5 Gasing Beyblade Termahal di Dunia, Harganya Bikin Ngilu!

Kolektor gasing wajib punya

Gasing dikenal sebagai salah satu mainan jadul yang tidak lekang oleh waktu. Bahkan kini ada beberapa gasing yang tengah menjadi buruan bagi kolektor karena keberadaannya yang susah untuk ditemukan kembali.

Gasing dengan seri atau edisi tertentu memiliki nilai sejarah yang kuat karena dipakai oleh pemeran film anime Beyblade. Bahkan kini ada beberapa edisi gasing yang memiliki nilai jual yang tinggi walaupun secara usia sudah tua.

Daripada makin penasaran, berikut ini adalah lima gasing Beyblade termahal di dunia yang pernah terjual. Baca ulasannya sampai selesai. Let's scroll!

1. Gasing Bayblade Zero-G Random Booster Vol. 4  

5 Gasing Beyblade Termahal di Dunia, Harganya Bikin Ngilu!ilustrasi gasing Beyblade (deviantart.com)

Gasing Zero-G Vol. 4 set seharusnya dirilis pada tahun 2013 tetapi dibatalkan karena alasan yang dirahasiakan. Para penggemar berspekulasi itu karena Beyblade telah mengalami penurunan penjualan selama tahun-tahun sehingga jumlahnya saat ini tidak diketahui pastinya.

Hal itu membuat gasing ini menjadi harta karun yang sedang diburu oleh penggemarnya karena memiliki nilai jual yang tinggi. Harga gasing ini ditaksir bisa mencapai Rp20 jutaan dan menjadi gasing paling langka saat ini.

2. Gasing Beyblade WBBA Red Diablo Nemesis X:D Dragren

5 Gasing Beyblade Termahal di Dunia, Harganya Bikin Ngilu!ilustrasi gasing Beyblade (youtube.com/BeybladeGeeks)

Ini adalah Beyblade termahal kedua yang dapat kamu temukan di pasaran saat ini. Memiliki warna merah menyala layaknya warna sisik naga. Gasing ini konon hanya diproduksi sebanyak 100 buah saja di seluruh dunia.

Gasing seri ini dirilis pada tahun 2012 yang lalu dan setiap tahun harganya mengalami kenaikan yang signifikan. Bahkan di beberapa situs lelang mainan langka, gasing ini dijual dengan harga Rp14,5 juta

3. Gasing Beyblade Phantom Orion Skeleton 

5 Gasing Beyblade Termahal di Dunia, Harganya Bikin Ngilu!ilustrasi gasing Beyblade (carousell.sg)

Gasing model ini menjadi salah satu gasing yang banyak dicari karena bentuknya yang sangar dan hanya diproduksi 100 buah di dunia. Gasing ini memiliki bagian tengah berwarna bening seperti berlian sehingga menimbulkan kesan mewah pada mainan ini.

Uniknya, gasing ini dijual tanpa kotak atau kemasan dan juga tanpa alat pemantiknya. Gasing ini dijual dengan harga Rp8,6 juta.

Baca Juga: Gasing Kutai Seni Permainan Tradisional yang Mulai Terlupakan

4. Gasing Beyblade Mercury Anubius 85XF Metal Fury WBBA

5 Gasing Beyblade Termahal di Dunia, Harganya Bikin Ngilu!ilustrasi gasing Beyblade (faepa.br)

Gasing ini masuk dalam kategori langka karena hanya dibuat dan diberikan secara ekslusif kepada peserta turnamen World Beyblade Battle Association di Jepang. Gasing ini memiliki bingkai berwarna biru dan stiker ungu dengan gaya dewa Mesir Anubis. 

Karena para peserta turnamen banyak yang mneyimpan gasing ini sehingga keberadaannya di pasar sangat terbatas. Harga gasing ini adalah Rp2,4 juta.

5. Gasing Beyblade Gold Ace Dragon Burst Rise GT

5 Gasing Beyblade Termahal di Dunia, Harganya Bikin Ngilu!ilustrasi gasing Beyblade (youtube.com/zankye)

Beyblade berwarna emas dan memiliki bentuk layaknya naga ini diproduksi sangat terbatas. Tahun dan jumlah rilis gasing ini tidak diketahui pastinya. Sehingga tak mengherankan gasing ini jadi buruan para pemain dan kolektor gasing di seluruh dunia.

Gasing ini punya karakter attack atau menyerang dan cukup bisa diandalkan dalam event pertandingan besar. Harga gasing ini ditaksir mencapai Rp1,5 hingga Rp2 juta.

Itulah lima gasing termahal di dunia saat ini. Buat kamu pemilik gasing langka jangan buru-buru dijual, siapa tahu akan jadi barang berharga di masa mendatang. Ada yang punya salah satu gasing mahal di atas?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Gasing Bayblade Terbaik, Andalan Buat Tanding!

Candra Septian Bantara Photo Verified Writer Candra Septian Bantara

Mahasiswa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya