5 Perilaku yang Berpotensi Memperumit Hidup, Segera Hindari!

Jangan dilakukan, Bro!

Siapa sih yang bersedia ditawari hidup rumit? Bisa dipastikan semua orang berusaha menolaknya. Masing-masing dari kita tentu ingin menjalani kehidupan yang bebas dari masalah. Namun demikian, yang namanya kerumitan hidup ternyata juga bisa muncul sewaktu-wakttu tanpa bisa diprediksi.

Tapi tahukah kamu, kerumitan hidup ini ternyata juga bisa berasal dari sikap dan kebiasaan buruk yang selama ini masih kita lakukan, lho. Bahkan, tidak jarang perilaku tersebut sudah kita anggap sebagai hal yang wajar. Lantas, apa sajakah itu? Berikut ini merupakan lima perilaku yang berpotensi memperumit hidup. Simak baik-baik, ya!

1. Menunda pekerjaan

5 Perilaku yang Berpotensi Memperumit Hidup, Segera Hindari!Ilustrasi memegang handphone (pexels.com/@ekaterina-bolovtsova)

Apakah kamu termasuk orang yang hobi menunda-nunda tugas dan pekerjaan? Mau bangkit dan beranjak mengerjakan rasanya malas sekali, deh. Dengan dalih masih ada waktu dua jam lagi, pada akhirnya kamu lebih memilih untuk bermalas-malasan.

Sikap seperti ini tanpa disadari termasuk salah satu perilaku yang berpotensi memperumit hidup, lho. Akibat kebiasaan menunda-nunda, pekerjaan yang seharusnya sudah selesai malah berakhir terbengkalai. Akibatnya, kamu akan mengalami banyak kendala di kemudian hari.

2. Boros

5 Perilaku yang Berpotensi Memperumit Hidup, Segera Hindari!Ilustrasi pria shopping (Unsplash/Erik Mclean)

Apakah kamu termasuk tipe orang yang hobi belanja sampai di luar batas wajar. Niat hati ingin membeli satu barang yang dibutuhkan. Namun karena tergoda promo atau tampilan yang menarik, pada akhirnya kamu justru memborong semuanya. Masalah penting atau tidak urusan belakangan.

Walaupun terkesan sebagai sesuatu yang lumrah, tapi boros merupakan salah satu perilaku yang bisa membuat jalan hidupmu semakin rumit, lho. Akibat pemborosan, kondisi keuanganmu bisa jadi tidak stabil. Apa yang sekadar keinginan malah didahulukan dan yang benar-benar kebutuhan malah ditinggalkan.

3. Pamer

5 Perilaku yang Berpotensi Memperumit Hidup, Segera Hindari!ilustrasi mengobrol (pexels.com/Ron Lach)

Pamer memang menjadi kebiasaan buruk yang menjerat banyak orang. Hanya karena alasan gengsi atau ingin agar eksistensinya diakui, banyak orang berlomba-lomba memamerkan kelebihan diri. Tidak jarang apa yang dipamerkan terlalu berlebihan dan tidak sesuai dengan kondisi sebenarnya.

Jika kamu ingin tahu apa saja perilaku yang berpotensi memperumit hidup, pamer adalah salah satunya. Bahkan perilaku pamer sama saja dengan menjalani kebahagiaan palsu. Mungkin dari luar kamu terlihat punya kehidupan bak paket komplit dan sempurna, namun kondisi sebenarnya tidak demikian adanya.

Baca Juga: 9 Bahan Obrolan Menyenangkan, Cocok untuk Kumpul Lebaran!

4. Sering berutang

5 Perilaku yang Berpotensi Memperumit Hidup, Segera Hindari!ilustrasi menyerahkan uang (pexels.com/Karolina Grabowska)

Berutang memang jadi salah satu pilihan ketika sedang berada dalam situasi yang benar-benar mendesak. Sebenarnya tidak ada yang salah dengan keputusan tersebut. Asal itu ditujukan untuk memenuhi hal yang memang penting dan harus segera dipenuhi.

Tapi yang jadi pertanyaan, bagaimana jika kamu hobi berutang hanya sekadar untuk memenuhi gaya hidup gengsi? Ini tentu menjadi kebiasaan yang berpotensi memperumit diri sendiri ke depannya. Hutang yang terlihat secuil lama-lama akan menumpuk dan membahayakan kondisi finansialmu selanjutnya.

5. Terpaku standar orang lain

5 Perilaku yang Berpotensi Memperumit Hidup, Segera Hindari!ilustrasi nongkrong (pexels.com/Kampus Production)

Setiap dari kita pasti memiliki standarnya masing-masing. Baik itu standar terkait konsep fisik yang sempurna, standar untuk dikatakan sukses, maupun standar-standar hidup yang lain. Ini dikarenakan masing-masing orang memiliki sudut pandang berbeda sehingga menghasilkan beragam pendapat yang berbeda pula.

Meskipun begitu, kebiasaan terpaku dengan standar orang lain bukan hal yang tepat, lho. Ini merupakan salah satu sikap yang berpotensi memperumit jalan hidupmu sendiri. Sebagaimana yang kita tahu, masing-masing orang memiliki kelebihan masing-masing sesuai apa yang menjadi potensinya.

Setiap orang pasti tidak ingin menjalani hidup yang rumit. Tapi bagaimana pun juga, kerumitan hidup itu bisa jadi akibat ulahmu sendiri. Jika kamu masih melakukan lima hal di atas, alangkah lebih baik jika ditinggalkan. Tentu kamu tidak inginkan jika hidupmu semakin rumit?

Baca Juga: 5 Pelajaran Hidup yang Bisa Bantu Kamu Hadapi Rasa Khawatir, Cek Bro!

Mutia Zahra Photo Verified Writer Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya