TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Rekomendasi Deodoran Spray, Lebih Praktis dan Cepat Kering! 

Bikin badan wangi seharian

ilustrasi deodoran (istockphoto.com/bonetta)

Banyak orang yang memilih untuk menggunakan deodoran karena produk ini memang dipakai untuk menangkal bau badan atau menyingkirkan bakteri yang menjadi penyebab bau badan. Ada beragam jenis deodoran, namun deodoran spray banyak dipilih karena dirasa lebih praktis, cepat kering, dan ramah untuk kulit sensitif.

Berikut beberapa rekomendasi deodoran spray yang bisa kamu pilih. Yuk, kepoin di bawah ini sampai selesai!

1. Deorex For Men

Deorex For Men (mydeorex.com)

Jika kamu mempunyai keringat berlebih, maka Deorex For Men bisa menjadi solusi. Produk ini dilengkapi dengan formula superior sweat control yang dapat mengatur kelenjar keringat untuk mencegah hiperhidrosis. Kamu pun tak perlu khawatir lagi dengan ketiak basah ketika melakukan aktivitas berat.

Selain itu, adanya antibacterial technology bermanfaat untuk menghilangkan bakteri yang menjadi penyebab bau badan sampai ke akarnya. Bahkan hanya dengan sekali penggunaan, deodoran ini mampu menahan bau dan keringat hingga 72 jam.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Deodoran untuk Pria yang Wangi dan Menyegarkan

2. Rexona Men Ice Cool Deodorant Spray

Rexona Men Ice Cool Deodorant Spray (tokopedia.com/Kedai Lalaxu)

Rekomendasi selanjutnya adalah Rexona Men Ice Cool Deodorant Spray. Produk ini menggunakan teknologi Triple Protection, yang mana akan memberikan kesegaran nonstop selama 72 jam, bahkan telah teruji pada cuaca panas sekalipun. Oleh karena itu, deodoran ini bisa kamu jadikan pilihan buat kamu yang akan berolahraga atau beraktivitas di outdoor.

Selain itu, deodoran ini mengandung starch, sehingga dapat menjadikan ketiak kering lebih lama. Terlebih lagi, adanya butiran mikro pintar MotionSense akan memberi kesegaran ketika kamu bergerak. Kamu pun akan merasa lebih kering dan nyaman walaupun sedang beraktivitas panas-panasan di luar ruangan.

3. Wiselie Deodorant Spray

Wiselie Deodorant Spray (tokopedia.com/oktavi-id)

Apabila baju kamu sebagian besar berwarna putih, maka kamu perlu menghindari deodoran yang memiliki kandungan alkohol, karena keringat yang menempel pada baju dapat menimbulkan noda kuning yang susah untuk dibersihkan.

Supaya baju putih kamu terbebas dari noda kuning, maka pilihlah Wiselie Deodorant Spray. Produk ini mempunyai kemampuan untuk mengatasi bau badan dan keringat selama 24 jam. Tak hanya itu, beras Jepang yang terkandung di dalamnya juga akan membuat kulit ketiak menjadi cerah.

Verified Writer

Ratna Herlina

IG: ratna0694

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya