5 Rekomendasi Pod Vape Terbaik di Bawah Rp300 Ribu, Murah dan Awet!

Ada yang lagi nyari pod vape low budget?

Pod vape atau rokok elektrik yang sebetulnya memiliki fungsi yang hampir mirip dengan vapor, hanya saja pod vape didesain dengan ukuran yang lebih kecil dibandingkan vapor. Pod vape juga menawarkan harga yang lebih murah dibandingkan vapor, sehingga tidak heran kini banyak orang yang beralih ataupun mencoba rokok elektrik jenis ini.

Selain itu, ukuran pod vape terbilang mini dan sangat handy ketika dibawa bepergian. Karena alasan kepraktisan itulah pod vape sekarang menjadi tren.

Nah, jika kamu hendak mencoba pod vape, namun masih bingung memilih yang mana, berikut adalah lima rekomendasi pod vape terbaik yang bisa kalian pilih. Harganya gak lebih dari Rp300 ribu lho! Check it out!

1. Pod Vape Ursa Nano POD Kit

5 Rekomendasi Pod Vape Terbaik di Bawah Rp300 Ribu, Murah dan Awet!ilustrasi pod vape (tokopedia.com)

Urutan pertama ada pod vape dari merek Ursa Nano POD Kit. Pod ini bisa dibilang sebagai pod terlaris si banyak marketplace di Indonesia. Bentuknya yang ergonomis, desainnya ciamik dan tidak gampang rusak menjadi keunggulan produk ini.

Pod ini memiliki kapasitas baterai sebesar 800 mAh (built-in) dan kapasitas likuidnya adalah 2,5 mililiter. Harga pod ini sangat terjangkau yaitu di angka Rp150 ribuan.

2. Pod Vape Voopoo Argus Z 17

5 Rekomendasi Pod Vape Terbaik di Bawah Rp300 Ribu, Murah dan Awet!ilustrasi pod vape (tokopedia.com)

Buat kamu yang mencari pod yang punya daya tahan baterai awet dan output powernya besar, Voopoo Argus Z 17ini layak kamu pinang. Produk ini memiliki kapasitas baterai mencapai 900 mAh yang diklaim bertahan hingga dua hari dan power output-nya mencapai 17 watt.

Produk ini juga memiliki beragam pilihan warna yang bisa kamu pilih tergantung kesukaanmu. Bahan aluminium yang digunakan juga membaut pod ini awet dan tidak mudah rusak jika terjatuh. Harga produk ini hanya Rp169 ribu saja.

3. Pod Vape FOOM POD X

5 Rekomendasi Pod Vape Terbaik di Bawah Rp300 Ribu, Murah dan Awet!ilustrasi pod vape (tokopedia.com)

Berikutnya, ada pod FOOM Pod X. Pod buatan FOOM ini juga tidak kalah menarik dengan pod-pod lain dikelasnya. FOOM Pod X tersedia dalam 3 pilihan warna dengan desain yang cukup simpel dan material yang digunakan pun juga kokoh.

Keunggulan dari pod ini antara lain seperti baterai yang berukuran 580 mAH, output power 11 watt, dan didukung oleh USB Type-C untuk charging. Harga FOOM Pod X termasuk sangat murah, karena hanya dijual seharga 160 ribu saja, sangat cocok untuk kalian yang ingin vaping low budget.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Liquid Vape Kualitas Terbaik, Ada yang Mau Coba?

4. Pod Vape OXVA XLIM SE

5 Rekomendasi Pod Vape Terbaik di Bawah Rp300 Ribu, Murah dan Awet!ilustrasi pod vape (tokopedia.com)

Di rekomendasi ketiga, ada OXVA XLIM SE, yang hadir dengan 8 pilihan warna dengan material kokoh yang terbuat dari aluminium. Selain itu, pod ini ditenagai dengan baterai 900 mAH dan output power maksimum 25 watt serta didukung dengan charging port USB type-C.

Selain itu, pod ini juga punya dimensi yang kecil, ringkas dan bobotnya terbilang ringan. Pod ini mampu menampung likuid sebanyak 2 mililiter dan dijual dengan harga Rp220 ribuan.

5. POD Vape Uwell Caliburn KOKO Prime Pod System

5 Rekomendasi Pod Vape Terbaik di Bawah Rp300 Ribu, Murah dan Awet!ilustrasi pod vape (tokopedia.com)

Terakhir, ada pod dari merek Uwell Caliburn KOKO Prime Pod System. Produk ini memiliki daya baterai 690 mAh, 2 mililiter liquid capacity, dan bentuk yang ergonomis.

Selain itu, produk ini juga memiliki enam pilihan warna dengan desain yang kekinian dan sangat unik. Pod ini juga sudah mendukung kabel USB tipe C untuk pengisian daya. Dengan harga Rp250 ribu, produk ini layak jadi andalan vaping-mu.

Itulah lima rekomendasi pod vape terbaik yang bisa kalian pilih dengan harga yang terjangkau. Sesuaikan pod vape dengan kebutuhan kalian, jangan termakan gengsi dan perhatikan adab nge-pod yang baik ketika di tempat umum ya. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Atomizer RDA Terbaik, Bikin Cloud Vape Makin Tebal! 

Candra Septian Bantara Photo Verified Writer Candra Septian Bantara

Mahasiswa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya