PKS ke Ridwan Kamil: Wilujeng Sumping buat Kang Emil

PKS sebutan Anies masih dapat pendukung militan

Jakarta, IDN Times - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyambut baik peluang Ridwan Kamil akan didorong Partai Golkar untuk maju Pilkada DKI Jakarta 2024. 

Kendati, Juru Bicara PKS, Ahmad Mabrur mengingatkan secara politis, Ridwan Kamil bisa saja mendapatkan dukungan penuh dari sejumlah partai politik. 

"Wilujeng sumping (selamat datang) buat Kang Emil di Jakarta. Jakmania beda kultur sama viking," kata Mabruri saat dihubungi, Minggu (4/8/2024).

Namun, Mabruri menegaskan, Anies Baswedan sendiri sudah mengunci dukungan dari para Jakmania yang sangat militan. Menurut dia, kelompok ini juga tidak akan mudah untuk mengubah pilihannya.

"Secara politis mungkin Kang Emil dapat dukungan penuh. Tapi secara kultural Jakmania ini kan musuh bebuyutan viking persib. Jadi nggak gampang mengubah pilihan jakmania ke pimpinan bobotoh," kata dia.

1. Anies sudah membangun basis yang kuat di Jakarta

PKS ke Ridwan Kamil: Wilujeng Sumping buat Kang EmilKetua DPP PKS Bidang Humas, Ahmad Mabruri (IDN Times/Istimewa)

Lebih jauh, Mabruri mengatakan, Anies Baswedan sendiri sudah membangun basis yang kuat di Jakarta. Hal ini menjadi keuntungan tersendiri bagi Anies Baswedan sebagai petahana. 

Terlebih, kata dia, Anies sudah mendapatkan kesempatan untuk maju pada Pilpres 2024. Sehingga diharapkan basis-basis yang sudah dibangun itu tak mudah digerus oleh lawannya.

"Biasanya petahana sudah membangun basis yg kuat. Apalagi kemarin ikut pilpres," ujar dia.

Baca Juga: Demokrat Dorong 2 Kadernya Dampingi Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

2. Anies respons kans Ridwan Kamil maju di Pilkada DKI Jakarta

PKS ke Ridwan Kamil: Wilujeng Sumping buat Kang EmilMantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan. (IDN Times/Amir Faisol)

Sebelumnya, Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta dari Partai NasDem, Anies Baswedan, mengatakan fokusnya tidak akan goyah meskipun Ridwan Kamil menjadi lawannya di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Anies mengakui, tekadnya maju di Pilkada 2024 karena untuk memperbaiki berbagai persoalan yang terjadi di Jakarta. Menurut dia, motif politiknya di Pilkada 2024 adalah warga Jakarta.

Dia menegaskan, biarlah proses politik yang terjadi saat ini terus berjalan sampai hari penentuan itu tiba pada November 2024 mendatang.

"Fokus saya tidak mau bergeser. Fokus saya tentang warga Jakarta," kata Anies.

Baca Juga: Wacana KIM Plus di Pilkada Jakarta, Anies: Saya Sih Mengalir Aja

3. Rakyat Jakarta membutuhkan kondisi yang lebih baik

PKS ke Ridwan Kamil: Wilujeng Sumping buat Kang EmilAnies Baswedan hadir di acara Ngobrol Seru by IDN Times pada Selasa (11/6/2024). (IDN Times/Tata Firza)

Anies mengatakan, warga Jakarta saat ini terus mengeluhkan adanya perubahan. Dia mengatakan, warga ingin pelayanan publik di Jakarta bisa membaik. Tak hanya itu, warga juga membutuhkan kehidupan yang lebih makmur. 

Dia menegaskan, keluhan-keluhan itu semua menjadi fokusnya saat ini untuk membangun Jakarta menjadi kota yang lebih hidup.

"Karena kami melihat betul yang dibicarakan rakyat adalah bagaimana kondisi lebih baik," kata dia.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya