30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan Stylish

Sudah pernah coba yang mana aja, Bro?

Kamu mulai bosan dengan gaya rambut yang sekarang? Mau mencoba potongan rambut baru, tapi takut tidak cocok dengan wajah dan penampilanmu? Beberapa gaya rambut, apalagi dicat dengan warna cerah terkadang kurang cocok dengan bentuk, jenis rambut, hingga warna kulit rata-rata pria Indonesia.

Buat kamu yang merasa demikian, gak perlu khawatir. Berikut kumpulan rekomendasi model rambut pria Indonesia yang keren dan stylish. Dijamin antigagal, deh! Simak selengkapnya di bawah ini, ya!

1. French crop

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan Stylishpotongan rambut low fade french crop (pinterest.com)

Gaya rambut pria Indonesia yang pertama adalah french cropFrench crop berfokus pada tampilan rambut dengan poni depan yang pendek. Sedangkan bagian samping dan belakang dicukur fade.

Gaya rambut french crop cocok untuk pria Indonesia dengan bentuk kepala persegi, diamond, atau yang memiliki rahang cukup tegas.

2. Buzz cut

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan Stylishilustrasi model rambut buzz cut (Instagram/@sean_the_barber)

Malas mau mengatur rambut? Kamu bisa coba gaya rambut buzz cut atau yang lebih dikenal dengan rambut cepak. Buzz cut menampilkan rambut bagian samping sangat tipis dan dibuat fade atau bergradasi.

Sedangkan rambut bagian atas dicukur sekitar satu hingga dua sentimeter. Rambut ini membuat bentuk kepalamu lebih terlihat dan penampilanmu menjadi lebih macho.

3. Caesar cut

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan Stylishmodel rambut caesar cut (allthingshair.com)

Mirip seperti french crop, gaya rambut caesar cut merupakan rambut yang menampilkan tampilan poni depan sangat pendek. Caesar cut dipopulerkan oleh pemain Manchester City, Phil Foden.

Rambut bagian atas caesar cut dicukur sekitar 1-2 cm. Sedangkan rambut bagian samping dan belakang dicukur mid fade atau high fade.

4. Fringe crop

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishIlustrasi gaya rambut classic fringe (hairmanz.com)

Gaya rambut fringe crop menampilkan rambut bagian atas dengan poni ke depan yang tegas. Rambut ini berfokus pada poni depan yang dicukur rata tanpa layer. Pada bagian samping, kamu bisa memotong rambut dengan mid fade atau high fade.

Supaya makin keren, gunakan hair powder agar rambut lebih bervolume dan tidak terlihat lepek, ya!

5. Textured crop

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishModel rambut textured french crop (coolmenshair.com)

Sesuai namanya, textured crop merupakan gaya rambut yang menampilkan bagian atas bertekstur dan bervolume. Potongan bertekstur tersebut didapat dengan memberi tambahan layer pada bagian atas rambut.

Sedangkan bagian samping dicukur mid fade agar menonjolkan tekstur rambut bagian atas. Tambahkan hair powder atau hairspray agar rambut makin keren.

6. Rambut paquito

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishModel rambut paquito, Medium buzz cut with accent (pinterest.com)

Rambut paquito merupakan gaya rambut yang terinspirasi dari salah satu karakter game Mobile Legends. Pada dasarnya, gaya rambut yang digunakan pada karakter tersebut adalah buzz cut.

Namun, ditambah dengan potongan disconnected pada pelipis, sehingga seolah rambut bagian atas dan bawah terpisah. Rambut bagian samping akan dicukur fade, sehingga membentuk efek gradasi.

7. Comma hair

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishGaya rambut comma hair (instagram.com/bn_sj2013)

Siapa yang tidak tahu comma hairComma hair merupakan gaya rambut yang menampilkan poni belah tengah dengan bentuk menyerupai simbol koma. Comma hair bisa di-styling dengan gaya belah tengah atau 70:30.

Gaya rambut comma hair dipopulerkan oleh para aktor dan idol Korea. Kemudian banyak dipakai oleh para pria di Indonesia.

8. Curtain

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan Stylishpotongan rambut low fade curtain (pinterest.com)

Mirip seperti comma hair, gaya rambut curtain menampilkan rambut belah tengah dengan poni depan yang bergelombang. Rambut curtain bagian atas biasanya dibiarkan agak panjang.

Bagian atas tersebut membentuk poni yang dibuat seperti tirai. Sedangkan rambut bagian samping dicukur taper dan tidak terlalu tipis.

9. Pompadour

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan Stylishilustrasi pompadour modern (istockphoto.com/jonathandowney)

Gaya rambut pria Indonesia yang populer dan tidak lekang oleh zaman adalah pompadourPompadour merupakan gaya rambut yang berfokus pada rambut bagian atas bervolume. Sedangkan bagian samping bisa dicukur taper atau fade.

Gaya rambut ini cocok bagi pemilik rambut tebal. Selain itu, kamu juga bisa menambahkan gel rambut atau pomade agar rambut terlihat lebih bervolume.

10. Undercut

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishPotongan mandarin undercut (pinterest.com)

Satu lagi gaya rambut pria yang timeless dan tetap populer adalah undercut. Pada dasarnya, gaya rambut undercut merupakan jenis cukuran yang rambut bagian atasnya panjang dan rambut bagian samping dicukur tipis.

Cukuran bagian samping bisa disesuaikan, misalnya taper maupun fade. Cukuran fade pun terbagi lagi menjadi tiga jenis, yaitu low fade, mid fade, dan high fade.

Baca Juga: 20 Model Rambut Cepak Pria yang Simpel dan Keren, Cek!

11. Bowl cut

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishModel rambut pendek pria Bowl Cut (pinterest.com)

Sesuai namanya, bowl cut adalah gaya rambut pria yang menampilkan rambut bagian atas menyerupai mangkuk. Sedangkan rambut bagian samping dicukur tipis atau bahkan hingga habis.

Rambut ini cocok untuk pria yang memiliki jenis rambut lurus hingga ikal yang mengembang. Bagi kamu yang ingin tampil nyentrik, gaya rambut ini cocok untukmu!

12. Quiff

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishPotongan rambut low fade short quiff (pinterest.com)

Quiff adalah gaya rambut pria Indonesia yang berfokus pada rambut bagian atas dengan poni ke atas. Sedangkan rambut bagian samping dicukur fade atau taper.

Cara styling gaya rambut quiff juga cukup khas, yaitu dengan menyisir rambut bagian atas ke arah depan terlebih dulu, lalu menyisir bagian depan rambut ke arah atas. Gaya rambut ini cocok untuk potongan rambut medium yang tidak terlalu panjang.

13. Edgar cut

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishIlustrasi model rambut Edgar cut (pinterest.com)

Edgar cut merupakan gaya rambut yang berfokus pada tampilan jigrak pada bagian atas. Gaya rambut ini sebenarnya mirip dengan french crop, sama-sama memiliki rambut bagian samping tipis dan bagian atas yang tebal dengan poni di depan.

Bedanya, edgar cut menggunakan cara styling dengan membuat rambut jigrak ke atas.

14. Taper fade

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishPompadour taper fade, potongan rambut taper fade yang digabung dengan pompadour (pinterest.com)

Taper fade adalah gaya rambut yang sebenarnya berfokus pada rambut bagian samping. Seperti yang diketahui, taper dan fade merupakan dua jenis cukuran rambut bagian samping.

Taper adalah jenis cukuran rambut bagian samping yang membuat garis alami rambut. Sedangkan fade adalah jenis cukuran rambut yang memberi efek menghilang atau gradasi.

Gaya rambut taper fade adalah menampilkan rambut rapi dan klimis, sehingga cocok untuk kebutuhan formal. Gunakan juga pomade atau gel rambut agar makin rapi.

15. Taper cut

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan Stylishgaya rambut Taper cut (instagram.com/crispylanez)

Taper cut adalah gaya rambut pria Indonesia yang menggunakan teknik cukuran taper pada bagian samping. Tampilan rambut bagian samping pada taper cut cenderung rata dan terlihat efek garis. Berbeda dengan cukuran fade yang menciptakan gradasi pada rambut samping.

Sedangkan bagian atas rambut bisa divariasikan tergantung jenis rambut. Mulai dari french crop, pompadour, dan sebagainya.

16. Comb over

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishModel rambut comb over (pinterest.com/menshaircuts.com)

Salah satu gaya rambut pria yang simpel adalah comb over. Gaya rambut ini berfokus pada rambut bagian samping yang dicukur fade, sedangkan bagian atas disisir ke arah samping atas.

Supaya klimis, kamu bisa menggunakan gel rambut atau pomade. Selain itu, pomade juga membuat tampilan rambut lebih bervolume.

Baca Juga: 7 Gaya Rambut Jefri Nichol yang Keren, Cobain Bro!

17. Mohawk

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishMohawk mullet (pinterest.com)

Buat kamu yang ingin tampil nyentrik, bisa mencoba gaya rambut mohawk. Gaya rambut ini merupakan gaya rambut klasik yang berfokus pada tampilan rambut atas hingga belakang yang panjang dan bagian samping dicukur habis atau tipis.

Kamu bisa memanjangkan rambut bagian belakang agar terlihat lebih punk. Sedangkan bagian depan bisa dibuat jabrik ke atas.

18. Faux hawk

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishPotongan mandarin faux hawk (pinterest.com)

Bagi yang ragu mencoba gaya rambut mohawk, bisa mencoba gaya rambut faux hawk yang lebih simpel. Gaya rambut ini bisa menjadi alternatif mohawk yang tidak terlalu ekstrem.

Faux hawk menampilkan rambut bagian atas jabrik, sedangkan bagian samping dicukur tipis atau taper

19. Rambut morrissey

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan Stylishgaya rambut morrissey (instagram.com/shawnscheepers)

Mau terlihat seperti seorang rocker? Kamu bisa coba gaya rambut morrissey. Gaya rambut ini memiliki bagian atas yang lebih panjang. Makin ke depan, rambut akan makin terlihat panjang dan membentuk jambul.

Pada bagian samping, rambut tidak perlu terlalu pendek. Bisa dicukur taper dengan clipper paling besar atau dibiarkan panjang agar bisa disisir ke belakang.

20. Mullet

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishPotongan rambut low fade short mullet (pinterest.com)

Gaya rambut pria Indonesia yang populer beberapa tahun ke belakang adalah mullet. Mullet merupakan gaya rambut yang menampilkan rambut bagian atas hingga belakang panjang dan bagian samping dicukur tipis.

Bagian belakang rambut mullet biasanya panjang ke bawah. Namun, bagian atas tidak perlu terlalu panjang dan bisa divariasikan dengan gaya rambut lainnya.

Rambut bagian samping juga bisa dicukur dengan low fade agar terlihat unik dan eksentrik.

21. Shaggy

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishPotongan rambut shaggy untuk wajah bulat (pinterest.com/haircutinspiration.com)

Gaya rambut shaggy untuk pria menampilkan rambut acak-acakan yang setengah panjang hingga menutupi telinga. Rambut shaggy biasanya berfokus pada layer rambut agar tidak terlalu bervolume dan tetap rapi.

Kamu bisa menjaga panjang rambut sepanjang telinga dan bagian poni sepanjang mata atau hidung. Kamu juga cukup styling dengan menyisirnya ke arah samping menggunakan tangan.

22. Two block

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishYoutube.com/The Garam Hair Studio Channel

Salah satu gaya rambut Korea yang populer di Indonesia adalah two block. Gaya rambut two block berfokus pada poni bagian depan yang fluffy dan menutupi area dahi. Sedangkan pada bagian samping tidak terlalu pendek dengan cukuran taper.

Cara styling gaya rambut two block bisa menggunakan hair powder agar terlihat bervolume dan tetap rapi.

23. Spiky

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishModel rambut pendek pria Spiky Sections (pinterest.com)

Rekomendasi gaya rambut pria Indonesia berikutnya adalah spikySpiky memiliki tampilan rambut bagian atas yang jigrak dan runcing ke atas. Sedangkan bagian samping bisa dicukur taper atau fade.

Gaya rambut ini biasanya cocok untuk jenis rambut lurus, sehingga bisa jigrak ke atas dengan baik. Agar tampilannya keren, gunakan produk styling rambut seperti gel, pomade, atau clay.

Baca Juga: 8 Model Rambut Pria Wajah Lonjong Kurus yang Keren, Wajib Coba

24. Side-parted

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan Stylishilustrasi potongan rambut side part with fade (menshairstyletrends.com)

Side-parted merupakan gaya rambut belah samping atau belah pinggir yang menampilkan poni cukup panjang. Gaya rambut ini populer digunakan oleh figur publik di Korea yang juga banyak dipakai berbagai kalangan di Indonesia.

Kamu bisa menggunakan hair powder agar rambut terlihat lebih tertata rapi dan tidak lepek.

25. Slick back

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishShort slick back (pinterest.com)

Slick back merupakan gaya rambut pria Indonesia yang berfokus pada rambut bagian atas yang disisir ke belakang secara klimis menggunakan gel rambut atau pomade. Sedangkan rambut bagian samping bisa dicukur fade atau dibiarkan panjang dan ikut disisir ke belakang.

Gaya rambut ini cocok untuk pria dengan jenis rambut lurus agar bisa disisir ke belakang.

26. Fluffy hair

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishModel rambut fluffy haircut (pinterest.com)

Salah satu gaya rambut yang unik dan cocok untuk pemilik rambut tebal adalah fluffy hair. Gaya rambut ini menampilkan rambut bagian atas yang tebal mengembang dan bergelombang.

Bagian samping rambut bisa dicukur taper agar tidak terlalu tipis. Selain itu, bisa juga dengan membiarkan rambut bagian samping panjang, sehingga rambut tampak lebih fluffy.

Namun, perawatan rambut ini akan cukup tricky karena perlu menggunakan beberapa produk agar rambut tetap tebal dan mengembang.

Baca Juga: 10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!

27. Burst fade

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishBurst fade, potongan rambut taper fade yang dikombinasikan dengan burst (pinterest.com)

Burst fade merupakan gaya rambut pria Indonesia yang menampilkan rambut bagian atas pendek seperti french crop. Sedangkan ciri khas burst fade terdapat pada bagian samping. Bagian samping burst fade menggunakan cukuran low fade pada area atas telinga.

Sedangkan untuk styling, kamu bisa menggunakan hair powder atau clay agar rambut bagian atas terlihat lebih bervolume tanpa takut terlihat lepek.

28. Ivy league cut

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishGaya rambut ivy league (thetrendspotter.net)

Gaya rambut pria Indonesia yang cocok bagi kamu agar terlihat lebih rapi adalah ivy league cut. Terinspirasi dari gaya rambut pelajar di Ivy League, potongan ini menampilkan rambut dengan poni pendek bagian depan yang disisir ke belakang.

Kemudian rambut bagian samping dicukur tipis taper atau fade. Kamu bisa styling dengan pomade atau clay agar rambut terlihat klimis dan rapi.

29. High and tight cut

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishHigh and Tight (instagram.com/brunomartinsbossa)

Buat yang ingin rambut lebih pendek, bisa mencoba gaya rambut high and tight cut. Gaya rambut high and tight cut menampilkan rambut bagian atas pendek sekitar 1-2 cm dan bagian samping dicukur high fade.

High and tight cut termasuk gaya rambut yang low maintenance karena tidak perlu ribet menyisir atau menggunakan produk-produk styling.

30. Burr cut

30 Model Rambut Pria Indonesia Paling Populer dan StylishBurr cut (pinterest.com)

Mirip seperti buzz cut, gaya rambut pendek yang bisa kamu coba adalah burr cut. Gaya rambut burr cut berfokus pada tampilan rambut cepak super pendek di seluruh bagian kepala, mulai dari depan, atas, samping, dan belakang.

Gaya rambut ini cocok jika kamu benar-benar tidak mau repot melakukan styling rambut atau bagi pria yang ingin menumbuhkan rambutnya dari awal.

Nah, itulah kumpulan rekomendasi model rambut pria Indonesia yang keren dan stylish. Tertarik mencoba yang mana, Bro?

Baca Juga: 7 Gaya Rambut Ahmad Dhani dari Masa ke Masa, Keren!

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Yunisda Dwi Saputri
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya