Rano Karno soal Lepas Saham Bir Pemprov DKI: Nanti Kita Pelajari

Kepemilikan saham sudah lama

Intinya Sih...

  • Rano Karno menanggapi kepemilikan saham bir Pemprov DKI di PT Delta Djakarta yang berlangsung lama.
  • Pihaknya akan mengkaji terkait pelepasan saham bir Pemprov DKI di PT Delta Jakarta karena sejarahnya panjang.

Jakarta, IDN Times - Bakal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta 2024, Rano Karno menanggapi soal kepemilikan saham bir Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta di PT Delta Djakarta Tbk (DLTA).

Rano menjelaskan, sejarah kepemilikan saham bir Pemprov DKI Jakarta di PT Delta Djakarta sudah berlangsung sejak lama. Oleh sebab itu, pihaknya masih akan mengkaji terkait pelepasan saham bir Pemprov DKI di PT Delta Jakarta.

"Itu kan sudah lama itu. lama itu sejarahnya panjang. Tentu kita pelajari," ujar Rano Karno di Rumah Pemenangan di Jl. Cemara, Jakarta Pusat, Minggu (15/9/2024).

Diketahui, Badan Pembinaan (BP) Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta telah empat kali bersurat ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta.

Sekretaris BP BUMD DKI Jakarta kala itu, Riyadi menjelaskan, pihaknya pada 2019 lalu, pertama kali bersurat ke DPRD DKI Jakarta.

"Empat kali. Surat pertamanya, Mei 2018. Yang kedua, Januari 2019, yang ketiga, Mei 2020 dan yang keempat Maret 2021," ujar Riyadi pada 6 Maret 2021 silam.

Sementara itu, Pemprov DKI Jakarta mendapatkan setoran dividen sebesar Rp60,1 miliar dari PT Delta Djakarta pada 2022 lalu. Pada tahun itu, PT Delta membagikan dividen sebesar Rp240,19 miliar kepada para pemegang sahamnya.

Adapun, Keputusan saham perseroan ditetapkan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang berlangsung pada Kamis, 16 Juni 2022.

Baca Juga: Pramono Anung Bakal Temui Jokowi Hingga Anies Baswedan

Topik:

  • Jujuk Ernawati

Berita Terkini Lainnya