TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kebiasaan Sederhana yang Bikin Pasangan Merasa Istimewa

Bikin hatinya berbunga-bunga, gak rumit, kok caranya

ilustrasi pasangan berbahagia (pexels.com/Alexy Almond)

Kebiasaan merupakan sesuatu yang sering dilakukan. Entah itu kegiatan harian, pola kerja, cara belajar, hingga caramu dalam membina hubungan asmara. Menjalin cinta dengan seseorang yang kamu sayang, pasti ingin membuatnya merasa bahagia, kan dengan keberadaanmu di hati dan di sisinya?

Gak perlu bersusah payah, karena sebenarnya melalui berbagai kebiasaan dalam menjalin hubungan percintaan juga bisa bikin pasangan merasa berharga dan istimewa. Kebiasaan apa saja itu? Lanjutkan membacanya, biar kamu bisa mulai mempraktikkannya.

1. Rutin memberikan sapaan pada pagi hari

Ilustrasi perempuan memegang ponsel (pexels.com/MART PRODUCTION)

Menyapa adalah kegiatan yang perlu dibiasakan kepada pasangan. Lakukanlah pada pagi hari untuk memberikan semangat padanya dalam menjalani rutinitas. Dengan mengucapkan selamat pagi saja, dan rutin dilakukan, pasangan pasti senang dan merasa dipedulikan olehmu.

Sapaanmu menghangatkan harinya dan bikin dia semakin sayang padamu. Atau, malam hari menjelang tidur, kamu juga bisa mengucapkan selamat tidur, dijamin tidurnya nyenyak sekali.

Baca Juga: 5 Cara Memberikan Dukungan Emosional pada Pasangan, Jangan Menghakimi!

2. Jangan lupa sesibuk apa pun kamu, luangkan waktu memberikan kabar

ilustrasi sedang video call (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Meski gak bisa berlama-lama membangun percakapan, paling gak berilah dia kabar sehari satu kali. Berikan informasi tentang kondisi terkinimu. Lalu, bertanya juga tentang kegiatan apa yang sedang dijalaninya. Kuncinya, tetaplah berusaha supaya komunikasi gak hilang.

Bisa melalui pesan atau video call sebentar, supaya gak mengganggu jam kerja kalian. Sesibuk apa pun kamu, pasti bisa, kan menyempatkan waktu sejenak untuk memberi kabar?

3. Ajak pasangan bertemu teman-temanmu

ilustrasi hangout bersama teman (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Ingin bikin dia merasa istimewa? Sesekali, ketika kamu ada pertemuan dengan teman-teman, ajaklah pasangan. Kenalkan dia kepada teman-temanmu. Itu membuatnya merasa dianggap olehmu.

Jangan biasakan menjalin hubungan secara diam-diam dari teman-teman terdekat. Sebab, temanmu akan bisa membantu apabila suatu saat terjadi sesuatu. Jangan ragu mengenalkan pasangan kepada mereka. Selain membuat pasangan merasa senang, kamu juga akan lebih aman.

4. Perkenalkan dia ke orangtua dan keluarga lainnya

ilustrasi mengenalkan pasangan ke keluarga (pexels.com/Alexy Almond)

Sebuah penghargaan yang luar biasa, ketika punya pasangan yang berani mengajak bertemu orangtuanya. Mengenalkannya sebagai sosok yang dicintai olehmu, dan ingin mendapat restu dari keluarga.

Sekalipun, rencana pernikahan belum ada, tapi mengenalkan pacar ke keluarga, itu gak salah. Justru orangtua perlu tahu dari awal, supaya mereka juga dapat berkontribusi memberikan saran dan dukungan yang terbaik untuk kalian.

Baca Juga: 6 Tips Mengatasi Perbedaan Prioritas sama Pasangan, Jaga Keseimbangan

Verified Writer

Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya