5 Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Ternyata Simpel!

Kamu kulit minyak, kering, atau kombinasi?

Mengetahui jenis kulit wajah menjadi langkah awal yang penting dalam merancang rutinitas perawatan yang efektif. Dengan memahami kebutuhan khusus kulitmu, kamu bisa memahami produk dan metode perawatan yang lebih sesuai.

Kalau kamu belum tahu apa jenis kulit wajahmu, gak usah khawatir. Berikut ini 5 cara mengetahui jenis kulit wajahmu!

1. Uji performa kulit di akhir hari

5 Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Ternyata Simpel!Ilustrasi skincare (pexels.com/Andrea)

"Cara termudah untuk menentukan jenis kulitmu adalah melihat bagaimana performanya dari pagi hingga sore pada hari biasa," ungkap Dr. Melanie Palm, seorang dokter kulit di San Diego, dilansir healthline.com.

Untuk melakukan cara ini, kamu bisa menggunakan pembersih yang ringan di pagi hari dan biarkan wajahmu tanpa skincare atau makeup seharian. Di akhir hari, perhatikan penampilan dan tekstur kulitmu. Cari tanda-tanda khusus berikut:

  • Kulit normal: terasa lembut dan lentur tanpa tanda-tanda berminyak, kering, atau iritasi yang terlihat
  • Kulit kering: terasa kencang dan kasar ketika disentuh, mungkin bersisik
  • Kulit berminyak: tampak berkilau dan terasa licin saat disentuh
  • Kulit kombinasi: berminyak di zona T dan kering atau normal di bagian wajah lainnya
  • Kulit sensitif: mungkin terasa gatal dan meradang, tampak merah atau belang-belang

2. Uji dengan mencuci muka

5 Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Ternyata Simpel!Ilustrasi cuci muka (pexels.com/Karolina Grabowska)

Kalau kamu gak mau menunggu seharian untuk cek performa kulitmu, ada cara yang lebih simpel dan cepat, kok! Kamu bisa mencuci wajahmu dengan pembersih yang lembut dan cocok untuk semua kulit. Tepuk kering dan jangan mengaplikasikan produk lain. Tunggu 30 menit, kemudian nilai bagaimana kulitmu terasa atau terlihat.

 "Jika wajahmu terlihat berkilau di seluruh area, kemungkinan besar kamu memiliki kulit berminyak. Jika hanya berkilau di zona T, itu menandakan kulit kombinasi. Jika kulit terasa kencang dan terlihat kusam, kamu memiliki kulit kering. Dan jika sangat iritasi dan tidak nyaman, kamu memiliki kulit sensitif," terang Geeta Yadav, seorang dokter di Toronto, dilansir byrdie.com. 

3. Uji dengan tisu

5 Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Ternyata Simpel!unsplash.com/Hello I'm Nik 🎞

Kamu juga bisa mengujinya dengan tisu. Caranya, setelah mencuci wajah dengan pembersih ringan, biarkan wajahmu tanpa produk apa pun selama kurang lebih satu jam. Setelah itu, tempelkan selembar tisu selama beberapa menit untuk menentukan tingkat minyak kulit.

"Setelah satu jam, jika wajahmu terasa kencang, maka kamu memiliki kulit kering. Jika ada minyak di zona T (dahi, hidung, dan dagu), tetapi tidak di pipi, kamu memiliki kulit kombinasi. Jika ada kilau berminyak di zona T dan pipi, kulitmu berminyak. Namun, jika kulitmu terlihat belang-belang dan merah serta terasa kesemutan, kamu memiliki kulit sensitif," ungkap Dr. Tess Mauricio, dokter kulit dari California seperti dikutip dari Essence.com.

Baca Juga: 7 Moisturizer Lokal Terbaik, Cocok untuk Berbagai Tipe Kulit Wajah!

4. Uji dengan menekan atau mencubit kulit

5 Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Ternyata Simpel!Ilustrasi skincare (pexels.com/EKATERINA BOLOVTSOVA)

Selanjutnya adalah uji tekanan untuk mengevaluasi kelenturan kulitmu. Cara melakukannya, cukup berikan tekanan pada kulit wajahmu dan amati elastisitasnya.

"Semakin terhidrasi, semakin elastis, kulit wajahmu akan langsung pulih setelah ditarik. Jika kamu dehidrasi, kulit kehilangan elastisitasnya dan memerlukan waktu untuk kembali normal serta lebih mungkin untuk menjadi kendor," ungkap Dr. Karan Rangarajan, seorang ahli bedah, dilansir women.com.

Dari pernyataan Rangarajan, bisa disimpulkan, kalau kulitmu gak segera kembali setelah diberi tekanan, kemungkinan besar itu kering. Jenis kulit normal dan berminyak akan segera kembali normal setelah tekanan diberikan.

5. Ke dokter kulit

5 Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Ternyata Simpel!Ilustrasi dermatologist (pexels.com/Antoni Shkraba)

Kalau kamu sudah melakukan semua cara mandiri namun masih ragu, kamu bisa datang ke dokter kulit. Umumnya, dokter kulit memiliki metode fotografi tertentu untuk membantu mengevaluasi perilaku kulitmu lebih lanjut jika diperlukan.

"Misalnya, filter vaskular dapat menyoroti distribusi pembuluh darah yang berlebihan atau tidak sehat — menunjukkan kulit yang sensitif, iritasi, atau rentan terhadap rosacea," terang Palm.

Metode lain dapat melihat perubahan halus dalam tekstur kulit atau ukuran pori-pori atau bahkan menunjukkan produksi minyak. Tentunya, cara ini akan sangat akurat menentukan jenis wajahmu.

Demikian 5 cara mengetahui jenis kulit wajah. Semoga bermanfaat, ya!

Baca Juga: 6 Moisturizer Terbaik untuk Kulit Kering, Kulit Lembap Seharian!

Topik:

  • Febriyanti Revitasari
  • Stella Azasya
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya