TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Cara Membedakan Sneakers Asli dan Palsu Agar Tidak Kena Tipu

#IDNTimesMen Teliti dulu sebelum membeli!

Ilustrasi sneakers orisinal (pixabay/Pexels)

Memiliki sneakers selain sebagai pelindung kaki terkadang juga bisa memberikan kebanggaan tersendiri. Sneakers yang memiliki nilai karena sejarah maupun mereknya yang sudah terkenal, bisa menimbulkan perasaan senang saat memilikinya. 

Namun sayangnya kini industri sneakers palsu semakin merajalela. Banyak sneakers palsu yang memiliki bentuk nyaris sama dengan sneakers asli. Bahkan kini juga ada sneakers palsu yang harganya tidak murah sehingga dapat mengecoh kamu yang ingin membeli sneakers.

Agar kamu gak mudah keliru dan tertipu saat akan membeli sneakers orisinal atau asli, IDN Times sajikan tujuh cara mudah membedakan sneakers orisinal atau asli dengan palsu khusus untuk kamu, Bro! Simak pembahasannya sampai bawah!

1. Pastikan sneakers datang bersama dus aslinya

Ilustrasi sneakers dan dus (pexels/Ox Street)

Dus atau sneakers terkadang hanya dipandang sebagai sebuah wadah saja, padahal ini bisa menjadi cara untuk mengetahui apakah sneakers tersebut asli atau tidak. Pastikan dus sneakers yang kamu beli memang dus bawaannya dengan cara melihat label yang ada di dus. 

Biasanya di label tersebut memuat keterangan seri dan nomor sneakers yang kamu beli. Beberapa seri sneakers juga punya desain dus eksklusif yang tidak sama dengan seri lainnya, sehingga juga dapat dijadikan acuan untuk memastikan sneakers tersebut orisinal atau tidak.

Hindari produk sneakers yang tidak menyertakan dus atau mengganti dusnya dengan dus lain. Biasanya produk yang diganti dengan dus lain memiliki keterangan BNWB (brand new with box) yang artinya produknya baru namun memiliki dus yang bukan bawaannya.

2. Cek kode yang tertera di label sneakers dan dus

Ilustrasi sneakers orisinal (unsplash/Xavier Teo)

Setiap sneakers apalagi yang bermerek terkenal biasanya selalu mencantumkan nomor seri unik di setiap produknya. Nomor seri ini tidak pernah sama antar sneakers sebagai penanda bahwa sneakers tersebut orisinal. Nomor serinya biasanya tercantum pada tag yang ada di lidah sepatu. Nomor seri juga dicetak pada label yang ada di dus bawaannya.

Kamu bisa mencocokkan nomor seri yang ada di sneakers dengan dusnya. Pastikan nomor yang di sneakers dan di dus sama persis. Selain itu, beberapa merek sneakers juga bisa dicek nomor serinya melalui website resmi mereka.

Kamu juga tidak perlu mengkhawatirkan negara pembuat sneakers. Produk sneakers asli atau orisinal juga ada yang buatan Vietnam, China, bahkan Indonesia karena memang ada merek-merek besar yang memiliki pabrik di negara-negara tersebut agar mudah proses distribusi dan memperhitungkan faktor ekonomis juga.

3. Abaikan embel-embel di samping keterangan orisinal

Ilustrasi toko sneakers (pexels/Deybson Mallony)

Jika kamu berniat membeli sneakers di marketplace, biasanya kamu menemukan berbagai pilihan sneakers yang memiliki keterangan orisinal namun ada sedikit embel-embel di sampingnya, seperti "Premium Original" atau "Grade Original," dan bahkan "Original Quality."

Jika produknya memang orisinal tentu penjual akan lebih percaya diri dengan mencantumkan keterangan "Original" saja, tanpa perlu embel-embel lainnya, bukan? Kamu harus lebih teliti lagi jika toko online yang menjual sneakers incaran kamu mencantumkan keterangan seperti itu.

4. Bandingkan harga di toko dengan harga resmi di website

Website resmi Nike mencantumkan harga resmi sneakers (nike.com)

Sneakers palsu biasanya dijual dengan harga yang lebih murah dari sneakers orisinal. Harga yang lebih murah ini memang menggiurkan. Namun kamu patut hati-hati dan perlu mengecek lebih lanjut. 

Ada baiknya kamu mengetahui dulu harga resmi sneakers yang ingin kamu beli. Kamu bisa cek di website resmi merek sneakers tersebut berapa harga resminya. Lalu, bandingkan dengan harga di toko sneakers yang sedang kamu kunjungi. Jika sedang tidak ada diskon dan harganya terpaut jauh, kamu harus lebih berhati-hati, Bro.

Sedangkan untuk sneakers edisi spesial, biasanya akan ada berita di media saat peluncurannya yang juga mencantumkan harga resminya. Informasi tersebut bisa menjadi patokan kamu dalam membeli sneakers. 

Baca Juga: Pencinta Sneakers Wajib Tahu, Ini 5 Perbedaan BNWB dan BNOB

5. Teknologi yang ada pada sneakers asli susah ditiru produk palsu

Teknologi Air Max pada sneakers Nike (unsplash/Jairus Gallimore)

Banyak sneakers terutama untuk olahraga membenamkan atau menggunakan teknologi unik di dalamnya. Seperti seri Nike Air yang memiliki kantung udara untuk membantu kenyamanan saat berpijak. Selain itu misalnya juga ada teknologi gel dari merek sneakers olahraga Asics yang membantu menahan benturan kaki saat berlari.

Sneakers palsu biasanya hanya meniru tampilan luarnya saja, tanpa memerhatikan teknologi yang ada di dalamnya. Sehingga jika kamu berniat membeli sneakers yang memiliki teknologi khusus, kamu wajib mencoba efek dari teknologi yang dibenamkan ke dalam sneakers tersebut.

6. Build quality sneakers asli lebih berkualitas

Ilustrasi sneakers orisinal (unsplash/Pedro Manuel Serrera)

Sneakers palsu bisa meniru bentuk sneakers orisinal, namun bahan yang digunakan tak akan sebagus bahan sneakers orisinal, karena sneakers palsu harus menekan harga bahan agar harga jualnya lebih murah dari sneakers orisinal.

Sehingga saat membeli sneakers secara langsung, kamu bisa mengecek build quality dari sneakers tersebut. Sneakers orisinal menggunakan bahan-bahan yang bagus sehingga memengaruhi build quality. Jahitan sneakers asli juga rapi dan detail hingga ke bagian dalam sneakers.

Kamu juga bisa mencium aroma sneakers. Untuk sneakers palsu biasanya beraroma kurang sedap karena menggunakan karet yang tidak sebagus sneakers asli. Selain itu aroma lem biasanya juga menyengat.

Verified Writer

Rijalu Ahimsa

Men style advice and more

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya