TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Outfit Biar Kamu Terlihat Langsing, Cek Segera!

Apapun bentuk tubuhnya, harus tetap stylish

http://hartonomall.com

Mungkin bagi mereka pemilik badan berisi, memilih outfit yang tepat menjadi sebuah masalah yang sering dihadapi ketika hendak berpergian ke acara penting. Hal ini tentu akan membuat dilema untuk beberapa wanita pemilik tubuh subur.

Mereka harus teliti dan benar-benar tepat dalam memilih outfit, agar tubuh terlihat lebih langsing. Biar gak salah pilih padu padan dalam berpakaian, simak tipsnya!

1. Gunakan pakaian yang pas di badan

https://www.asherabatik.com

Dengan menggunakan outfit yang longgar, badanmu akan terlihat semakin lebar dan besar. Maka dari itu hindari memakai outfit yang longgar. Lebih baik menggunakan outfit yang pas di badan terutama untuk jenis gaun. Memakai outfit yang pas di badan memiliki banyak keuntungan, yakni membuat efek siluet tubuh terlihat langsing dan berbentuk.

2. Pakailah gaun yang bermotif dan berkerah V

https://www.bvoiceradio.com

Wanita dengan tubuh berisi akan terlihat lebih langsing ketika mengenakan outfit bermotif. Hal ini dikarenakan motif yang terdapat baju mereka dapat mengalihkan perhatian orang lain dari tubuh mereka. Sebaiknya pilih dress dengan kerah berbentuk huruf V atau V-neck karena kerah ini akan membantu kamu menonjolkan leher. Jadi kamu akan terlihat lebih langsing.

Baca Juga: 8 Trik Mix and Match Outfit yang Bikin Kamu Tampak Lebih Tinggi

3. Motif vertikal juga sangat penting lho

https://brilistyle.brilio.net

Motif vertikal sangat cocok dikenakan untuk wanita bertubuh gemuk. Pilihlah outfit yang memiliki motif vertikal atau garis ke bawah, karena motif ini dapat memberikan siluet panjang dan langsing untuk badanmu.

4. Warna yang tepat akan mempengaruhi juga lho

https://brilistyle.brilio.net

Warna yang tepat akan memberi efek langsing. Tak kalah penting warna pun menjadi pilihan agar bada terlihat langsing. Untuk yang memiliki badan gemuk, jangan sekali-kali memilih warna terang. Hal ini dapat membuat efek besar pada badanmu. Kenakan outfit berwarna gelap agar memberi efek langsing untuk badanmu.

Baca Juga: Buruan Dicoba! 10 Trik Terlihat Langsing Saat Difoto

Writer

Camelia Regista

Data Enthusiast | Hobinya melamun sambil bernarasi biar ada filosofinya |

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya