TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Turap Ragunan Ambrol ke Jalan, Pengelola Sebut Imbas Hujan Deras 

Turap yang ambrol selebar 16 meter

Satgas Banjir DPUPR Kota Depok melakukan pengangkatan material pada turap yang longsor di dekat SDN Beji 1, Kecamatan Beji, Kota Depok. (Istimewa)

Jakarta, IDN Times - Turap atau pembatas dinding Taman Margasatwa (TM) Ragunan jebol dan ambrol ke arah Jalan Harsono RM, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Kepala Humas TM Ragunan Wahyudi Bambang mengatakan, kasus ini tak memakan korban. Namun, ambrolnya turap ini membuat jalan jadi tertutup.

"Gak ada (korban jiwa). Hanya menutup jalan saja semalam," kata dia kepada awak media, Senin (6/11/2023).

Baca Juga: Baru Dibangun, Turap Situ Senilai Rp13,9 Miliar di Tangerang Ambruk

1. Imbas curah hujan tinggi

ilustrasi musim hujan (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi)

Wahyudi menjelaskan, curah hujan yang turun memang cukup tinggi pada Senin (6/11/2023) dini hari. Hal itu yang disebut jadi penyebab turap ambrol. Kondisi hujan yang lebat membuat kontur tanah menjadi labil.

"Kemarin curah hujan cukup tinggi, sekitar jam satu dan selesai pukul tiga ya. Curah hujan cukup tinggi, sehingga yang tadinya tanah inikan keringnya, dengan adanya air membuat kontur tanah labil, lalu terjadilah longsor, beberapa turap kita longsor," katanya.

TM Ragunan mengambil langkah penanganan, yakni mengangkat tanah dinding penahan tanah yang ambrol tersebut.

"Langkah cepat yang kami ambil adalah melakukan penutupan menggunakan barrier dan tanah yang menutupi jalan langsung diangkat. Dikerjakan sampai malam bahkan, karena sudah terangkat semua," kata dia.

 

2. Lahan yang terdampak longsoran turap adalah parkiran

Satgas DPUPR Kota Depok sedang membuat turap sementara di Kali Sitamu, Kecamatan Cilodong, Kota Depok. (IDNTimes/Dicky)

Lahan yang terimbas turap ambrol ini, kata Wahyudi, adalah parkiran sepeda motor.

"Sebenarnya ini parkiran kita. Parkiran motor. Jadi enggak ada yang di atas sini kebetulan parkirnya. Jadi gak ada yang jatuh. Memang kosong," katanya.

Kebetulan tidak ada pengendara sepeda motor dan kendaraan yang diparkir saat kejadian.

Baca Juga: Diproyeksi Hilangkan Banjir, Turap Kali Bintaro Indah Resmi Berfungsi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya