TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Fadli Rahman, Millennial yang Jadi Direktur di Pertamina

Fadli Rahman akan menjadi pembicara IMGS 2022

Linkedin.com/fadlirahman

Jakarta, IDN Times - Fadli Rahman merupakan seorang millennial yang kini tengah menjabat sebagai Direktur Perencanaan Strategis dan Pengembangan Bisnis PT Pertamina Power Indonesia. Ia menjabat posisi tersebut mulai November 2021 hingga kini.

Sebelumnya, Fadli juga pernah menjabat sebagai komisaris di PT Pertamina Hulu Energi. Dia menyelesaikan pendidikannya di Institut Teknologi Bandung (ITB) dan dua universitas di Amerika Serikat.

Fadli akan menjadi pembicara dalam ajang Indonesia Millennial and Gen-Z Summit akan dilakukan secara offline di The Tribrata, Dharmawangsa, Jakarta selama dua hari, 29-30 September 2022.

Sebelum bertemu langsung dalam ajang tahunan ini, yuk kenalan terlebih dahulu dengan sosok Fadli Rahman!

Baca Juga: Profil Febriany Eddy, Membangun Karier di PT Vale hingga Jadi CEO 

1. Menjabat sejumlah posisi strategis

Kantor Pusat PT Pertamina (Persero) (IDN Times/Hana Adi Perdana)

Pada usianya yang masih 36 tahun, Fadli sudah pernah menjabat di berbagai posisi strategis di sejumlah perusahaan dan kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Sebelum menjabat sebagai Direktur Perencanaan Strategis dan Pengembangan Bisnis PT Pertamina Power Indonesia, Fadli pernah menjabat sebagai komisaris di PT Pertamina Hulu Energi.

Tak hanya itu, ia juga pernah menjabat sebagai Wakil Kepala Strategic Delivery Unit, Tenaga Ahli Menteri dalam Manajemen Perusahaan, dan Kepala Komite Dekarbonisasi BUMN.

2. Mengenyam pendidikan di luar negeri

Colorado School of Mines. (minesnewsroom.com)

Fadli mengenyam pendidikan sarjananya di Institut Teknologi Bandung dengan mengambil Teknik Perminyakan pada 2007. Kemudian, ia melanjutkan pendidikannya di Amerika Serikat.

Ia meraih gelar Master of Science pada Mineral and Energy Economics di Colorado School of Mines, Amerika Serikat, pada 2013. Tak hanya itu, ia juga menyelesaikan gelar Doctor of Philosophy-nya di sana pada 2016.

3. Terbitkan sejumlah publikasi

Ilustrasi perpustakaan (IDN Times/Reza Iqbal)

Fadli Rahman juga telah menerbitkan sejumlah karya ilmiahnya. Semua publikasi yang telah ia tulis memiliki topik sumber daya.

Di antaranya pada 2016, ia menerbitkan sebuah publikasi berjudul Carbon-Policy Interactions in California and the Competitive Selection of Renewable Generation Technologies untuk Association of Environmental and Resource Economists.

Fadli juga menerbitkan publikasi berjudul Indonesia’s USD120 Billion Oil and Gas Opportunity, untuk BCG Perspective, Energy & Environment pada 2017.

Baca Juga: Profil Samira Shihab, CEO Perusahaan E-Commerce Tinkerlust 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya