TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cheongsam hingga Ball Gown, Gaun Ini Buat Kamu Istimewa Saat Sangjit

Gak harus merah dan bisa modern, nih!

Berbagai sumber

Dalam adat Tionghoa, pernikahan akan didahului dengan prosesi Sangjit. Tahapan yang merupakan kelanjutan lamaran dari pihak laki-laki ini, biasanya ditandai dengan adanya seserahan. Selain itu, pihak keluarga juga menyiapkan busana khusus yang tak kalah indah dengan busana pernikahan.

Apakah kamu adalah salah seorang yang sedang merencanakan prosesi Sangjit? Sedang galau busana apa yang nantinya dipakai? Jangan gundah dan jangan gelisah! Yuk kita simak deretan gaun yang buat kamu istimewa saat Sangjit berikut!

1. Buat kamu yang senang tampilan feminin, bisa pilih soft pink dress ini. Kerah cheongsam, kancing Shanghai, & detail bordir tetap berkesan oriental

instagram.com/edrictjandra

2. Untuk kesan kekinian, pilih lah warna gold buat gaunnya. Lengkapi dengan robe untuk finishing touch layaknya tuan putri

instagram.com/yuanitachrist

3. Gak suka yang ribet? Coba pakai cheongsam merah dengan bawahan menyerupai mermaid & motif cherry blossom yang klasik namun elegan

instagram.com/deasypriscilla

4. Atau kamu ingin dress yang mirip kebaya? Bisa! Pilihlah gold dress berbahan brokat tanpa kancing depan yang dilengkapi train & belahan sepaha

instagram.com/fionaanthony

Baca Juga: Mewah Bak Putri Kerajaan, 10 Inspirasi Sangjit ala Yuanita Christiani

5. Cheongsam Sangjit gak harus merah. Tanpa meninggalkan bentuk klasiknya, gaun ini malah bertema biru & krem dengan detail bulu merak

instagram.com/oliviaoliv88

6. Mau pilih warna putih gading? Bisa! Padukan saja dengan gold embroidery pada bagian collar & waist

instagram.com/sherlyfausta

7. Yang suka ball gown, boleh juga sontek inspirasi ini. Off shoulder ball gown berwarna turquoise dengan motif mawar besar

instagram.com/chelseaoliviaa

8. Heart shaped dress warna merah dilengkapi ruffles di bagian roknya, kenapa tidak? Justru nuansa oriental modern semakin menguar

instagram.com/nitasofiani

9. Maroon meart shaped dress berbahan brokat & berhias payet, rupanya juga cocok dengan model peplum lho!

instagram.com/fellyyoung21

Baca Juga: Momen 7 Artis Keturunan Tionghoa Jalani Adat Sangjit Sebelum Menikah

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya