6 Tips Memilih Kafe untuk WFC, Hybrid Worker Wajib Cek!

Pemilihan kafe sangat penting agar lebih nyaman saat bekerja

Kafe menjadi salah satu tempat favorit orang-orang untuk bekerja. Alasannya bisa bermacam-macam, seperti lebih fleksibel jika ingin bertemu rekan, menciptakan suasana baru, dan lainnya. Karena itu, penting untuk memilih kafe yang nyaman dan sesuai dengan selera dan kebutuhan.

Tak perlu bingung karena pastinya banyak kafe yang tidak hanya cocok dijadikan tempat nongkrong, tetapi juga bekerja. Nah, artikel ini akan memberimu tips memilih kafe untuk WFC (Work From Cafe) yang bisa jadi referensi. Yuk, simak sampai tuntas!

1. Lokasi yang dekat dengan rumah atau kantor

6 Tips Memilih Kafe untuk WFC, Hybrid Worker Wajib Cek!ilustrasi dua orang mengobrol (pexels.com/nappy)

Pilihlah lokasi kafe yang strategis, yaitu dekat dengan rumah ataupun kantor. Apabila dekat dengan rumah, kamu tidak perlu waktu lama untuk menempuh perjalanan sehingga meminimalisir kemacetan. Kemudian, jika terjadi sesuatu yang urgen di rumah, kamu dapat segera pulang.

Apabila dekat dengan kantor, juga dapat memudahkanmu jika sewaktu ada yang harus diurus di kantor. Khususnya, bisa menjadi pilihan jika kamu tiba-tiba memiliki jadwal meeting dengan klien.

2. Memiliki kestabilan jaringan internet atau Wi-Fi yang tersedia

6 Tips Memilih Kafe untuk WFC, Hybrid Worker Wajib Cek!ilustrasi orang bekerja melalui laptop (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Jaringan internet adalah satu hal yang penting untuk menunjang pekerjaan. Jadi, perhatikan performa sinyal dari jaringanmu saat di kafe tersebut. Atau kamu juga bisa memilih kafe yang menyediakan fasilitas Wi-Fi secara gratis.

Caranya memang kamu harus trial dan error sendiri untuk mengetahui kualitas jaringan jika berada di sana. Selain itu, kamu juga bisa melihat ulasan yang terdapat di media sosial atau google maps milik kafe tersebut.

3. Menyediakan stopkontak yang memadai di setiap meja

6 Tips Memilih Kafe untuk WFC, Hybrid Worker Wajib Cek!ilustrasi orang bekerja di kafe (pexels.com/Ono Kosuki)

Selain jaringan internet, stopkontak juga diperlukan saat menggunakan laptop atau ponsel secara terus menerus. Pastikan bahwa kafe tersebut menyediakan stopkontak yang cukup di setiap mejanya. Khususnya, bagi kamu yang ingin menetap dalam waktu lama.

Kemudian, untuk berjaga-jaga, kamu juga bisa membawa power bank. Sehingga, kamu tidak perlu bingung lagi apabila stopkontak sudah terpakai penuh. 

Baca Juga: 5 Coffee Shop di Blok M, Spot Nongkrong sampai WFC yang Seru

4. Menawarkan jam operasional yang sesuai dengan waktu kerjamu

6 Tips Memilih Kafe untuk WFC, Hybrid Worker Wajib Cek!ilustrasi orang bekerja di kafe (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Pastinya setiap orang memiliki preferensi tersendiri mengenai jam mulai bekerja, khususnya bagi kamu yang jam kerjanya fleksibel. Jadi, pastikan bahwa jam operasional kafe sesuai dengan yang kamu inginkan.

Khususnya, apabila kamu berniat menetap dalam waktu lama, perhatikan jam tutup kafe tersebut. Jadi, kamu dapat pergi sebelum ditegur, deh! Terlebih lagi, kamu gak perlu repot pindah ke kafe yang baru.

5. Memberikan suasana yang tenang dan adem

6 Tips Memilih Kafe untuk WFC, Hybrid Worker Wajib Cek!ilustrasi orang bekerja di kafe (pexels.com/Marcus Aurelius)

Kenyamanan dapat dirasakan dari suasana yang kita dapatkan. Karena itu, pilihlah kafe dengan suasana yang tenang dan adem. Khususnya, jika kamu termasuk orang yang dapat bekerja dalam suasana yang tenang, hindari kafe yang ramai di jam tertentu atau jam hangout.

Selain itu, kamu juga bisa pilih sudut pojok atau ujung yang minim dari kebisingan. Kemudian, tingkat kesejukan juga dapat mempengaruhi kenyamanan. Usahakan untuk pilih kafe yang minim terkena panas matahari langsung atau paling tidak menggunakan AC dengan suhu yang cukup dingin.

6. Memfasilitasi tempat ibadah, khususnya musala

6 Tips Memilih Kafe untuk WFC, Hybrid Worker Wajib Cek!ilustrasi orang melaksanakan salat (pexels.com/Alena Darmel)

Bagi kamu yang beragama Islam pasti sangat concern terhadap ketersediaan tempat salat di kafe. Jadi, sebelum pergi ke kafe tersebut, riset terlebih dulu untuk mengetahui apakah terdapat musala atau tidak.

Sehingga, nantinya kamu tidak perlu mencari musala di luar ataupun meninggalkan salat. Namun, jangan khawatir, sekarang sudah banyak kafe besar ataupun kecil yang menyediakan tempat salat untuk pelanggannya!

Enam tips di atas bisa jadi pertimbanganmu dalam memilih kafe untuk WFC. Pemilihan kafe menjadi penting karena dapat menunjang rasa semangat dan kenyamanan kerja kamu! Kalau kamu punya tips lainnya, bagikan di kolom komentar, ya!

Baca Juga: 5 Keuntungan Work From Coffee Shop (WFC), Kerja Makin Produktif 

Fatimah Tuzzahrah Photo Verified Writer Fatimah Tuzzahrah

hope my articles are beneficial for you (;

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya