5 Hadiah Parfum Aroma Melati untuk Pasangan Tercinta, Menarik Bro! 

Bikin dia makin sayang!

Parfum dengan aroma melati, tentunya menarik untuk dijadikan hadiah. Ini dikarenakan parfum ini memiliki wangi khas yang begitu menenangkan. Selain itu, parfum ini juga akan memberikan kesan yang anggun dan feminin.

Jika kamu ingin memberikan pasanganmu berupa hadiah parfum melati, berikut beberapa rekomendasinya. Yuk, buat dia terkesan dengan hadiahmu!

1. Narsis Graceful Day Eau de Perfume

5 Hadiah Parfum Aroma Melati untuk Pasangan Tercinta, Menarik Bro! Narsis Graceful Day Eau de Perfume (shopee.co.id/Narsis Official Shop)

Rekomendasi yang pertama adalah Narsis Graceful Day Eau de Perfume. Jika pasangan kamu menyukai parfum dengan aroma manis dan ada sentuhan melatinya, maka bisa menjadikannya pilihan. 

Saat pertama kali disemprotkan, kamu akan menciun aroma vanila yang manis dan tuberose (bunga sedap malam) yang elegan. Kemudian, aroma ini dibalut dengan wangi jasmine untuk menciptakan dinamika wangi yang lebih sempurna.

2. Project 1945 Princess of Java

5 Hadiah Parfum Aroma Melati untuk Pasangan Tercinta, Menarik Bro! Project 1945 Princess of Java (tokopedia.com/Kay Collection)

Project 1945 terinspirasi untuk membuat parfum dari semangat juang pahlawan wanita Jawa, salah satunya R.A Kartini. Parfum ini bernama Princess of Java. Aroma yang dihadirkan oleh parfum ini mengkombinasikan notes bunga putih, seperti melati, sedap malam, dan orange blossom.

Di samping aroma bunga putih, terdapat pula wangi fruity yang menjadikannya menampilkan kesan cheerful. Ketika menyemprotkannya ke badan, akan terciun dinamika wangi floral, fruity, dan sweet.

Baca Juga: 5 Pilihan Parfum dengan Wangi Green yang Bikin Segar Seharian 

3. Elizabeth Arden 5th Avenue Eau de Parfum Spray

5 Hadiah Parfum Aroma Melati untuk Pasangan Tercinta, Menarik Bro! Elizabeth Arden 5th Avenue Eau de Parfum Spray (shopee.co.id/Perfumes and Beauty)

Apabila pasangan kamu adalah perempuan modern yang gemar dengan aroma klasik dan mementingkan keanggunan dalam gaya hidup, maka kamu bisa memilih Elizabeth Arden 5th Avenue Eau de Parfum Spray.  Parfum ini menghasilkan keharuman yang menawan dengan komposisi bunga segar dan sentuhan kayu hangat. Aroma elegan dan mewahnya akan membawa pemakainya dapat merasakan kemewahan kota New York yang ikonik.

Selain itu, produk ini ideal digunakan pada beragam kesempatan, baik acara santai maupun formal. Wanginya pun dapat bertahan lama dan bisa menciptakan kesan tak terlupakan. Pasangan kamu pun akan lebih percaya diri ketika menggunakannya.

4. Bvlgari Splendida Jasmin Noir Eau de Parfum

5 Hadiah Parfum Aroma Melati untuk Pasangan Tercinta, Menarik Bro! Bvlgari Splendida Jasmin Noir Eau de Parfum (cnfstore.com)

Bagi perempuan yang ingin mempertegas image classy dan mapan, maka Bvlgari Splendida Jasmin Noir Eau de Parfum bisa menjadi hadiah yang menarik. Parfum ini mempunyai aroma floral woody dari komposisi melati, gardenia, patchouli, cashmere, dan sandalwood.

Dengan aroma yang dihasilkannya, kamu bisa membayangkan sosok perempuan bergaun hitam panjang sedang berjalan anggun ke sebuah pesta. Oleh karena itu, parfum ini lebih cocok digunakan saat menghadiri acara formal.

5. MINISO Charming Jasmine

5 Hadiah Parfum Aroma Melati untuk Pasangan Tercinta, Menarik Bro! MINISO Charming Jasmine (shopee.co.id/Toko kaNita)

Pilihan yang terakhir jatuh pada MINISO Charming Jasmine. MINISO menawarkan parfum dengan aroma jasmine yang ringan dan dengan wangi yang mengesankan. 

Dikombinasikan dengan green notes, aroma yang tercipta cenderung segar, jadi aman digunakan pada waktu siang hari. Buat kamu yang punya pasangan dengan mobilitas tinggi, maka parfum ini bisa dibawa kemana-mana.

Parfum dengan aroma melati bisa menjadi kado spesial untuk pasanganmu. Buat dia selalu mengingatmu saat menyemprotkan parfum ini, ya!

Baca Juga: 7 Parfum Isi Ulang Cowok yang Disukai Cewek, Ramah Kantong

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

IG: ratna0694

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya