5 Cara Memilih Outfit Kondangan untuk Pria Gemuk, Jangan Asal!

Jangan sampai salah outfit

Bagi pria berbadan gemuk memilih outfit yang cocok dan pas khususnya untuk kondangan memang tidaklah mudah. Sebab, jika salah pilih outfit bisa membuat rasa percaya diri menurun dan looks tampilannya jadi kurang enak dipandang mata.

Namun, masih banyak juga ditemui pria berbadan gemuk memilih outfit asal-asalan dan cenderung abai dengan penampilannya karena tidak mau ribet. Padahal, hal tersebut kurang tepat, karena sebetulnya masih banyak cara agar pria gemuk untuk bisa tampil menarik terutama saat kondangan.

Penasaran bagaimana cara memilih outfit kondangan yang cocok untuk pria gemuk? Berikut adalah 5 cara di antaranya. Simak sampai selesai, ya!

Baca Juga: 5 Panduan Berpakaian Pria Gemuk agar Tampil Keren dan Percaya Diri

1. Cobalah memakai kemeja dengan motif garis vertikal

5 Cara Memilih Outfit Kondangan untuk Pria Gemuk, Jangan Asal!ilustrasi kemeja pria (freepik.com/user19737136)

Salah satu outfit yang sering dipakai para pria gemuk adalah adalah pakaian polos atau minim motif. Padahal, jika dilakukan terus menerus tentu akan sangat membosankan bukan? Baik dari pemakaianya dan juga orang yang melihatmu.

Untuk itu, tidak ada salahnya mencoba outfit dengan motif bergaris vertikal agar penampilanmu lebih modis dan tidak monoton. Pemilihan motif garis vertikal ini juga bertujuan menyamarkan ukuran tubuhmu agar tidak terlalu besar.

2. Pilihlah celana dengan model straight cut

5 Cara Memilih Outfit Kondangan untuk Pria Gemuk, Jangan Asal!ilustrasi outfit kondangan (freepik.com/freepik)

Celana menjadi salah satu fashion item yang sering diabaikan pria gemuk ketika pergi ke acara kondangan. Padahal celana sendiri punya peran penting dalam oke atau tidaknya penampilanmu, lho.

Celana yang paling pas untuk pria gemuk adalah model straigh cut, yaitu celana yang punya lebar yang sama dari atas sampai bawah dan tidak skinny atau ketat. Celana ini berguna untuk memberikan efek tinggi dan kurus bagi para pria gemuk.

3. Cobalah hindari warna outfit terlalu terang dan bila ingin tampil aman pakailah batik

5 Cara Memilih Outfit Kondangan untuk Pria Gemuk, Jangan Asal!ilustrasi pria memakai batik (tokopedia.com)

Memakai outfit warna terang atau cerah sebetulnya sah-sah saja bagi pria berbadan gemuk. Namun, perlu diperhatikan pemilihan warna cerah juga jangan sampai dalam tingkatan terlalu cerah atau mencolok, sebab selian tidak cocok juga gemukmu akan semakin tampak.

Dan salah satu outfit paling aman bagi pria gemuk ketik menghadiri kondangan adalah memakai batik. Sebab, pekaian ini mudah dipadukan, pilihan warna dan motifnya banyak, dan tidak memberikan efek terlalu gemuk bagi pemakainya.

4. Bila memutuskan memakai pakaian formal pilihlah dasi ukuran lebar dan jas yang tidak terlalu gombor

5 Cara Memilih Outfit Kondangan untuk Pria Gemuk, Jangan Asal!ilustrasi pria memakai jas (freppik.com/wirestock)

Selanjutnya, bila acara kondangan yang akan kamu hadiri sifatnya formal dan kamu memutuskan memakai pakaian formal seperti jas berdasi, maka pastikan memilih dasi yang lebar. Sebab, dasi yang lebar bisa menyamarkan kesan gemuk bagi pemakaianya.

Selain dasi yang lebar, warna dasi yang lebih gelap dari kemeja juga berperan penting untuk tidak menampakkan bentuk badan yang kurang proporsional. Dan, jika tidak darurat hindari memakai dasi kecil atau skinny tie karena akan membuat perutmu yang gemuk semakin terlihat.

5. Pilih sepatu kulit dengan model boots

5 Cara Memilih Outfit Kondangan untuk Pria Gemuk, Jangan Asal!ilustrasi sepatu boots (freepik.com/jcomp)

Terakhir pastikan kamu juga memilih sepatu dengan tipe yang tepat agar menunjang penampilanmu saat di kondangan. Sepatu terbaik bagi pria gemuk adalah jenis boots, yakni sepatu yang memiliki ukuran lebih tinggi di bagian mata kaki.

Selain agar lebih nyaman dipakai pria gemuk, sepatu boot juga membuat tampilan kaki pria gemuk lebih jenjang. Sepatu boot juga bisa memberikan tampilan yang maskulin.

Itu dia beberapa cara memilih outfit kondangan untuk pria gemuk yang bisa diikuti. Dengan pemilihan outfit yang tepat, selain keren maka kepercayaan dirimu pun pasti akan meningkat. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 10 Inspirasi Outfit Kondangan Pakai Batik ala Aktor Indonesia

Candra Septian Bantara Photo Verified Writer Candra Septian Bantara

Sehat dan Bahagia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya