TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Fakta-fakta Perusahaan Animasi di Menteng Diduga Lakukan Kekerasan

Karyawan dipekerjakan hingga subuh

Ilustrasi pertengkaran antar perempuan (IDN Times/Aditya Pratama)

Intinya Sih...

  • Karyawan di perusahaan game art dan studio animasi BVL di Menteng, Jakarta Pusat diduga mengalami kekerasan oleh bos perusahaan
  • Polres Metro Jakarta Pusat telah mendatangi kantor BVL yang mempekerjakan lebih dari 80 karyawan laki-laki dan perempuan hingga subuh

Jakarta, IDN Times - Pengakuan eks karyawan diduga mengalami kekerasan oleh bos perusahaan game art dan studio animasi BVL yang berlokasi di Menteng, Jakarta Pusat, ramai diperbincangkan di media sosial X.

Menanggapi berita tersebut, Polres Metro Jakarta Pusat telah mendatangi kantor BVL yang beroperasi sejak 2019.

“Pemilik tempat tersebut orang asing (Tionghoa),” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Muhammad Firdaus dalam keterangan tertulisnya, Senin (16/9/2024).

Baca Juga: Penjambret Ponsel Mahasiswi ITS Masih Diburu Polisi

1. Karyawan dipekerjakan hingga subuh

Seorang pekerja merampungkan pengerjaan venue voli indoor di Sport Centre Kabupaten Deli Serdang, Sumut, Selasa (10/9/2024). (IDN Times/Prayugo Utomo)

Firdaus menjelaskan, perusahaan tersebut mempekerjakan karyawan laki-laki dan perempuan lebih dari 80 orang. Berdasarkan keterangan saksi yang telah diperiksa, perusahaan itu mempekerjakan karyawan hingga subuh.

“Untuk jam pulang karyawan tidak sama, paling cepat pukul 18.00 WIB dan paling lama pukul 04.00 WIB,” kata Firdaus.

Baca Juga: Polisi Kesulitan Tangkap Terduga Pembunuh Nia Gadis Penjual Gorengan

2. Kantor BVL sudah tidak beroperasi sejak Juli 2024

ilustrasi bullying (IDN Times/Mardya Shakti)

Adapun kondisi kantor BVL saat ini sudah tutup sejak Juli 2024. Polisi memastikan, kantor BVL sudah tidak ditempati.

“Tindak lanjut, penyidik mencari identitas korban dan profiling diduga pelaku,” ujar dia.

Baca Juga: Komut PT Mineral Trobos Dinilai Bisa Dijemput Paksa KPK karena Mangkir

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya