Cak Imin Singgung Masalah Haji, Doakan Jazilul Fawaid Jadi Menag

Cak Imin menilai perbaikan haji bisa bila ganti menteri

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum DPP PKB, Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, keras mengkritik carut-marut pelaksanaan haji. Menurut dia, masalah pelaksanaan haji tak pernah ada solusinya dari tahun ke tahun.

Cak Imin turut menyoroti layanan Armuzna atau Arafah, Muzdalifah dan Mina yang belum ada perubahan. Menurut dia, jemaah haji Indonesia tidur berdesak-desakan di tenda. 

Hal itu disampaikan Cak Imin saat memberikan sambutan dalam Mukernas PKB di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Selasa (23/7/2024).

"Contohnya haji, dari tahun ke tahun solusinya gak ada ya begitu mulu, mengulangi dan mengulang," kata Cak Imin. 

Selain itu, Cak Imin turut menyoroti masalah lain misalnya lempar jumroh yang baru diatasi setelah satu abad lamanya. Ia pun mengatakan, perbaikan pelaksanaan haji mungkin bisa berubah kalau Jazilul Fawaid menjadi Menteri Agama

"Dari dulu tidak ada solusi, setelah satu abad baru ada solusi, yang namanya lempar jumroh bertingkat, kenapa Arafah Mina gak dibikin bertingkat? Tentu menunggu Pak Jazil menjadi menteri agama kira-kira," kata Cak Imin.

Baca Juga: HNW Setuju Pembentukan Kementerian Haji, Dipisah dari Kemenag 

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya