan Kemenag juga menyelidiki keterlibatan pesantren dalam kematian santrinya. Namun, bila pesantren tak terbukti bersalah, tidak akan menerima sanksi.

"Sementara, urusan pesantren kita jalan terus nih, kita lagi melihat, aparat kita kita akan lihat, aparatur Kementerian Agama kita lihat di lapangan di Pondok Pesantren Gontor seperti apa. Tentu bukan hanya di Gontor 1, tapi kan gontor punya berbagai cabang. Ini untuk melihat apakah ini sistematis atau memang ini personal, kalau personal kan gak boleh lembaganya jadi korban," kata dia.

2. Pelaku harus dihukum

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas dalam acara Launching Peringatan Hari Santri 2021 pada Selasa (21/9/2021). (youtube.com/Kemenag RI)

Lebih lanjut, Yaqut menegaskan, setiap pelaku perundangan bahkan berujung kematian orang lain, pelakunya harus mendapat hukuman. Meski demikian, kata Yaqut, Kemenag saat ini masih melakukan penyelidikan.

"Kemudian yang harus dicari ini memang sengaja lembaga pendidikan ini lalai, atau dia memang membuat sistem di lembaga pendidikannya itu, sehingga anak-anak bisa berperilaku itu atau seperti apa? Kita akan pelajari," ucap dia.

Baca Juga: Kasus Gontor, KPAI Soroti Pola Kekerasan Sistematis di Pesantren

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya