TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara Menghitung Weton Jodoh dari Sisa Neptu, Cek Sekarang!

Apa kata weton tentang kehidupan percintaanmu?

Adu Gaya Kebaya Iriana Jokowi vs. Erina Gudono (instagram.com/erinagudono)

Intinya Sih...

  • Weton jodoh membantu menentukan tanggal pernikahan dan buka usaha
  • Weton adalah pasaran hari lahir, sedangkan Neptu adalah nilai pada masing-masing hari
  • Hasil penjumlahan neptu weton bisa menggambarkan karakter dan kecocokan pasangan

Pernah mendengar perhitungan weton untuk pasangan yang ingin menikah? Masyarakat Jawa mungkin familiar dengan weton jodoh dalam kalender Jawa. Umumnya, konsep weton untuk mencari tahu kecocokan antarpasangan.

Namun, perhitungan tersebut juga membantu seseorang ketika mencari hari baik untuk menentukan tanggal pernikahan, bahkan tanggal buka usaha. Nah, lalu bagaimana cara menghitung weton jodoh dari sisa neptu?

1. Apa itu weton dan neptu?

cuplikan drama Queen of Tears (dok. tvN/Queen of Tears)

Sebelum mencari tahu perhitungan weton jodoh, kamu perlu tahu apa itu weton dan neptu. Dalam tradisi masyarakat, weton merupkan pasaran hari lahir yang dilihat berdasarkan Kalender Jawa. Mungkin kamu mengenalnya dengan istilah Legi, Pahing, Pon, Wage dan Kliwon.

Sedangkan Neptu adalah nilai pada masing-masing hari selama seminggu dan nilai pada hari pasaran Kalender Jawa (Legi, Pahing, Pon, Wage, Kliwon). Cara menghitung weton adalah menjumlahkan nilai pada hari lahir dan nilai pada hari pasaran Jawa.

Baca Juga: Cara Menghitung Weton Jodoh untuk Pernikahan Terbaru 2024

2. Cara hitung weton

cuplikan drama Queen of Tears (dok. tvN/Queen of Tears)

Menurut keyakinan masyarakat Jawa, weton bisa menggambarkan karakter seseorang. Namun, weton juga bisa menghasilkan tanggal baik. Untuk mengetahui weton jodoh, begini contohnya:

Jumlah nilai hari lahir

Minggu: 5
Senin: 4
Selasa: 3
Rabu: 7
Kamis: 8
Jumat: 6
Sabtu: 9


Jumlah nilai hari pasaran

Wage: 4
Kliwon: 8
Legi: 5
Pahing: 9
Pon: 7

Misalnya, kamu lahir pada Minggu Pon, maka 5 + 7 = 12. Jumlah neptu weton untuk orang yang lahir di Minggu Pon adalah 12. Contoh lainnya, bila pasangan lahir di Sabtu Pahing, maka jumlah neptu wetonnya adalah 9 (Sabtu) + 9 (Pahing) = 18.

Untuk mengetahui kecocokannya, jumlahkan neptu wetonmu dan pasangan. Berarti 12 + 18 = 30. Jika melihat keterangan di bawah, angka 30 menandakan bahwa kamu dan pasangan berjodoh.

Keterangan hasil penjumlahan weton

Angka 1 = Pegat
Angka 2 = Ratu
Angka 3 = Jodoh
Angka 4 = Topo
Angka 5 = Tinari
Angka 6 = Padu
Angka 7 = Sujanan
Angka 8 = Pesthi
Angka 9 = Pegat
Angka 10 = Pegat
Angka 11 = Ratu
Angka 12 = Jodoh
Angka 13 = Topo
Angka 14 = Tinari
Angka 15 = Padu
Angka 16 = Sujanan
Angka 17 = Pesthi
Angka 18 = Pegat
Angka 19 = Pegat
Angka 20 = Ratu
Angka 21 = Jodoh
Angka 22 = Topo
Angka 23 = Tinari
Angka 24 = Padu
Angka 25 = Sujanan
Angka 26 = Pesthi
Angka 27 = Pegat
Angka 28 = Pegat
Angka 29 = Ratu
Angka 30 = Jodoh
Angka 31 = Topo
Angka 32 = Tinari
Angka 33 = Padu
Angka 34 = Sujanan
Angka 35 = Jodoh
Angka 36 = Pesthi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya