5 Alasan Cewek Mudah Merasa Insecure dengan Mantan Pacar Pasangannya

Apakah kamu juga merasakan hal yang sama?

Merasa canggung dan bingung harus bersikap apa, menjadi hal yang dirasakan saat tidak sengaja bertemu mantan pacar pasangan. Padahal udah jadi mantan, tapi tetep aja sukses bikin cemburu.

Tak dipungkiri bahwa mantan masih jadi ancaman terbesar dalam hubungan. Itulah sebabnya banyak orang merasa insecure saat pasangannya masih berteman baik dengan sang mantan.
 
Ternyata ada 5 hal yang menjadi alasan cewek lebih mudah merasa insecure dengan mantan pacar pasangannya. Apakah itu?

1. Pasangan suka senyum-senyum dan salah tingkah saat bertemu dengan mantannya

5 Alasan Cewek Mudah Merasa Insecure dengan Mantan Pacar PasangannyaIlustrasi pasangan cemburu (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Gak sengaja ketemu mantan dijalan, terus lihat ekspresi pasangan seyum-seyum sendiri dan salah tingkah, inilah yang menjadi alasan wanita merasa insecure. Apa iya pasangan masih menyimpan perasaan dan gagal move on? Hal ini bikin insecure semakin bertambah besar dan sulit untuk dikendalikan.

Agar kalian tidak terus-terusan merasa insecure apalagi sama mantan, coba tanyakan pada pasanganmu apa iya mereka masih punya rasa dengan mantannya atau tidak? Dengan begitu kalian tidak lagi merasa insecure. 

2. Merasa penampilannya kurang dibandingkan dengan mantan pacar pasangan

5 Alasan Cewek Mudah Merasa Insecure dengan Mantan Pacar PasangannyaIlustrasi pertemanan ( unsplash.com/ga)

Penampilan menjadi penilaian penting bagi seorang wanita. Dari ujung kaki sampai ujung kepala akan diperhatikannya secara begitu detail. Merasa minder dengan penampilan, menjadi alasan sebagian wanita merasa insecure dengan mantan pacar dari pasangannya itu. Melihat penampilan mantan pacar pasangan membuat wanita merasa rendah diri, sehingga rasa insecure-nya semakin bertambah besar.

Mereka takut pasangannya akan meninggalkannya lantaran penampilannya tidak sebanding dengan sang mantan. Padahal penampilan tidak jadi patokan. Buktinya saja mereka berpisah. Jadi, jangan merasa minder lagi ya.

Jika pasanganmu sudah memilihmu berarti ada nilai lebih darimu. Jadi tidak seharusnya kalian terus-terusan merasa insecure seperti ini ya!

Baca Juga: 5 Tips Merasionalkan Pikiran agar Bisa Meredam Cemburu, Stop Emosi!

3. Pasangan sempat merencanakan pernikahan dengan mantan pacarnya

dm-player
5 Alasan Cewek Mudah Merasa Insecure dengan Mantan Pacar PasangannyaIlustrasi romantis ( unsplash.com/baylee)

Jodoh memang tidak ada yang tahu, bahkan sudah merencanakan pernikahan saja bisa gagal di tengah jalan. Hubungan yang sudah seserius ini, tentunya sudah banyak hal indah yang sudah dilewati bersama. Inilah yang menjadi alasan beberapa wanita merasa insecure,saat mengetahui ternyata pasangannya sudah sempat merencanakan pernikahan dengan mantan pacarnya yang dulu.

Ketakutan akan pasangan yang belum sepenuhnya bisa move on, menjadikan rasa insecure semakin besar. Apalagi jika hubungan keduanya sudah sangat dalam sangat serius, tentunya begitu sulit untuk dilupakan.

Stop merasa insecure!  Bagaimanapun itu masa lalu dari pasanganmu. Masa depannya sekarang adalah dirimu. Jadi jangan berpikir yang tidak-tidak yang hanya akan merusak hubunganmu sendiri.

4. Mantan pacar sangat dekat dengan keluarga pasangan

5 Alasan Cewek Mudah Merasa Insecure dengan Mantan Pacar PasangannyaIlustrasi keluarga besar ( unsplash.com/ petrick)

Udah jadi mantan tapi masih dekat dengan keluarga pasangan, inilah yang menjadi alasan banyak wanita merasa insecure. Mereka takut pasangannya akan berpaling darinya, apalagi sang mantan masih bersilaturahmi dengan keluarganya.

Tetap menjalin silaturahmi dengan mantan, memang tidak ada salahnya. Tapi harus tahu batasan supaya tidak menimbulkan rasa cemburu. Biar bagaimanapun ada hati yang harus dijaga perasaannya.

5. Pasangan masih menyimpan barang pemberian mantan pacarnya

5 Alasan Cewek Mudah Merasa Insecure dengan Mantan Pacar PasangannyaIlustrasi pasangan ( unsplash.com/hiveboxx)

Dikasih barang oleh pacar tentunya bikin senang. Tapi setelah jadi mantan, barang pemberian mantan menjadi barang yang harus disingkirkan.

Namun sebagian orang tidak mau melakukan hal itu karena baginya terlalu sayang jika barang-barang harus disingkirkan begitu saja apalagi jika itu barang yang disukainya dan bernilai tinggi. 

Wajarlah jika wanita merasa insecure karena pasangannya masih terus menyimpan barang pemberian dari mantan pacarnya. Mereka beranggapan bahwa saat barang masih disimpan itu tandanya pasangan belum bisa move on dari mantan pacarnya. Padahal bisa jadi pasanganmu cuma merasa sayang untuk menyingkirkan barang-barangnya, tanpa ada maksud tertentu.

Ada baiknya bagi kalian yang sudah punya pasangan baru untuk menyimpan barang pemberian mantan di tempat yang lebih tepat supaya pasanganmu tidak lagi merasa insecure.

Itulah beberapa alasan yang membuat wanita gampang merasa insecure dengan mantan pacar dari pasangannya. Apakah kamu juga merasakan hal yang sama?

Baca Juga: 5 Dampak Punya Trauma yang Belum Selesai pada Hubungan di Masa Kini

Andri Wiyatno Photo Verified Writer Andri Wiyatno

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya