Weton Senin Pahing: Karakteristik, Karier, Asmara, dan Peruntungan

hokimu di sebelah mana, nih?

Intinya Sih...

  • Weton Senin Pahing memiliki karakter introvert, mandiri, dan tidak bergantung pada orang lain.
  • Potensi karier luas dan sukses dalam pekerjaan apapun, termasuk membangun bisnis.
  • Cocok dengan pasangan weton neptu 16 atau 11, serta diprediksi membawa rezeki dan keberuntungan di hari Senin dan Jumat.

Weton Senin Pahing memiliki karakter serta peruntungan yang berbeda menurut primbon Jawa. Tentu weton ini memiliki kelebihan, kekurangan, serta hoki tersendiri di bidang tertentu.

Buat kamu yang penasaran dengan sifat, hubungan asmara, hingga karier weton Senin Pahing, jangan lewatkan informasi berikut ini. Yuk, kenalan lebih dalam dengan weton yang memiliki neptu 13 ini!

1. Karakter dan sifat weton Senin Pahing

Weton Senin Pahing: Karakteristik, Karier, Asmara, dan Peruntunganilustrasi menyendiri (pexels.com/Vlada Karpovich)

Dari segi karakter, sosok yang lahir dengan weton Senin Pahing umumnya seorang introvert. Mereka merupakan cerminan "lakuning lintang" yang suka menyendiri, cenderung pemalu, dan pendiam.

Bukan kelemahan, justru dua sikap ini membuat mereka tumbuh menjadi sosok yang mandiri. Pantas saja weton Senin Pahing tidak pernah mengandalkan, apalagi bergantung pada orang lain.

2. Peruntungan karier weton Senin Pahing

Weton Senin Pahing: Karakteristik, Karier, Asmara, dan Peruntunganilustrasi kerja tim (pexels.com/Ivan Samkov)

Meskipun cenderung pemalu dalam bersosialisasi, soal karier mereka cukup unggul. Pemilik weton Senin Pahing memiliki potensi karier yang luas, tidak terbatas pada profesi tertentu.

Ketekunan dan ketelitian mereka menjadi alasan mengapa weton ini bisa sukses melakukan pekerjaan apa pun. Bekerja dalam tim juga bukan masalah buat mereka.

Intinya, pekerjaan apa pun yang ditekuni si Senin Pahing, pasti akan berakhir dengan pencapaian yang luar biasa. Membangun bisnis jadi salah satu pilihan karier yang bisa dipertimbangkan untuk dijalani sang weton Senin Pahing.

Baca Juga: Watak Weton Minggu Wage: Perjodohan, Karier, dan Keuangan

3. Peruntungan asmara weton Senin Pahing

Weton Senin Pahing: Karakteristik, Karier, Asmara, dan Peruntunganilustrasi pasangan romantis (pexels.com/ivan samkov)

Si pemalu Senin Pahing harus bisa menemukan pasangan yang melengkapi karakternya. Mereka diprediksi cocok dengan weton yang memiliki neptu 16 atau 11.

Rabu Wage, Jumat Legi, Selasa Kliwon, Senin Pon, Kamis Kliwon, dan Rabu Pahing jadi jodoh yang pas buat si Senin Pahing. Menjalin hubungan dengan salah satu weton di atas, akan menciptakan hubungan harmonis dan saling memahami satu sama lain.

4. Keberuntungan dan sumber rezeki

Weton Senin Pahing: Karakteristik, Karier, Asmara, dan Peruntunganilustrasi bekerja keras (pexels.com/ivan samkov)

Dalam Primbon Jawa, weton Senin Pahing termasuk golongan pembawa rezeki. Secara perlahan, mereka bisa mengubah kehidupannya menjadi lebih baik dan sejahtera karena sifatnya yang pekerja keras serta gak gampang menyerah.

Hari keberuntungan weton Senin Pahing jatuh di hari Senin dan Jumat. Dua hari ini dipercaya membawa lebih banyak kemudahan untuk mencapai kesuksesan serta terhindar dari rintangan.

Itu dia penjelasan terkait weton Senin Pahing. Sekarang jadi lebih tahu deh apa saja karakter terkuatmu serta keberuntungan yang menyertai!

Baca Juga: Watak Weton Jumat Pon: Percintaan, Karier, dan Rezeki

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya