Demokrat: Deklarasi KIM Plus Dukung Ridwan Kamil di DKI Tak Lama Lagi 

Ridwan Kamil dinantikan KIM

Intinya Sih...

  • Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akan dideklarasikan sebagai perahu yang akan mengantarkan Ridwan Kamil di Pilkada DKI Jakarta 2024
  • Proses politik terus dilakukan bersama sejumlah partai politik untuk menyukseskan KIM Plus

Jakarta, IDN Times - Deputi Bappilu Partai Demokrat, Kamhar Lakumani, mengatakan, Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus tidak lama lagi akan dideklarasikan sebagai perahu yang akan mengantarkan Ridwan Kamil di Pilkada DKI Jakarta 2024. Kamhar mengaku optimistis wacana KIM Plus yang digagas Partai Gerindra akan terwujud. 

"Kami optimistis KIM Plus bisa terwujud dan dalam waktu yang tidak terlalu lama lagi, bisa segera dideklarasikan," kata Kamhar Lakumani saat dihubungi, Rabu (7/8/2024).

Baca Juga: Hilal Ridwan Kamil di Jakarta Terlihat, Kaesang Safari Politik Lagi

1. Deklarasi akan dilakukan bersama partai-partai baru?

Demokrat: Deklarasi KIM Plus Dukung Ridwan Kamil di DKI Tak Lama Lagi ilustrasi pilkada (IDN Times/Esti Suryani)

Kamhar mengatakan, proses politik saat ini terus dilakukan bersama sejumlah partai politik untuk menyukseskan KIM Plus. Dia memastikan, dalam waktu yang tidak lama lagi akan terang benderang partai mana saja yang ikut dalam barisan koalisi besar ini.

"Proses komunikasi politiknya masih terus diikhtiarkan. Kita tunggu saja dalam waktu yang tidak terlalu lama akan terang benderang partai-partai mana saja yang tergabung di KIM Plus," kata dia.

Kamhar belum mau membocorkan apakah partai baru yang akan bergabung itu adalah NasDem dan PKS. Namun, ia tidak juga membantahnya.

Kamhar mengatakan, KIM juga terbuka untuk menerima NasDem dan PKS bergabung ke dalam barisan koalisi ini. 

"Semua terbuka kemungkinan (termasuk NasDem dan PKS)," ujar dia.

Baca Juga: Cak Imin: Pilkada Semua Sama, Tak Ada KIM, Jong Un dan Kimchi

2. Demokrat usulkan kader internal jadi cawagub Ridwan Kamil

Demokrat: Deklarasi KIM Plus Dukung Ridwan Kamil di DKI Tak Lama Lagi (Dok.Partai Demokrat)

Kamhar mengatakan, mengerucutnya nama Ridwan Kamil sebagai calon Gubernur DKI di Koalisi Plus ini telah lama dinantikan banyak pihak di internal koalisi. 

Tarik menarik antara Gerindra dan Golkar terkait nama Ridwan Kamil memang sempat terjadi. Waktu itu, Golkar masih kukuh untuk mencalonkan Ridwan Kamil maju di Pilkada Jawa Barat. Hal itu dilandaskan dengan tingkat elektabilitasnya yang tinggi di provinsi ini. Sedangkan, Gerindra ingin mendorong Ridwan Kamil supaya maju di Jakarta pada Pilkada 2024 mendatang. 

"Mengerucutnya Kang Emil yang akan dimajukan di Jakarta, telah dinanti-nantikan," kata dia 

Dia mengatakan, Demokrat sejak awal telah menyiapkan diri pada bursa bakal calon wakil gubernur. Kamhar mengakui, Demokrat cukup realistis dengan tidak mencalonkan kadernya sebagai bakal calon gubernur. 

Adapun nama-nama yang diusulkan di antaranya Wasekjen Partai Demokrat, Jansen Sitindaon; Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta; Mujiyono, dan Anggota DPRD DKI Jakarta, Ali Suharli. 

"Sejak awal untuk Pilgub Jakarta kami lebih mempersiapkan diri pada bursa calon wakil gubernur. Kami rasional dan realistis kader kami saat ini hanya memadai mengisi posisi sebagai cawagub," kata dia.

Baca Juga: Kaesang Ngaku Berani Lawan Anies dan Ridwan Kamil di Pilkada DKI 2024

3. KIM Plus dipastikan usung Ridwan Kamil di Jakarta

Demokrat: Deklarasi KIM Plus Dukung Ridwan Kamil di DKI Tak Lama Lagi Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. (IDN Times/Tata Firza)

Sebelumnya, Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengatakan, KIM Plus dipastikan akan mengusung Ridwan Kamil untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Dia mengatakan, sejumlah partai politik di dalam koalisi sudah sepakat mendukung eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

"Ya, insyaallah di KIM Plus sudah muncul satu nama, yaitu Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta," kata Dasco.

Baca Juga: Pertemuan Elite Gerindra dengan Rizieq Bahas Pilkada Jakarta?

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya