Maju Pilkada Jateng 2024, Ahmad Luthfi Mundur dari Irjen Kemendag

Ahmad Luthfi juga sudah mundur dari Polri

Jakarta, IDN Times - Mantan Kapolda Jawa Tengah, Komjen Pol Ahmad Luthfi, telah mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Perdagangan (Kemendag). Luthfi mundur lantaran akan maju Pilkada Jawa Tengah 2024.

Pengunduran diri Luthfi dikonfirmasi Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan, saat rapat kerja bersama Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (4/9/2024).

Selain mundur dari Irjen Kemendag, Ahmad Luthfi juga sudah lebih dahulu mundur dari kepolisian.

"Irjen baru Pak Lutfhi tapi sudah maju gubernur di (Pilkada) Jawa Tengah. Jadi sudah mengajukan pengunduran diri," kata Zulkifli.

Dia menjelaskan posisi Irjen Kemendag saat ini diisi Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Jenderal Kementerian Perdagangan, Suhanto. Sementara, Irjen Kemendag masih menunggu keputusan presiden (Keppres).

"Nanti sudah ada Pak Putu tapi karena kami lagi tunggu Keppres dari Bapak Presiden, sementara dirangkap oleh Sekjen Plt," ujar Ketua Umum PAN itu.

Diketakui, Ahmad Luthfi dipastikan akan maju berpasangan dengan Taj Yasin dalam Pilkada Jawa Tengah 2024. Ahmad Luthfi-Taj Yasin diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus yang terdiri dari Partai Gerindra, Partai Golkar, PKS, NasDem, PKB, PAN, PPP,  Demokrat, PSI, Partai Buruh, PBB, dan Partai Garuda.

Baca Juga: Datangi Markas PKB Jateng, Ahmad Luthfi Pamer Dukungan Dari Jokowi

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya