TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Anies Baswedan Resmi Gagal Jadi Calon Gubernur Jakarta

PKB resmi gabung KIM Plus

Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan di acara Mukernas Perindo, Jakarta Pusat. (IDN Times/Santi Dewi)

Jakarta, IDN Times - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sudah tak bisa lagi mencalonkan diri dalam Pilkada Jakarta 2024. Kepastian itu didapat setelah seluruh partai politik telah memiliki pasangan yang diusung.

PDI Perjuangan (PDIP) mengusung pasangan Pramono Anung-Rano Karno sendirian. Sedangkan Ridwan Kamil-Suswono diusung belasan partai politik.

Partai politik tersebut antara lain Golkar, Gerindra, PKS, Demokrat, PSI, NasDem, PAN, PPP, Perindo, PKB, Gelora, Prima, Garuda, PKN, dan Prima.

Sebelumnya, PKB diisukan menarik dukungan untuk Ridwan Kamil-Suswono demi Anies. Namun, mereka hadir dalam pendaftaran hari ini.

"Ya lihat saja ini sekarang (hadir mendukung Ridwan Kamil-Suswono)," ujar Ketua DPW PKB Jakarta Hasbiallah Ilyas, Rabu (28/8/2024).

Diketahui, hanya PKB yang belum menyampaikan surat rekomendasi kepada pasangan Ridwan Kamil-Suswono dari anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. Dengan bergabungnya PKB melalui surat rekomendasi hari ini, peluang Partai Buruh berkoalisi dengan PKB untuk mengusung Anies di Pilkada DKI pun pupus dengan sendirinya. 

Baca Juga: Pramono Anung Sempat Ngobrol Dengan Anies Baswedan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya