TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bertemu Milenial di Ponorogo, Ganjar Janji Sediakan Internet Gratis

Ganjar sebut pengadaan internet harus merata se-Indnesia

Ganjar Pranowo bertemu dengan sejumlah milenial di Ponorogo, Jawa Timur, pada Jumat (19/1/2024) (IDN Times/Istimewa)

Jakarta, IDN Times - Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo bertemu dengan sejumlah milenial di Ponorogo, Jawa Timur, pada Jumat (19/1/2024). Milenial itu berprofesi sebagai pelaku UMKM, influencer, petani, hingga seniman.

Terkait dengan UMKM, Ganjar berjanji akan memberikan fasilitas, promosi, pendampingan, pelatihan dan kemudahan akses modal.

"Dia berharap betul adanya fasilitas dari pemerintah. Mereka butuh pendampingan, promo, akses permodalan, pelatihan dan sebenarnya mereka punya kemampuan. Itu ditunjukkan oleh anak-anak yang tinggal di desa," ujar Ganjar dalam keterangannya.

Baca Juga: Ganjar Beberkan Cara agar Stunting di Indonesia Bisa Turun

1. Bicara internet gratis

Ganjar Pranowo bertemu dengan sejumlah milenial di Ponorogo, Jawa Timur, pada Jumat (19/1/2024) (IDN Times/Istimewa)

Ganjar kemudian berjanji memberikan internet gratis supercepat. Dia mengatakan, internet tersebut akan disediakan secara merata di seluruh Indonesia.

"Pentingnya internet harus merata, kecepatannya mesti tinggi dan orang yang sudah biasa mengakses aplikasi mereka bisa bekerja dari tempatnya masing-masing," kata dia.

Baca Juga: Alam Ganjar Bagi-Bagi Tips Masuk PTN, Coba yuk!

2. Internet bisa membuka potensi ekonomi

Ganjar Pranowo bertemu dengan sejumlah milenial di Ponorogo, Jawa Timur, pada Jumat (19/1/2024) (IDN Times/Istimewa)

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengatakan, internet dapat memberikan kemudian bagi pelaku usaha dalam mengakses pasar lebih luas.

"Fasilitas dari pemerintah menjadi penting untuk mereka. Ini potensi ekonomi yang besar sekaligus membuka lapangan kerja sebenarnya," ucap Ganjar.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya