TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Anak Buah Hasto PDIP Lapor ke Komnas HAM soal HP dan ATM Disita KPK

Kusnadi lapor Komnas HAM ditemani pengacara

Staf Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Kusnadi lapor ke Komnas HAM terkait HP dan buku catatan PDIP disita KPK (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Intinya Sih...

  • Kusnadi melapor ke Komnas HAM terkait penyitaan HP dan ATM-nya oleh KPK.
  • ATM dan handphone Kusnadi belum dikembalikan oleh KPK, sehingga dia kesulitan mengirim uang ke keluarganya di kampung.
  • Kusnadi menceritakan pengalamannya saat disita HP dan ATM-nya oleh penyidik KPK, serta menyatakan bahwa barang-barang tersebut disita untuk pembuktian kasus Harun Masiku.

Jakarta, IDN Times - Staf Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Kusnadi, melapor ke Komnas HAM terkait penyitaan handphone (HP) dan ATM-nya oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Penyitaan itu terjadi pada Senin (10/6/2024) ketika Kusnadi menunggu Hasto diperiksa penyidik KPK.

Kusnadi datang ke Komnas HAM didampingi sejumlah pengacara.

"Ada ATM sama buku tabungan yang isinya juga enggak seberapa, enggak ada Rp1 juta," ujar Kusnadi di Komnas HAM, Jakarta, Rabu (12/6/2024).

Baca Juga: Staf Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Laporkan Penyidik KPK ke Dewas

1. Kusnadi mengaku belum bisa mengirimkan uang ke keluarga di kampung

Staf Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Kusnadi lapor ke Komnas HAM terkait HP dan buku catatan PDIP disita KPK (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Kusnadi mengaku, karena ATM-nya disita KPK, belum bisa mengirimkan uang ke keluarganya di kampung. Dia mengaku, handphone dan ATM-nya belum dikembalikan KPK.

Sebagai staf, Kusnadi turut bersama rombongan yang mengantar Hasto saat menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Senin (10/6) kemarin. Usai Hasto masuk ke ruang pemeriksaan, Kusnadi dan yang lainnya menunggu di lantai bawah Gedung KPK.

"Sampai sekarang belum, belum bisa menafkahi, karena kemarin juga saya ponselnya disita juga," kata dia.

Baca Juga: Dewas KPK Dalami Dugaan Pelanggaran Etik yang Dilaporkan Staf Hasto

2. HP Hasto juga disita

Staf Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Kusnadi lapor ke Komnas HAM terkait HP dan buku catatan PDIP disita KPK (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Dalam kesempatan itu, Kusnadi menceritakan penyitaan tersebut. Ketika itu, Kusnadi sedang menunggu Hasto yang diperiksa penyidik KPK.

Tiba-tiba ada Kompol Rossa menghampiri dan memintanya naik ke lantai dua karena dipanggil Hasto. Saat naik ke lantai dua, Kusnadi mengaku diintrogasi oleh penyidik KPK.

"Jadi, di lantai atas saya digeledah dan barangnya disita, diintimidasi, dibentak-bentak, saya merasa dibohongi juga, katanya dipanggil Bapak (Hasto), itu ternyata gak. Dibentaknya 'sudah kamu diam aja', saya kan orang biasa, saya takut," ucap Kusnadi.

Ketika itu, HP Hasto dan buku agenda DPP PDI Perjuangan juga disita penyidik KPK.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya