5 Referensi Produk Perawatan Rambut Oriflame, Wajib Kamu Coba! 

Ada sampo, kondisioner, hingga sisir

Kamu mungkin sudah familiar dengan merek perawatan kulit tubuh bernama Oriflame. Salah satu lini produk yang banyak diminati dari Oriflame adalah perawatan rambut. Mereka menyediakan berbagai produk seperti sampo, kondisioner, dan hair tonic.

Produk-produk ini efektif diklaim dalam mengatasi masalah seperti rambut rontok, ketombe, serta rambut kering dan kusam. Di bawah ini adalah rekomendasi produk perawatan rambut dari Oriflame. Harganya sangat terjangkau dengan kualitasnya luar biasa!

1. Love Nature Shampoo Wheat & Coconut

5 Referensi Produk Perawatan Rambut Oriflame, Wajib Kamu Coba! Love Nature Shampoo Wheat & Coconut (dok. Oriflame)

Kamu bisa memiliki sampo ini dengan membayar Rp65 ribu. Sampo ini diklaim memiliki tekstur creamy yang membantu mengembalikan kelembapan pada rambut kering dan rusak. Sampo ini dirancang khusus untuk membersihkan sekaligus menutrisi.

Produk ini mengandung ekstrak organik alami dari wheat dan coconut oil. Bahan-bahan tersebut diklaim secara efektif menutrisi rambut dan membuatnya terasa lebih lembut. Dengan busa lembut yang dihasilkan, shampoo ini akan bekerja membersihkan rambut tanpa membuatnya kering.

2. Love Nature 2-in-1 Shampoo & Conditioner Apple & Bamboo

5 Referensi Produk Perawatan Rambut Oriflame, Wajib Kamu Coba! Love Nature 2-in-1 Shampoo & Conditioner Apple & Bamboo (dok. Oriflame)

Rambut rontok dapat mempengaruhi penampilan baik pria maupun wanita, bahkan bisa terjadi pada usia di bawah 30 tahun. Love Nature 2-in-1 Shampoo and Conditioner for Thin Hair Apple and Bamboo diklaim sebagai sebuah solusi yang dirancang khusus untuk rambut tipis. Produk perawatan rambut 2-in-1 ini memadukan apel dan bambu alami.

Produk ini tidak hanya membersihkan rambut, tetapi juga membuatnya halus dalam satu langkah mudah. Bebas silikon, biodegradable, serta diuji dermatologis dikemas dalam botol 250 ml. Kombinasi apel segar dan bambu kaya antioksidan membuat produk ini diklaim ideal untuk memperkuat rambut, meningkatkan elastisitas, dan memudahkan penyisiran.

Baca Juga: 10 Kesalahan Perawatan Rambut Pria yang Umum Dilakukan, Hindari!

3. Oriflame Styler Detangle Brush

5 Referensi Produk Perawatan Rambut Oriflame, Wajib Kamu Coba! Oriflame Styler Detangle Brush (dok. Oriflame)

Sisir keramas ini juga sangat direkomendasikan karena harganya hanya Rp40 ribu. Styler detangle brush ini dirancang untuk merapikan rambut yang mudah kusut dengan efisien. Dengan desain yang ergonomis, sikat ini membantu mengurai rambut yang lembap tanpa menimbulkan rasa sakit atau ketidaknyamanan.

Sisir ini ideal untuk penggunaan sehari-hari. Styler detangle brush memastikan rambut tetap halus dan mudah diatur. Keunggulannya terletak pada kemampuannya untuk menyisir rambut dengan lembut, sehingga mengurangi kerusakan dan menjaga kesehatan rambut.

4. Love Nature Shampoo Nettle & Lemon

5 Referensi Produk Perawatan Rambut Oriflame, Wajib Kamu Coba! Love Nature Shampoo Nettle & Lemon (dok. Oriflame)

Sampo ini juga harus kamu coba. Dengan harga Rp65 ribu, kamu bisa memanjakan rambut dengan perawatan yang menyegarkan menggunakan sampo yang mengandung nettle dan lemon. Formula unggulan ini akan memberikan keharuman yang menyenangkan.

Sampo ini akan membantu menjaga rambut tetap bersih dan wangi, serta mengurangi rasa berminyak hingga waktu cuci berikutnya. Sampo ini memiliki formula biodegradable dan bebas silikon. Pilihan yang ramah lingkungan dan lembut pada rambut!

5. Love Nature Conditioner For Coloured Hair Pomegranate & Oats

5 Referensi Produk Perawatan Rambut Oriflame, Wajib Kamu Coba! Love Nature Conditioner For Coloured Hair Pomegranate & Oats (dok. Oriflame)

Bagi yang memiliki rambut diwarnai, kondisioner ini cocok untukmu. Kondisioner ini dijual dengan harga Rp50 ribu saja. Untuk perawatan rambut yang diwarnai, kondisioner ini akan menjaga warna rambut tetap indah dengan sentuhan alami.

Formula kaya namun ringan ini mudah dibilas dan tidak membuat rambut terasa berat. Kandungan ekstrak delima alami dan oat organik berfungsi untuk menjaga warna, melembapkan, dan melindungi rambut. Selain itu, produk ini biodegradable, menjadikannya pilihan yang ramah lingkungan untuk perawatan rambut.

Dengan berbagai pilihan produk, kamu dapat menemukan solusi yang tepat untuk kebutuhan spesifikmu. Dari sampo hingga kondisioner, Oriflame menawarkan produk berkualitas yang dirancang untuk menjaga kesehatan dan kecantikan rambut. Lengkap banget!

Baca Juga: 5 Produk Perawatan Rambut yang Wajib Kamu Miliki, Bikin Makin Keren!

Porcelain Photo Verified Writer Porcelain

・ʚ skincare recommendations from porcelain ɞ・

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya