TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Tips Mendapatkan Pasangan Baru yang Jauh Lebih Baik dari Mantan

Move on dulu!

Ilustrasi bicara (pexels.com/August de Richelieu)

Semua orang yang sudah putus hubungan pasti menginginkan punya pasangan yang jauh lebih baik dari sang mantan. Terlebih ketika mantan pasangan pernah menyakiti dan memberi kesan buruk pada hubungan sebelumnya. Namun tidak mudah pastinya mendapatkan pengganti yang jauh lebih baik dari sang mantan.

Perlu usaha dan perjuangan setelah benar-benar move on pastinya. Kamu bisa mencoba beberapa tips berikut ini ketika ingin mendapatkan pasangan baru yang jauh lebih baik dari mantan. Yuk coba dari sekarang, guys.

Baca Juga: 5 Tanda Pasangan Mendukung Pertumbuhan Pribadimu, Jadi Support System!

1. Jadilah sosok yang mau ikhlas dan mau memaafkan mantan

ilustrasi pria (pexels.com/minan)

Ketika mempunyai hubungan yang putus di tengah jalan, alangkah baiknya semua diselesaikan dengan baik. Baik putusnya hubungan yang dijalani karena ada masalah atau tidak, di antara keduanya bisa bersahabat ke depannya. Jika mantan pasangan ada salah, jadilah sosok yang mau ikhlas dan mau memaafkan kesalahannya.

Hal ini bisa jadi suatu langkah membuka pintu kita untuk mendapatkan pasangan baru yang lebih baik. Ketika hati sudah ikhlas dengan masa lalu, nantinya kita bisa fokus akan masa depan. Dalam hal ini pasangan barulah yang nantinya bisa kita dapatkan sosok yang jauh lebih baik dari mantan.

2. Move on dengan sungguh-sungguh

ilustrasi bahagia (pixabay.com/free-photos)

Tips selanjutnya yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan pasangan baru yang jauh lebih baik dari mantan ialah dengan move on secara serius. Itu artinya kita benar-benar sudah tidak punya perasaan dan pikiran akan masa lalu kita. Mungkin tidak bisa langsung seratus persen, namun perlahan bisa dilakukan kok.

Setelah move on selesai, pastinya kamu akan mendapatkan peluang untuk bisa membuka hati dan perasaan pada yang baru. Siap-siap akan hadirnya pasangan baru yang jauh lebih baik nih nantinya, guys.

3. Mau introspeksi dan mau memperbaiki diri

ilustrasi bekerja (pexels.com/dariashevtsova)

Jika menginginkan pasangan yang baik, sudah sepantasnya kita juga jadi orang yang semakin baik ke depannya. Dengan mau introspeksi diri dan mau memperbaiki diri setelah putus, peluang tersebut akan semakin besar pastinya. Berkembangnya diri kita ke arah yang lebih baik, membuat orang baru banyak hadir nantinya.

Tinggal kita memilih siapa yang benar-benar tepat untuk kita pastinya. Sadarilah jika memang orang yang baik pasti akan berjodoh dengan orang yang baik pula.

Baca Juga: 5 Tanda Pasangan Mendukung Pertumbuhan Pribadimu, Jadi Support System!

4. Cobalah untuk memperluas pergaulan

Ilustrasi pertemanan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Punya pergaulan yang luas akan membuka banyak kesempatan kita bertemu banyak orang. Hal ini juga jadi salah satu cara kita untuk mendapatkan pengganti mantan. Kita bisa memilih dan melakukan seleksi sebelum benar-benar memantapkan hati pada seseorang.

Pastinya, kesempatan untuk kita mendapatkan pengganti mantan yang jauh lebih baik itu besar. Namun pastikan jika kita benar-benar mengetahui betul sosok yang akan kita pacari nantinya.

5. Mau terbuka dengan orang baru

Ilustrasi bicara (pexels.com/Keira Burton)

Terbuka pada orang baru juga jadi salah satu cara cepat mendapatkan pasangan baru. Bisa jadi nantinya orang baru tersebut merupakan sosok yang jauh lebih baik dari mantannya sekarang. Namun sebaiknya, jangan terlalu terburu-buru dalam proses ini.

Sebaiknya memeng ketika menjalani sesuatu, harus ada batasan tersendiri demi kebiakan bersama. Apa kamu juga setuju dengan hal ini?

Verified Writer

Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya