3 Tips Menegur Orang Tanpa Mempermalukannya, Hormati Dia!

Memberikan peringatan dengan memperhatikan tata krama

Manusia tentu tidak luput dari kesalahan. Terkadang tanpa disadari sekali pun, kekeliruan itu tetap terjadi, meski sebenarnya sudah berusaha berhati-hati. Inilah alasan sebaiknya tidak marah bila dinasihati atau diperingatkan saat melakukan hal-hal yang tidak benar.

Meski begitu, memperingatkan seseorang saat dirinya berbuat salah juga ada tata kramanya. Kamu tidak boleh asal mengoreksi kesalahannya, terutama saat berada di muka umum. Hal ini dapat mempermalukan orang tersebut dan tentu membuat rasa percaya dirinya memudar. Kamu tidak ingin menjadi alasan kacaunya hari seseorang, kan?

Jika memang hendak memberikan peringatan, maka kamu perlu memerhatikan situasi agar tidak menyakiti hati orang yang bersalah. Nah, bagaimana agar bisa menegur secara baik? Baca dan ikuti tips berikut ini, ya!

Baca Juga: 5 Tata Krama dalam Asmara Hanya Dilakukan Pribadi Bermutu

1. Berikan kode-kode khusus

3 Tips Menegur Orang Tanpa Mempermalukannya, Hormati Dia!ilustrasi seorang pria yang sedang memegang sticky note (pexels.com/Hitesh Choudhary)

Seseorang terkadang tanpa sadar melakukan kesalahan, bahkan di momen-momen yang krusial. Ketika harus presentasi di kantor, menghadiri suatu acara besar, atau apa saja, suatu kekeliruan minor pun bisa menjadi perhatian semua orang. Jika tidak segera menyadari dan memerbaiki keadaan, maka dapat menimbulkan kekacauan atau paling tidak membuat malu diri sendiri.

Nah, bila ada teman yang tanpa sengaja melakukan kesalahan, terutama saat tampil di depan umum, coba tegur dengan cara yang santai, tetapi mengena. Jika memang kalian kenal baik, mengirimkan kode-kode khusus bisa membantunya di situasi semacam itu. Ketika teman sudah menyadari maksudmu, maka dia akan segera memperbaiki keadaan, sehingga tidak menyebabkan munculnya permasalahan.

2. Temui dia secara privat

3 Tips Menegur Orang Tanpa Mempermalukannya, Hormati Dia!ilustrasi mengobrol (pexels.com/Keira Burton)

Ketika seseorang melakukan kesalahan, memang dia perlu diberi tahu bahwa tindakan tersebut tidak benar. Peringatan ini diharapkan dapat mencegah orang tersebut mengulangi perbuatan merugikan di masa yang akan datang. Namun, memberikan teguran juga wajib memerhatikan situasi dan kondisi agar tidak malah menciptakan konflik yang sebenarnya tidak perlu.

Jika kamu berniat menegur seseorang yang berbuat salah, entah itu keluarga, teman, atau rekan kerja, maka temui dia secara privat. Pastikan hanya ada kamu dan orang yang bersangkutan di tempat tersebut, sehingga tidak ada yang mengetahui kekurangannya.

Dengan begitu, kecil kemungkinan orang itu akan merasa tersinggung. Sebaliknya, dia menangkap maksud baikmu, menerimanya dengan senang hati, dan berjanji untuk bertindak lebih waspada di lain kesempatan.

Baca Juga: 5 Alasan Setiap Orang Harus Menerima Teguran, Jangan Disangkal

3. Tegur melalui pesan pribadi

3 Tips Menegur Orang Tanpa Mempermalukannya, Hormati Dia!ilustrasi seseorang yang sedang mengecek ponsel (pexels.com/Edmond Dantès)

Jika kamu tidak berkesempatan untuk menemui seseorang secara langsung dan mengajak dia berbicara empat mata dalam rangka menyampaikan teguran, maka cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan mengirimkan pesan pribadi. Sampaikan apa pun mengenai hal-hal yang diperlukan untuk mengoreksi kesalahan tersebut. Tentu saja, pilih diksi yang sekiranya paling tepat dan dapat mewakili ekpresimu agar tidak menyinggung perasaan mengingat kamu tidak bertatap muka dengannya.

Hindari menegur seseorang di grup bersama, apa lagi di media sosial. Sama seperti menyampaikan teguran di depan umum, hal ini sangat berpotensi mempermalukan seseorang yang mungkin saja melakukan kekeliruan tanpa sengaja. Jadi, tetap perhatikan adab agar niat baikmu tidak berubah menjadi kekacauan, ya!

Menegur seseorang yang berbuat salah dan memberikan nasihat yang baik memang merupakan perbuatan yang mulia. Namun demikian, kamu juga harus memperhatikan tata krama agar tidak malah menyinggung perasaan orang tersebut. Dengan begini, niat tulusmu akan berbuah manis, bukan begitu?

Baca Juga: 7 Perasaan Orang yang Gak Percaya Diri Jalan Sendirian, Ketar-ketir

Ratna Kurnia Ramadhani Photo Verified Writer Ratna Kurnia Ramadhani

Sometimes a Vet, sometimes a writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya