TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kegiatan Asyik untuk Habiskan Libur Lebaran di Jakarta

Yuk, seru-seruan di Jakarta

Ilustrasi festival musik (summersonic.com)

Jakarta, IDN Times - Jakarta juga bisa dijadikan tempat yang asyik untuk menghabiskan libur Lebaran. Beberapa destinasi wisata dan kegiatan bisa dilakukan untuk menikmati waktu bersama keluarga dan kerabat.

Beberapa Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di wilayah Jakarta menyampaikan sejumlah rekomendasi kegiatan yang bisa dilakukan selama libur Lebaran.

Melansir dari ANTARA, berikut 5 kegiatan yang bisa dilakukan di wilayah jakarta untuk mengisi libur Lebaran.

Baca Juga: Tradisi Lebaran Ketupat, Begini Sejarah dan Maknanya

1. Festival Pulang Kampung di TMII

Taman Mini Indonesia Indah (TMII). (IDN Times/Trio Hamdani)

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menggelar Festival Pulang Kampung yang berlangsung pada 8-15 April 2024. Terdapat beragam kuliner nusantara dan pertunjukan budaya Indonesia yang tersaji di dalamnya.

TMII menggelar acara istimewa hari ini (13/4/2024) dengan adanya Lompat Batu dan Tari Perang di Plaza Kori Agung yang dimulai pukul 17.00-18.00 WIB.

Selain itu, ada pula Bazar Kuliner Nusantara yang dimulai pukul 18.00-20.00 WIB, Tabuh Nusantara di depan anjungan DI Yogyakarta pada pukul 13.15-14.00 WIB dan Pertunjukan Air Mancur Tirta Renjana dan Tirta Cerita yang berlangsung berturut-turut pada pukul 18.30-19.10 WIB di Plaza Promenade.

Tiket masuk TMII bisa dibeli dengan harga Rp35 ribu per orang. Adapun biaya yang dikenakan untuk kendaraan senilai Rp35 ribu untuk mobil dan Rp15 ribu untuk sepeda motor serta Rp10 ribu untuk sepeda.

2. Jakarta Lebaran Fair 2024

Juicy Luicy di Jakarta Fair 2023 (Dok.Juicy Luicy)

Masyrakat dapat menimati Lebaran Fair 2024 di JIExpo, Kemayoran sepanjang 3-21 April 2024. Kegiatan ini menyuguhkan pameran, bazar dan ragam kuliner.

Hari ini, yang menjadi sorotan dalam Jakarta Lebaran Fair 2024 adalah pemeriksaan gigi gratis yang dilakukan tenaga ahli dari Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) di Hall B2 dan berlangsung hingga pukul 20.00 WIB.

Selain itu ada pula konser musik yang pada Sabtu ini akan diramaikan oleh band Pitu dan penyanyi wanita Feby Putri. Pengunjung dapat membeli tiket masuk dengan harga Rp35 ribu.

Baca Juga: Libur Lebaran, Warga Priok Ini Berkemah di Kebun Binatang Ragunan

3. Festival Raya Kemenangan Ancol

Festival Keajaiban Ramadan di Ancol. (dok. Ancol)

Bergeser ke Jakarta Utara, terdapat Festival Raya Kemenangan di Ancol mulai 4-15 April 2024 mendatang. Live music akan tersaji di Pantai Lagoon mulai pukul 18.30 WIB.

Hari ini, Last Child akan mengisi panggung untuk menghibur para penggemar. Pengunjung diperlukan membeli tiket masuk Ancol seharga Rp30 ribu per orang. Sementara, harga untuk kendaraan dikenakan Rp20 ribu per motor dan Rp30 ribu per mobil. Tiket dapat dibeli di laman ancol.com.

4. Nonton Film Budaya Betawi

Museum Bahari (instagram.com/juliati_magda)

Masyarakat juga dapat menikmati acara santai seperti Nonton Film Budaya Betawi selama masa lebaran ini. Dinas Kebudayaan Jakarta memproduksi film dan ditayangkan oleh Museum Bahari, Jakarta Utara pada 11-15 April 2024 di Bioskop Museum (Bioseum) Malahayati.

Hari ini, film berjudul “Kagak Pake Gawai Kite tetep Bahagia” akan ditayangkan. Ada dua sesi penayangan, yakni sesi pertama pukul 10.00 WIB dan sesi kedua pukul 14.00 WIB.

Pengunjung hanya perlu membeli tiket masuk museum seharga Rp15 ribu untuk dewasa dan lima ribu rupiah untuk pelajar atau anak-anak jika ingin menikmati kegiatan ini.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya