Menteri Ikut Nyaleg, Jokowi: Kalau Kerjanya Terganggu Ganti

Sejumlah menteri Jokowi maju sebagai caleg Pileg 2024

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko “Jokowi” Widodo menanggapi beberapa menteri di Kabinet Indonesia Maju, yang maju sebagai calon legislatif (caleg) pada Pemilu 2024.

Jokowi mengaku tidak keberatan karena siapapun berhak untuk menyalonkan diri sebagai caleg.

"Kalau dari saya yang penting tidak ganggu tugas keseharian (sebagai menteri)," kata Jokowi saat ditemui usai menghadiri Puncak Musra di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (14/5/2023).

Jokowi mengaku selalu mengevaluasi kinerja menterinya di Kabinet Indonesia Maju. Menurut dia, jikan proses pencalegan mengganggu kinerja mereka sebagI menteri, maka ia tidak akan segan untuk memecat menterinya.

"Ketiga, saya selalu evaluasi, kalau ganggu memang kerjanya terganggu ya ganti bisa. Gitu saja. Udah," imbuhnya.

Diketahui, sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju mencalonkan diri sebagai anggota legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI pada Pemilu 2024.

Para menteri yang maju dalam Pemilu 2024:
1. Zulkifli Hasan (Menteri Perdagangan)
2. Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan)
3. Abdul Halim Iskandar (Mendes PDTT)
4. Afriansyah Ferry Noor (Wamenaker)
5. Johnny G Plate (Menkominfo)
6. Syahrul Yasin Limpo (Mentan)
7. Yasonna Laoly (Menkumham)
8. Angela Tanoesoedibjo (Wamenparekraf).

Baca Juga: Menaker dan Wamen Sama-Sama Nyaleg, Bagaimana Nasib Tugas di Kabinet?

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya