TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Gak Tertarik Pacaran Sekantor, Menjaga Profesionalitas Kerja

Menjaga citra dan profesionalitas berkarier

ilustrasi kerja kantor (pexels.com/Yan Krukau)

Pada dasarnya gak ada larangan atau aturan menjalin hubungan dengan siapapun, termasuk juga dengan rekan sekantor. Akan tetapi dalam menjalin hubungan tentunya juga dibarengi pertimbangan memilih pasangan. Yang mana banyak orang menghindari untuk tidak pacaran dengan orang sekantor kerjanya, apa alasannya ya? 

Alasannya banyak, entah itu untuk menjaga nama baik di kantor, mengutamakan profesional kerja, atau bahkan untuk membedakan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Terlepas dari apapun alasannya, orang berhak memilih jika tidak mau pacaran dengan orang yang kerja sekantor dengannya. Tapi kalau mau tahu lebih jelas tentang alasannya bisa simak pada poin-poin pembahasan berikut ini. 

1. Menjaga nama baik dalam berkarier

ilustrasi kerja (pexels.com/Rebrand Cities)

Alasannya yang pertama untuk gak pacaran dengan orang sekantor ialah demi menjaga nama baik dalam berkarier. Yang mana lika-liku hubungan percintaan jika dengan orang sekantor dapat mempengaruhi image diri dalam berkarier. Daripada jadi bahan gosip atau dapat berpengaruh pada karier ke depannya, lebih baik menghindari hubungan percintaan yang tempat kerjanya sekantor. 

2. Mengutamakan profesionalitas kerja

ilustrasi rekan kerja (pexels.com/Yan Krukov)

Alasan lainnya untuk tidak tertarik pacaran dengan orang sekantor ialah mengutamakan profesionalitas kerja. Yang namanya orang kerja tentu ingin maksimal dan menunjukkan potensinya di tempat kerja, yang mana profesionalitas kerja dapat terganggu kalau pacaran sekantor. Makanya alasan utama sebagian orang menolak pacaran dengan orang sekantor itu ialah demi mengutamakan profesionalitas dalam bekerja. 

Baca Juga: 4 Etika Menjalin Hubungan Asmara dengan Rekan Sekantor, Jangan Diumbar

3. Supaya kehidupan pribadi dan pekerjaan benar-benar terpisah

ilustrasi kerja (pexels.com/Fauxels)

Alasan lainnya tidak tertarik pacaran sekantor ialah untuk benar-benar membedakan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Dimana dalam hidup ini terkadang memang memerlukan batasan agar urusan satu dengan yang lain tidak bersinggungan dan terjaga keseimbangannya. Seperti hubungan percintaan yang masuk ke ranah pribadi, rasanya tidak nyaman kalau bercampur dengan urusan pekerjaan kalau pacarannya sama orang sekantor. 

4. Tidak ingin bersaing dengan pasangan sendiri di kantor

ilustrasi melirik (pexels.com/August de Richelieu)

Merupakan hal wajar di tempat kerja untuk bersaing antara satu dengan yang lain, entah itu untuk jabatan atau kesempatan memegang proyek. Persaingan inilah yang dihindari kalau pacaran dengan orang sekantor, yang mana bisa merusak hubungan kalau saling bersaing dan berusaha mengalahkan satu sama lain. Bukannya fokus pada hubungan dan mencintai satu sama lain, malah jadi gak sehat hubungannya kalau di kantor malah saling bersaing. 

Verified Writer

afifah hanim

Banyak baca banyak nulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya