TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kapolri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 31 Pati Polri, Ini Daftarnya

Komjen Pol Syahardiantono resmi menjabat Kabaintelkam

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin pelaksanaan upacara kenaikan pangkat perwira tinggi (pati) Polri. Upacara digelar di Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Sabtu (29/6/2024). (Dok. Humas Polri)

Intinya Sih...

  • Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat perwira tinggi (pati) Polri di Rupattama Mabes Polri, Jakarta
  • Total ada 31 pati Polri yang mengikuti upacara kenaikan pangkat

Jakarta, IDN Times - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin pelaksanaan upacara kenaikan pangkat perwira tinggi (pati) Polri. Upacara digelar di Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Sabtu (29/6/2024).

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, mengatakan, total ada 31 pati Polri yang mengikuti upacara kenaikan pangkat.

"Kapolri memimpin upacara pelaksanaan kenaikan pangkat ke dan dalam Pati Polri dan PNS Polri pada hari ini di Rupattama Mabes Polri," kata Trunoyudo dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (28/6/2024).

Baca Juga: Kapolri Janji Telusuri 4 Bandar Judi Online yang Terdeteksi

1. Komjen Agung Setya Imam kini menjabat pati Bareskrim Polri

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin pelaksanaan upacara kenaikan pangkat perwira tinggi (pati) Polri. Upacara digelar di Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Sabtu (29/6/2024). (Dok. Humas Polri)

Berdasarkan surat telegram nomor STR/1768/VI/KEP/2024, ada 26 pati Polri yang pangkatnya naik. Lalu, berdasarkan surat telegram nomor STR/1686/VI/KEP/2024 ada lima pati Polri yang naik pangkat.

Di antaranya Komjen Agung Setya Imam Effendi yang kini menempati jabatan pati Bareskrim Polri untuk penugasan pada BIN.

Baca Juga: Mutasi Besar Kapolri, 2 Direktur dan 7 Kapolres Polda Lampung Dirotasi

2. Komjen Pol Syahardiantono kini menempati jabatan Kabaintelkam

Kadiv Propam Polri, Irjen Pol Syahardiantono (dok. Humas Polri)

Kemudian, ada Komjen Pol Syahardiantono yang kini menempati jabatan Kabaintelkam. Selanjutnya, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto yang mengisi jabatan Kapolda Sumatra Utara dan Irjen Pol Suyudi Ario Seto sebagai Kapolda Banten.

Baca Juga: Mabes Polri Bongkar Judi Online Beromzet Rp15 M, Salah Satu Lokasinya di Semarang

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya