3 Tips untuk Mengatasi Rasa Kurang Percaya Diri di Tempat Kerja

Bikin lebih nyaman ketika menjalankan pekerjaan sehari-hari

Ada banyak tantangan yang harus dihadapi dalam melakukan pekerjaan. Mulai dari tugas yang perlu diselesaikan, rekan kerja dengan berbagai macam karakter, hingga beragam permasalahan yang tidak terduga. Semua itu perlu segera diatasi agar tidak mengganggu jalannya kegiatan sehari-hari.

Namun, tidak dapat dimungkiri bahwa tidak semua orang merasa siap untuk menghadapi segala hal terkait pekerjaan tersebut. Terkadang muncul rasa kurang percaya diri yang disebabkan oleh berbagai faktor. Hal ini mengakibatkan seseorang kesulitan untuk beradaptasi, apa lagi mampu menciptakan prestasi. Oleh sebab itu, perlu berusaha mencari jalan keluar untuk mengatasi kurangnya rasa percaya diri di tempat kerja dengan menerapkan beberapa tips berikut ini!

1. Kenali penyebab turunnya rasa percaya dirimu

3 Tips untuk Mengatasi Rasa Kurang Percaya Diri di Tempat Kerjailustrasi seseorang yang sedang berpikir (pexels.com/Karolina Grabowska)

Adanya penurunan rasa percaya diri tentu disebabkan oleh beberapa faktor tertentu. Sebagai contoh, kamu merasa “kecil” karena masih baru kerja beberapa hari, belum punya keahlian khusus, atau belum punya kesempatan untuk membuktikan kemampuan diri secara maksimal. Tidak dapat dimungkiri bahwa keadaan semacam itu memang dapat menciptakan ketidaknyamanan.

Nah, supaya situasi ini tidak semakin berlarut-larut, cobalah untuk mengenali apa yang sebenarnya memicu rendahnya rasa percaya diri tersebut. Ketika akar permasalahan sudah ditemukan akan lebih mudah untuk mencari solusinya. Perlahan tetapi pasti, kamu bisa menghimpun kekuatan dan menjadi semakin berani.

Baca Juga: 6 Beauty Privilege di Tempat Kerja, Memicu Ketidakadilan

2. Banyak berdiskusi dengan rekan kerja

dm-player
3 Tips untuk Mengatasi Rasa Kurang Percaya Diri di Tempat Kerjailustrasi diskusi (pexels.com/Mikhail Nilov)

Berada di tempat kerja, terutama bagi kamu yang baru pertama kali merasakan betapa menantangnya dunia kerja, memang bisa bikin nyali ciut. Ada banyak realitas baru yang ternyata cukup berbeda dari apa yang telah dipelajari di bangku sekolah atau kuliah. Perbedaan itu harus dihadapi dan diselesaikan dengan baik. Semua itu butuh proses yang sering kali tidak mudah dan mampu menurunkan rasa percaya diri.

Untungnya, kejadian semacam ini bisa diatasi dengan cara banyak melakukan diskusi dengan rekan kerja, terutama dengan mereka yang sudah lebih senior. Memang harus diakui bahwa sebagian teman mungkin terkesan menutup diri dan tidak bersedia mendengarkan cerita semacam ini. Namun, sebagian yang lain akan menerima dengan senang hati. Mereka bisa membantu membuka wawasan yang lebih luas dan membuat rasa percaya dirimu kian tumbuh dan berkembang.

3. Terus tingkatkan skill

3 Tips untuk Mengatasi Rasa Kurang Percaya Diri di Tempat Kerjailustrasi kegiatan seminar (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Di dalam melakoni suatu pekerjaan, kamu pasti dituntut untuk bisa melaksanakan tugas yang menjadi tanggung jawabmu dengan sebaik-baiknya. Tidak hanya itu, terkadang kamu juga harus berinteraksi dengan banyak orang dari berbagai latar belakang untuk urusan kerja tersebut. Ketika tidak punya cukup skill untuk melakukan keduanya, biasanya rasa percaya diri perlahan akan memudar.

Oleh sebab itu, berusahalah untuk terus meningkatkan skill. Pertama, kamu harus mengasah kemampuan terkait dengan pekerjaan agar keahlianmu semakin bertambah. Kedua, latih juga skill untuk bersosialisasi agar lebih luwes ketika bertemu dengan berbagai tipe rekan kerja. Semua ini sangat bermanfaat dan tentu dapat membuatmu menjadi jauh lebih percaya diri.

Suasana di tempat kerja memang terkadang dapat membuat rasa percaya diri menurun. Namun, bukanlah sebuah pilihan yang bijaksana apabila membiarkan kondisi tersebut hingga berlarut-larut. Jika kamu mengalami permasalahan seperti ini, segera atasi, ya! Semakin cepat rasa percaya diri dikembangkan, semakin besar pula peluangmu untuk bekerja dengan maksimal.

Baca Juga: 5 Tips Berkolaborasi Efektif saat di Dunia Kerja, Dijamin Sukses!

Ratna Kurnia Ramadhani Photo Verified Writer Ratna Kurnia Ramadhani

Manusya mriga satwa sewaka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya