TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ganjar Yakin Jokowi Tak Akan Gunakan Fasilitas Negara demi Gibran

Ganjar juga tak takut saingan dengan Gibran

Presiden Jokowi dan Ganjar Pranowo satu pesawat Kepresidenan. (Dok/Istimewa)

Jakarta, IDN Times - Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo yakin Presiden Joko "Jokowi" Widodo tidak akan menggunakan fasilitas negara untuk membantu anaknya, Gibran Rakabuming Raka, di Pemilhan Presiden (Pilpres) 2024. Gibran merupakan bakal cawapres yang mendampingi Prabowo Subianto.

"Enggak, enggak (khawatir). Pak Presiden enggak akan melakukan itu," kata Ganjar saat ditemui di Jakarta Pusat, Selasa (24/10/2023).

Baca Juga: Ganjar: Nama Gibran Tak Ada di Struktur Tim Pemenangan Nasional

Baca Juga: Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Bagaimana Hubungan Jokowi dan Megawati?

1. Ganjar tak takut saingan dengan Gibran

Dok. Humas Pemprov Jateng

Ganjar menegaskan tak takut bersaing dengan siapa pun dalam Pilpres 2024. Termasuk dengan Wali Kota Solo tersebut.

"Enggak, enggak. Saya enggak pernah takut," ucapnya.

Baca Juga: Jadi Cawapres Prabowo, Gibran Dinilai Ideal Lanjutkan Perjuangan Sandi

2. Gibran diusung jadi Bacaawapres Prabowo

Prabowo Subianto deklarasikan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden (cawapres) untuk Pilpres 2024. (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Seperti diketahui, Gibran yang masih menjadi kader PDI Perjuangan diusung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk menjadi bakal calon wakil presidennya. Jika resmi mendaftarkan diri, maka pasangan Prabowo-Gibran akan bersaing dengan Ganjar-Mahfud MD.

Ganjar-Mahfud disung oleh koalisi yang terdiri dari PDIP, PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya