TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Minimalisir Konflik Saat LDR, Saling Cerita Hindari Salah Paham

Harus kuat komunikasi dan komitmennya saat berjauhan

ilustrasi LDR (pexels.com/RDNE Stock Project)

Hubungan jarak jauh atau LDR memang kerap dinilai lebih sulit dijalani karena terpisah jarak dibanding hubungan cinta biasa. Yang mana sama seperti hubungan pada umumnya, hubungan LDR pun bisa diliputi masalah atau konflik. Maka dari itu penting untuk menemukan cara atau hal yang kiranya dapat meminimalisir konflik saat LDR, jangan sampai hubungan yang sudah berat jadi lebih sulit dijalani karena konfliknya. 

Mulai dari saling terbuka dengan bercerita apa saja, sama-sama sabar meluruskan masalah, hingga berkomitmen jaga diri dari godaan orang ketiga. Mau sejauh apa pun terpisah saat LDR, tapi kalau memang serius maka usaha apa pun bisa dilakukan untuk menghindari konflik. Berikut penjelasan lebih detailnya mengenai hal-hal yang dapat meminimalisir konflik hubungan LDR. Yuk coba terapkan! 

Baca Juga: 5 Alasan LDR Bikin Hubungan Lebih Langgeng, Hindari Selingkuh!

1. Saling terbuka cerita apa saja dapat menghindari salah paham

ilustrasi menelepon (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Hal paling mudah untuk meminimalisir konflik saat LDR ialah dengan menjalin komunikasi yang terbuka. Dimana kamu dan pasangan dapat saling bercerita tentang apa saja untuk menghindari terjadinya salah paham sekecil apa pun. Kalau satu sama lain tahu semua hal tentang pasangan tentu tidak akan ada celah untuk timbul salah paham, kan. 

2. Sama-sama sabar untuk meluruskan permasalahan

ilustrasi video call (pexels.com/Alex Green)

Yang namanya hubungan mau itu dekat atau berjauhan seperti LDR pasti akan selalu ada permasalahannya. Namun terlepas dari masalah apa pun yang terjadi, tetap bisa diminimalisir konfliknya dengan sama-sama sabar meluruskan persoalan bersama. Kalau kedua belah pihak sabar, saling berdiskusi dan mau menyelesaikan masalah baik-baik, maka tidak akan ada konflik besar yang terjadi. 

3. Berkomitmen jaga diri dari godaan orang ketiga

ilustrasi menolak (pexels.com/Vera Arsic)

Hal lainnya yang juga dapat meminimalisir konflik hubungan LDR ialah dengan saling menjaga komitmen. Paling pentingnya komitmen jaga diri untuk tidak tergoda dengan kehadiran orang ketiga yang bisa merusak hubungan.

Entah itu dengan menjaga jarak aman saat berinteraksi dengan lawan jenis, menghindari urusan dengan lawan jenis jika tidak penting, pokoknya jaga komitmen baik itu dalam interaksi dunia nyata ataupun media sosial. 

Baca Juga: 3 Seni Memahami Kekasih saat Jalani LDR

4. Fokus pada masa depan hubungan yang dijalani

ilustrasi pasangan (freepik.com/Jcomp)

Meminimalisir konflik hubungan LDR juga dapat diusahakan dengan sama-sama fokus pada masa depan hubungan yang dijalani. Misalnya kamu dan pasangan punya tujuan untuk menikah, maka fokus saja pada tujuan itu dan masa depan kalian bersama. Kalau tujuannya jelas dan sama-sama diusahakan, mama masalah apa pun gak bakal menimbulkan konflik yang dapat memecah hubungan. 

Verified Writer

afifah hanim

Banyak baca banyak nulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya