10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!

Banyak pilihan warna selain shade natural

Pemilihan cat tembok kamar adalah salah satu bagian penting untuk menciptakan suasana yang kamu inginkan. Namun, bukan berarti pilihan warnamu sangat terbatas dan terkesan monoton. Sekarang ini, ada banyak varian warna sehingga kamu tidak perlu khawatir. Dilansir The Spruce, memilih warna yang sesuai akan membawa perbedaan besar pada kamarmu. Salah satu suasana yang disukai yaitu menenangkan, hangat dan nyaman. Bagaimana cara menghadirkannya melalui pemilihan cat tembok kamar?

Warna putih, abu-abu, biru, merah muda, hijau lembut, lavender dan peach sering dikaitkan dengan ketenangan. Suasana hangat yang nyaman tidak harus membosankan, bukan? Pilih warna kesukaanmu agar lebih personal, jika merasa terlalu mencolok maka pilih shade yang lebih lembut. Berikut beberapa warna yang mungkin bisa kamu pertimbangkan.

1. Pale grey, warna aman untuk yang suka abu-abu tapi tidak ingin ruangan terasa gelap

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (pixabay.com/Anna Lisa)

2. Off white, warna netral yang banyak dipilih karena menyatu dengan wooden flooring dan bahkan aksen gelap

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (pixabay.com/Anna Lisa)

3. Pale yellow, shade kuning yang memberikan nuansa hangat dan cheerful. Warnanya mungkin tampak berbeda, tergantung pencahayaannya

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (pixabay.com/Gregory Butler)

4. Pure white, bisa jadi pilihan untuk kamu yang suka clean lines. Biasanya banyak digunakan pada desain minimalis

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (commons.m.wikimedia.org/Anna Lisa)

Baca Juga: 6 Ide Perpaduan Cat Tembok Geometri Interior Cheerful Minimalis

5. Soft sage green, pilihan terbaik untuk menciptakan suasana damai yang menenangkan dalam ruangan

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (commons.m.wikimedia.org/Anna Lisa)

6. Dark olive green, menghadirkan suasana warm and cozy tapi tetap tampak luxurious!

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (pixabay.com/Anna Lisa)

7. Muted teal, warna yang sangat menenangkan dan cocok bagi kamu si pencinta warna biru

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (pexels.com/Rachel Claire)

8. Soft brown pink, pilihan aman bagi yang suka warna pink tapi tidak ingin terlalu mencolok. Serasi untuk desain estetik bohemian

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (instagram.com/studiofantoush)

9. Muted lavender, serasi bagi kamu yang tidak suka warna natural. Mendatangkan suasana damai tapi tetap memilih warna kesukaanmu

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (instagram.com/shannoneddingsinteriors)

10. Powder blue, warna yang sesuai untuk desain minimalis estetik. Buat ruangan tampak bersih dengan cara indah

10 Cat Tembok Kamar yang Menenangkan, Nuansa Lebih Hangat!Kamar tidur (pixabay.com/Anna Lisa)

Menghadirkan suasana menenangkan yang hangat tidak harus memilih warna netral. Warna gelap seperti abu-abu dan hitam juga bisa jadi opsi lain, cukup kamu sesuaikan dengan pencahayaan dalam ruangan dan upayakan sirkulasi udara lancar. Shade biru lainnya yang bisa jadi pilihan adalah biru langit, baby blue, dan aqua jika suka warna lebih terang. Jadi, warna apa yang paling cocok untuk kamarmu?

Baca Juga: 8 Rekomendasi Merek Cat Tembok dan Berbagai Keunggulannya 

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Grow in silence

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya