TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pramono-Rano Buat Kontrak Politik dengan Warga Kampung Susun Bayam

Warga Kampung Susun Bayam nyatakan dukung Pramono-Rano

Pramono Anung di Kampung Susun Bayam (Dok. Tim Pramono-Rano)

Intinya Sih...

  • Pramono Anung mendatangi warga Kampung Susun Bayam, Jakarta Utara, memperlihatkan kontrak politik dan menjanjikan penyelesaian permasalahan di sana.
  • Pramono berkomitmen mengundang seluruh pihak terkait untuk menyelesaikan persoalan Kampung Bayam jika terpilih menjadi Gubernur Jakarta.
  • Warga Kampung Susun Bayam menyatakan dukungan bagi Pramono Anung-Rano Karno dalam Pilkada Jakarta 2024, berharap hak mereka bisa terpenuhi apabila pasangan tersebut terpilih.

Jakarta, IDN Times - Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung mendatangi warga Kampung Susun Bayam, Jakarta Utara. Di sana, ia memaerkan kontrak politik yang dibuat dengan warga setempat.

"Saya dan Bang Doel sudah menandatangani Pakta Integritas yang diajukan Pak Furqon dan kawan-kawan. Ini ya sudah ya," ujar Pramono, Kamis (26/9/2024).

"Ini sebagai bukti saya dan Bang Doel betul-betul berkomitmen menyelesaikan persoalan Kampung Bayam," imbuhnya.

Baca Juga: Pramono Yakin Jakarta Tetap Jadi Episentrum Meski Ibu Kota Pindah

1. Pramono janji selesaikan masalah Kampung Susun Bayam

Pramono Anung (Dok. Tim Pramono-Rano)

Pramono berjanji untuk menuntaskan permasalahan di Kampung Susun Bayam. Ia berjanji akan mengundang seluruh pihak terkait apabila terpilih menjadi Gubernur Jakarta.

"Kalau saya diberikan amanah untuk itu tentu yang saya lakukan pertama adalah mengundang Jakpro, mengundang walikota, mengundang warga, untuk duduk bersama mencari titik temu penyelesaian ini, bahkan kalau diperlukan melibatkan lembaga independen seperti LBH," ujarnya.

2. Warga Kampung Susun Bayam dukung Pramono-Rano

Pramono Anung di Kampung Susun Bayam (Dok. Tim Pramono-Rano)

Setelah penyerahan kontrak politik, warga Kampung Susun Bayam menyatakan dukungan bagi Pramono Anung-Rano Karno dalam Pilkada Jakarta 2024. Hal itu ditegaskan oleh Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Madani, Muhammad Furqon.

"Saya rasa (warga) se-DKI, lah harus pilih Pak Pram. Kalau se-DKI, Kampung Bayam juga gak?" ujarnya.

Baca Juga: Rano Karno: Encang Encing Nyak Babe, Selamat Datang di Kampung Sendiri

3. Warga Kampung Susun Bayam berharap haknya terpenuhi

Pramono Anung (Dok. Tim Pramono-Rano)

Furqon berharap hak warga Kampung Susun Bayam bisa terpenuhi apabila Pramono-Rano terpilih. Menurutnya, saat ini hanya tinggal takdir Allah yang menentukan.

"Harapan utamanya, warga Kampung Bayam sebagai warga negara yang lahir di indonesia, hak-hak rakyat dikembalikan kepada rakyat. Hari ini takdir allah kita bisa duduk dengan Pak Pram. Tinggal Allah mengizinkannya, Pak Pram jadi gubernur," jelas Furqon.

Baca Juga: Pramono Klaim Buat Kesepakatan dengan Warga Kampung Susun Bayam

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya