TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Cara agar Percaya Diri Menyampaikan Pendapat dalam Forum, Simak!

Belajar dari kesalahan sebelumnya

ilustrasi pria yang berbicara dalam forum (unsplash.com/Antenna)

Banyak orang yang merasa bahwa mengutarakan pendapat ketika diskusi dalam forum merupakan hal yang menakutkan, sehingga mereka memilih untuk diam selama forum berlangsung. Padahal, banyak hal yang ada di kepalanya yang ingin disampaikan. 

Banyak alasan yang mendasari seseorang tidak mau menyampaikan pendapatnya, seperti tidak percaya diri, takut salah, hingga takut ditertawakan. Nah, buat kamu yang sering mengalaminya, berikut ini adalah beberapa tips menyampaikan pendapat dalam forum agar percaya diri. Yuk, terapkan!

Baca Juga: 5 Sikap Berani nan Cerdas dalam Melakukan Pendekatan

1. Melatih kemampuan berkomunikasi

ilustrasi sebuah diskusi (unsplash.com/Icons8 Team)

Mengutarakan pendapat merupakan bagian dari komunikasi, jadi kamu harus siap untuk melatih keterampilan dalam melakukan komunikasi. Kamu dapat memulainya dengan melatih intonasi, pelafalan yang jelas, ekspresi, hingga gestur tubuh. Lalu, kamu bisa mempraktikkan latihan ini dengan cara berbicara di depan cermin atau di depan kamera dan merekamnya supaya kamu bisa melakukan evaluasi.

Di samping itu, agar kamu lebih berani dalam mengungkapkan pendapat dalam forum diskusi yang besar, kamu bisa mencoba berlatih berpendapat dalam kelompok kecil, contohnya ketika kerja kelompok. Jika dirasa dalam kerja kelompok juga masih cukup sulit dilakukan, maka kamu bisa berlatih berpendapat di lingkungan terdekatmu, misalnya saja forum diskusi keluarga.

2. Belajar dari pengalaman

ilustrasi sebuah diskusi (unsplash.com/Jason Goodman)

Banyak orang yang mengatakan bahwa pengalaman adalah guru yang terbaik. Oleh sebab itu, memang penting untuk belajar dari pengalaman sebelumnya. Tak harus yang berasal dari diri sendiri, pengalaman orang lain pun bisa dijadikan pelajaran. 

Selain itu, melalui pengalaman, kamu bisa memperoleh sebuah nasehat dan terus belajar untuk menjadi pribadi yang lebih baik, terutama ketika menyampaikan pendapat di depan forum. Kamu harus berpikir bahwa lumrah jika kamu melakukan kesalahan saat pertama kali mengutarakan pendapat, namun kesalahan ini bisa menjadi pengalaman yang membuatmu bisa belajar.

3. Memperhatikan penampilan

ilustrasi pria dengan wajah sehat (unsplash.com/Austin Distel)

Sebelum kamu mengutarakan pendapat dalam forum diskusi, kamu harus memastikan bahwa penampilanmu telah rapi, bersih, dan sesuai dengan tema acara. Menjaga penampilan merupakan salah satu bagian dari mempersiapkan diri dengan baik.

Kamu harus memahami bahwa penampilan sangatlah penting, karena yang dilihat orang lain pertama kali saat kamu mengungkapkan pendapatmu adalah penampilanmu. Selain itu, penampilan yang baik bisa membuatmu semakin percaya diri dan akan membuatmu merasa lebih nyaman.

Baca Juga: 7 Sikap agar Hidup Lebih Tenang sebagai Pria Mandiri, Cek Bro! 

Verified Writer

Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya