TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tindakan yang Bikin Shio Kambing Kecewa Berat, Jangan ya dek, ya!

Gak suka banget dianggap remeh

ilustrasi orang kecewa (pexels.com/Diva Plavalaguna)

Intinya Sih...

  • Janji harus ditepati, jangan berjanji pada Shio Kambing jika tidak yakin bisa memenuhinya
  • Kritik langsung, jangan bicarakan keburukan dari belakang agar tidak membuatnya kecewa
  • Jangan remehkan kemampuan dan kebaikan Shio Kambing, hindari memanfaatkan kebaikan yang diberikan

Pemilik Shio Kambing biasanya mempunyai karakter yang cerdas, pintar, kreatif, dan baik hati. Meskipun baik hati, bukan berarti si Kambing gak mempedulikan perasaannya. Sebagai manusia biasa, mereka juga bisa merasa kecewa.

Ada beberapa tindakan yang tidak dapat diterima Shio Kambing, apalagi jika itu dilakukan oleh orang terdekatnya. Penasaran apa saja? Berikut lima tindakan yang bisa membuat Shio Kambing kecewa berat.

1. Diberi harapan palsu

ilustrasi orang kecewa (pexels.com/RDNE Stock project)

Lebih baik tidak memberikan janji sama sekali pada si Kambing, daripada pada akhirnya tidak jadi kenyataan. Bagi Kambing, janji adalah utang yang harus dibayar. Tak peduli bagaimana caranya, apa yang sudah dijanjikan wajib jadi kenyataan.

Jadi, jangan sekali-kali berani berjanji pada Shio Kambing, ya! Ditambah lagi kamu gak yakin bisa memenuhinya. Si Kambing akan terus mengejar sampai janji yang kamu ucapkan terpenuhi. Kalau tidak, mereka bakal kecewa berat.

2. Membicarakan keburukannya dari belakang

ilustrasi orang bergosip (pexels.com/cottonbro studio)

Shio Kambing termasuk yang terbuka pada kritik. Jadi, untuk apa membicarakan keburukan mereka dari belakang? Mending bicara langsung terus teras. Si Kambing akan lebih senang mendapatkan teguran dan masukan, ketimbang 'ditusuk dari belakang'.

Jika kamu pernah dengan sengaja atau tidak membicarakan keburukan si Kambing, tandanya kamu sudah sukses membuatnya kecewa. Bagi Kambing, semua orang punya kekurangan dan membahas kekurangan tersebut dari belakang adalah tindakan seorang pengecut.

3. Dianggap remeh

ilustrasi meremehkan orang (pexels.com/Keira Burton)

Si Kambing bukan tipe orang yang haus validasi juga, hanya saja mereka tidak suka dianggap remeh. Sikap Kambing yang low profile bukan berarti membuka diri untuk diinjak-injak. Justru mereka sedang merendahkan kemampuannya yang sebenarnya cukup mumpuni.

Memandang remeh pada kemampuan si Kambing akan membuat perasaan mereka terluka. Terlebih lagi, jika orang yang meremehkan justru kenal dekat dengan si Kambing. Tentu tindakan itu akan membuatnya sangat kecewa.

Baca Juga: 5 Hal yang Membuat Shio Kambing Sulit Beradaptasi di Lingkungan Baru

4. Kebaikannya dimanfaatkan

ilustrasi orang kesal (pexels.com/MART PRODUCTION)

Pemilik Shio Kambing dikenal sebagai sosok yang ringan tangan, alias suka menolong. Mereka suka gak tega melihat orang lain menderita, apalagi itu adalah keluarganya sendiri. Namun nyatanya, gak semua orang tahu caranya berterimakasih.

Ada juga yang justru bersikap seenaknya sendiri. Seperti memanfaatkan kebaikan yang diberikan si Kambing. Awalnya mungkin Kambing tak terlalu peduli, tapi lama-lama bakal kesal juga, lho. Berhati-hati saja jika si Kambing sudah benar-benar marah.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya