5 Rekomendasi Shaver untuk Pria, Mencukur dengan Aman! 

Jadi tak malas lagi untuk mencukur

Alat cukur atau shaver menjadi salah satu alat yang diperlukan oleh para pria. Jika pisau cukur mempunyai risiko membuat kulit terluka, shaver bisa mencukur dengan aman dan cepat, jadi kegiatan mencukur menjadi lebih praktis dan mudah.

Manfaat shaver tak hanya sebagai pencukur cambang dan jenggot, namun juga sejumlah shaver memiliki kepala pencukur kumis, bahkan bulu hidung. Berikut ini adalah beberapa pilihan shaver yang bisa menjadi pertimbangan. Yuk, cari tahu!

1. Philips Series 1000 Alat Cukur Listrik

5 Rekomendasi Shaver untuk Pria, Mencukur dengan Aman! Philips Series 1000 Alat Cukur Listrik (shopee.co.id/Philips Official Shop)

Philips Series 1000 Alat Cukur Listrik dapat menjadi solusi buat kamu yang ingin rutin mencukur kumis dan jenggot setiap hari. Shaver ini menggunakan teknologi Skin Guard yang berupa tutup pelindung di antara pisau cukur. Hal ini akan menghindarkan kulit wajah terkena iritasi atau terluka.

Di samping itu, produk ini dilengkapi dengan 27 pisau mini per mata pisau untuk pengalaman bercukur yang terasa mudah dan memuaskan. Terlebih lagi, mata pisaunya terbuat dari baja dan memakai teknologi ContourFlex. Teknologi tersebut menjadikan alat cukur ini dapat mengikuti lekuk wajah. Alhasil, wajah menjadi licin walaupun rambut-rambut yang ingin dicukur masih pendek.

2. Han River Alat Cukur Rambut Elektrik

5 Rekomendasi Shaver untuk Pria, Mencukur dengan Aman! Han River Alat Cukur Rambut Elektrik (tokopedia.com/hanriverofficial)

Cara paling cepat untuk membersihkan shaver adalah dengan mencucinya. Akan tetapi, kamu perlu tahu bahwa tidak semua shaver mempunyai fitur waterproof. Buat kamu yang ingin shaver yang waterproof dan dapat dicuci secara keseluruhan, maka electric shaver ini bisa menjadi pertimbangan.

Produk ini berfitur IPX waterproof, jadi menjadikannya tahan air. Kamu pun dapat mencucinya hingga shaver bersih dari sisa-sisa rambut cukuran. Di samping itu, produk ini multifungsi karena dilengkapi dengan kepala pencukur kumis dan bulu hidung.

Baca Juga: 5 Kelebihan Shaver Manual, Mencukur ala Tradisional!

3. ENCHEN Mini Shaver Mini 6

5 Rekomendasi Shaver untuk Pria, Mencukur dengan Aman! ENCHEN Mini Shaver Mini 6 (tokopedia.com/sugiartosusila0)

Agar tampilan wajah bisa terawat setiap saat, bahkan ketika jalan-jalan, kamu memerlukan shaver yang efisien. Supaya lebih mempermudah mobilitas, alat cukur berukuran mungil ini pastinya lebih disukai. Untuk keperluan seperti demikian, ENCHEN Mini Shaver Mini 6 merupaka pilihan yang tepat.

Kamu hanya perlu mengecasnya selama 1,5 jam, dan bisa memakainya selama 60 menit. Di samping itu, shaver ini diklaim waterproof IPX7, jadi dapat langsung dicuci sesudah dipakai.

4. Abeni Alat Cukur Elektrik

5 Rekomendasi Shaver untuk Pria, Mencukur dengan Aman! Abeni Alat Cukur Elektrik (tokopedia.com/gmpstore3)

Supaya terlihat lebih rapi, kamu pastinya berkeinginan untuk merapikan seluruh rambut pada wajah. Supaya lebih hemat dan praktis tanpa harus membeli banyak alat, Abeni Alat Cukur Elektrik dapat menjadi pilihan.

Shaver ini dilengkapi dengan kepala pencukur kumis dan kepala pencukur bulu hidung. Saat kamu ingin mencukur kumis, kamu dapat mengganti kepala pencukurnya dengan kepala pencukur kumis. Begitu pun saat kamu ingin mencukur bulu hidung. Produk ini terasa lebih ekonomis dan tidak ribet.

5. Shengfa Alat Cukur Kumis dan Jenggot

5 Rekomendasi Shaver untuk Pria, Mencukur dengan Aman! Shengfa Alat Cukur Kumis dan Jenggot (tokopedia.com/yang mau)

Jika kamu kerap kali terburu-buru pergi ke kantor tanpa sempat bercukur, maka Shengfa Alat Cukur Kumis dan Jenggot wajib kamu miliki. Shaver ini mempunyai bentuk yang compact dan ramping, serta mirip dengan smartphone. Kamu dapat dengan mudah meletakkannya ke dalam saku pakaian atau celana.

Selain itu, kamu juga tidak perlu takut produk akan rusak tergencet karena produk ini memiliki tambahan pelindung dari baja. Hasilnya, kepala pencukur pun tetap aman terjaga. Dengan demikian, kamu bisa bercukur di mana pun dan kapan pun yang kamu inginkan.

Nah, shaver untuk pria di atas bisa memberikan pengalaman bercukur yang aman. Kamu pun bisa menghemat banyak waktu dan tanpa perlu repot. Praktis banget, kan?

Baca Juga: 5 Kelebihan Shaver Corded, Biasa Digunakan di Barbershop!

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

IG: ratna0694

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya