4 Kelebihan Shaver Elektrik yang Tidak Berisik Saat Dipakai, Cek Bro!

Cocok digunakan di barbershop

Karena kerjanya yang lebih mengandalkan gerakan pada bagian pisau cukur hingga sisir, shaver elektrik cenderung menimbulkan berisik. Terkadang suaranya yang berisik menjadi alasan mengapa sebagian cowok malas mencukur rambut sendiri di rumah. Sementara mereka banyak berpikir jika shaver elektrik yang bagus dan tidak menimbulkan berisik punya harga yang mahal. 

Padahal, tidak semuanya shaver elektrik yang bagus dan tidak berisik itu mahal. Memang banyak kelebihan dari shaver elektrik tanpa menimbulkan berisik itu. Berikut beberapa kelebihan tersebut, guys!

1. Nyaman digunakan

4 Kelebihan Shaver Elektrik yang Tidak Berisik Saat Dipakai, Cek Bro!Ilustrasi shaver (pexels.com/Los Muertos Crew)

Salah satu kelebihan dari shaver elektrik yang tidak menimbulkan berisik ialah nyaman ketika digunakan. Bahkan ketika kamu mencukur rambut dalam waktu yang lama. Telinga tidak akan merasa cepat lelah dan tidak nyaman karena mendengar suara berisik dari shaver.

Selanjutnya, kamu jadi lebih bisa berkonsentrasi untuk mencukur rambut dengan baik. Bahkan, untuk melakukan styling yang kamu suka juga bisa dilakukan dengan lebih leluasa. Tidak heran jika banyak cowok lebih memilih untuk membeli shaver yang tidak menimbulkan berisik.

Baca Juga: 5 Keunggulan Shaver yang Disertai Fitur Pembersih Otomatis, Cek Guys!

2. Tidak mengganggu orang lain

4 Kelebihan Shaver Elektrik yang Tidak Berisik Saat Dipakai, Cek Bro!Ilustrasi mencukur rambut (pexels.com/Maksim Goncharenok)

Ketika menggunakan shaver yang berisik, biasanya tidak hanya membuat kita terganggu. Tapi kita juga akan merasa tidak nyaman karena bisa saja mengganggu orang lain di sekitar kita. Terlebih lagi jika kita membutuhkan waktu yang lama untuk proses mencukur dengan shaver yang berisik tersebut.

Sepertinya shaver yang berisik cocok digunakan di rumah yang memang tidak banyak penghuni di dalamnya. Atau bisa saja kamu menggunakannya ketika berada di kamar mandi. Jika memang sedang berada di lingkungan yang banyak orangnya, pemilihan shaver yang menimbulkan bising rasanya kurang tepat.

3. Cocok dipakai untuk barbershop

4 Kelebihan Shaver Elektrik yang Tidak Berisik Saat Dipakai, Cek Bro!Ilustrasi mencukur rambut (pexels.com/EMMANUEL Tchawi)

Kelebihan selanjutnya dari shaver yang tidak menimbulkan berisik ialah cocok dipakai untuk barbershop. Pastinya, sebagai pemilik barbershop ingin memberikan kenyamanan kepada pelanggan kita. Dengan memilih shaver tanpa menimbulkan berisik, jadi salah satu cara kita untuk bisa membuat pelanggan merasa nyaman dan lebih menikmati proses mencukur yang ada.

Orang yang mencukur rambut pelanggan mereka juga akan jauh lebih nyaman serta konsentrasi dengan memakai shaver tanpa menimbulkan berisik. Pastinya, mereka akan jauh lebih bisa memberikan pelayanan maksimal dan memenuhi setiap permintaan potong rambut pelanggan mereka. Hal ini yang memang membuat shaver tanpa menimbulkan berisik saat digunakan itu cocok digunakan untuk barbershop.

4. Nyaman jika dipakai untuk mencukur rambut bayi dan anak

4 Kelebihan Shaver Elektrik yang Tidak Berisik Saat Dipakai, Cek Bro!Ilustrasi mencukur rambut (pexels.com/Kawê Rodrigues)

Tidak mudah untuk mencukur rambut pada bayi jika dibandingkan dengan orang dewasa karena kita tidak bisa mengontrol mereka seenaknya sendiri. Salah satu tantangan ini yang terkadang membuat seseorang ragu dan takut ketika ingin mencukur rambut bayi dan anak. Terlebih lagi, jika memang tidak didukung alat cukur yang nyaman untuk bayi dan juga memudahkan orang yang memotong rambut bayi dan anak tersebut.

Salah satu alat cukur yang nyaman digunakan untuk bayi dan anak ialah alat cukur yang tidak menimbulkan berisik. Biasanya, kebanyakan bayi cenderung merasa takut ketika mereka dicukur dengan alat cukur yang berisik. Uniknya lagi, kebanyakan dari shaver yang dikhususkan untuk bayi dan anak itu juga tidak menimbulkan berisik saat dipakai.

Ketika kamu ingin membeli shaver yang tidak menimbullan berisik, cobalah untuk melihat pada keterangan kemasan produk. Jika memang boleh, kamu bisa mencobanya sebelum membeli. Setelah melihat beberapa kelebihan dari shaver yang tidak menimbulkan berisik, apa kamu juga tertarik untuk membeli shaver tipe ini, guys. 

Baca Juga: 4 Rekomendasi Shaver Elektrik dengan Waktu Stand By hingga 60 Menit

Rinda Ratna  Dewi Photo Verified Writer Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya