TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ini 8 Cara Memperbaiki Hubungan yang Sempat Gagal & Hancur Berantakan

Semua masih bisa dipertahankan kok asal kamu mau usaha

dramabeans.com

Berbagai cobaan yang terjadi dalam hubungan merupakan suatu hal yang wajar. Kamu dan pasangan harus bisa memiliki komitmen yang kuat agar bisa bertahan hingga naik ke 'tahap' yang selanjutnya. 

Karena sebenarnya pertengkaran itu gak selamanya membuat hubungan jadi berantakan, tapi hal itu menjadi suatu proses yang membuat kualitas hubunganmu meningkat. Namun kalau situasi sudah semakin runyam hingga membuat hubunganmu gagal dan hancur berantakan, ini 8 cara untuk memperbaikinya. 

1. Sadari kesalahan dan penyebab hancurnya hubungan

dramabeans.com

Jangan langsung bertindak sebelum kamu tahu pasti apa penyebab dari permasalahan ini. Ambil waktu sejenak untuk merenung dan memikirkan kesalahan apa yang kalian lakukan. Karena ketika kata kuncinya telah ditemukan, maka kalian bisa mulai merumuskan masalah dan menemukan titik terang. 

2. Jujur dan bertanggung jawab atas kesalahan masing-masing

dramabeans.com

Mengakui kesalahan memang bukan perkara mudah, tapi dengan mulai jujur dan mengakuinya 'benang kusut' ini akan lebih mudah untuk diselesaikan. Hilangkan gengsi dan sifat membela diri kalau kalian masih saling mencintai. 

3. Saling mengalah di tengah situasi yang sensitif

dramabeans.com

Pasangan yang berada di titik seperti ini pasti memiliki hubungan yang sangat berarti, hingga mereka mau bersusah payah membangun kembali landasan yang sudah goyah. Mengakui kesalahan dan bertanggung jawab saja sayangnya tidak cukup, kamu dan pasangan harus pintar membaca situasi, agar tidak lagi terjadi konflik yang baru. 

Mengalah adalah salah satu cara yang paling tepat untuk melengkapi serangkaian cara menyelesaikan tantangan berat ini. Saat emosi sudah saling tersulut maka berhenti untuk berdebat, karena solusi terbaik hanya akan tercipta melalui kepala dingin. 

Baca Juga: 6 Tanda Laki-laki yang Gak Punya Niat Serius Jalin Hubungan

4. Jangan bersikap 'normal' di saat seperti ini

dramabeans.com

Bersikap normal di sini memiliki artian bersikap santai selayaknya tidak ada masalah. Tapi gak berarti kalian harus bersitegang setiap saat. Maksudnya tanggapi situasi ini dengan serius, hindari guyonan gak penting yang justru bisa menjadi bumerang bagi dirimu sendiri. Tunjukkan keseriusanmu dalam hubungan ini guys!

5. Lupakan sejenak rasa egois yang ada

dramabeans.com

Biasanya kamu mungkin bersikap manja atau sering meminta ini itu dengan pasangan, tapi saat seperti ini bukan waktu yang tepat untuk menuruti apa kata hati-- menuruti rasa egois diri. 

Lebih baik singkirkan sejenak permintaan hati yang bisa ditunda tersebut, toh lebih baik menyelamatkan hubungan kan dari pada mementingkan ego diri sendiri?

6. Tulus mengorbankan banyak hal demi bertahannya hubungan

dramabeans.com

Gak bisa dipungkiri jika ketika kita menginginkan suatu hal yang lebih maka ada hal lain juga yang harus dikorbankan. Sebab sebagai manusia kita tidak bisa memiliki semua keinginan yang kita mau.

Jika keputusan untuk mengikhlaskan beberapa hal dalam hidupmu bisa menyelamatkan hubungan yang sangat berarti bagi kalian, maka lakukan hal itu. Ingat, kesempatan gak akan datang dua kali.  Belum tentu di masa depan kamu memiliki hubungan dan pasangan seperti mereka yang saat ini bersama kalian. 

7. Bangun komitmen yang kuat meski keadaan yang berat

dramabeans.com

Hubunganmu gak akan kandas ketika ada komitmen yang kuat di dalam hati kalian. Sekeras apapun cobaan yang menghampiri, selalu ada cara untuk kembali bertahan. Percaya deh jika kekuatan komitmen itu benar nyata. Tanamkan komitmen yang jelas dan pertahankan itu sekalipun dalam situasi yang sulit.  Ingat saja sebuah kutipan lama yang berbunyi, "Badai pasti berlalu~".

Baca Juga: Hubungan Selalu Berakhir Sendiri? 6 Alasan Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Verified Writer

SA D

Just do it

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya