5 Tips Mudah Terapkan Self-Care untuk Mahasiswa, biar Gak Stres

Saatnya luangkan waktu untuk merawat diri sendiri

Di samping menyenangkan, nyatanya dunia perkuliahan mempunyai tantangan tersendiri. Seperti, ketika kamu harus menyeimbangkan antara kuliah, kegiatan kampus serta kehidupan sosial yang sering kali menjadi sulit untuk dijalani.

Akibatnya, kamu hanya memiliki sedikit waktu untuk mengurus dirimu sendiri. Padahal melakukan self care atau memenuhi kebutuhan diri sendiri merupakan aspek penting yang perlu dilakukan demi kesuksesanmu di perguruan tinggi.

Oleh sebab itu, sudah saatnya kamu berhenti sejenak dari berbagai aktivitas yang membebani dan luangkan waktu untuk merawat dirimu sendiri. Agar terhindar dari stres selama kuliah, berikut ini ada beberapa tips mudah terapkan self care untuk mahasiswa.

1. Terapkan manajemen waktu yang baik dan konsisten

5 Tips Mudah Terapkan Self-Care untuk Mahasiswa, biar Gak Stresilustrasi membuat jadwal harian (pexels.com/Vlada Karpovich)

Menerapkan manajemen waktu yang baik dan konsisten merupakan langkah awal sekaligus tindakan pencegahan untuk membantu menjaga kondisi tubuh dan mental agar tetap sehat. Menerapkan cara ini juga bisa membuatmu lebih mudah dalam memperkiraan apa yang akan terjadi di kemudian hari, sehingga kamu dapat mempersiapkan diri untuk menghadapinya dengan cara yang tepat.

“Pada dasarnya, stres terjadi ketika orang merasa tuntutan hidup mereka lebih besar daripada sumber daya yang mereka miliki untuk memenuhi tuntutan tersebut,” ujar Dr. Marnie Elam, selaku profesor psikologi di University of Massachusetts Global, dikutip Umassglobal.

Itu berarti, apabila manajemen waktumu berantakan, kamu akan kehilangan energi dan sulit untuk menyelesaikan berbagai urusanmu. Karenanya, terapkanlah manajemen waktu yang baik dan lakukan itu secara konsisten. Hal ini bertujuan supaya kamu bisa membagi waktu antara menyelesaikan tugas kuliah dengan kegiatan lain tanpa menjadi terlalu stres.

2. Lakukan self care di hari minggu

5 Tips Mudah Terapkan Self-Care untuk Mahasiswa, biar Gak Stresilustrasi menonton televisi (freepik.com/benzoix)

Jika kamu telah mendedikasikan seluruh energimu selama enam hari untuk memenuhi tanggung jawab sebagai mahasiswa, maka jadikan satu hari dalam seminggu sebagai waktu khusus untuk melakukan self care. Misalnya, di hari minggu.

Seperti yang dilakukan oleh Lydia Bielfeldt, seorang mahasisiwa Universitas Illinois Urbana-Champaign. Dirinya telah mengadopsi hari minggu sebagai waktu yang tepat untuk melakukan perawatan diri.

“Sisihkan waktu untuk diri sendiri, baik itu membaca untuk bersenang-senang, berjalan-jalan, meditasi, menulis jurnal atau melakukan perawatan wajah dan menonton film tanpa rasa bersalah,” ujarnya, dikutip Bestcolleges.

Lebih lanjut, Bielfeldt mengatakan, meskipun di perguruan tinggi kamu menemukan lebih banyak kebebasan, tetapi kamu juga mempunyai beban tanggung jawab yang lebih berat dibandingkan saat masih sekolah menengah. Oleh sebab itu, melakukan self care harus selalu menjadi prioritas.

3. Dengarkan apa yang dibutuhkan oleh tubuh dan jiwamu

5 Tips Mudah Terapkan Self-Care untuk Mahasiswa, biar Gak Stresilustrasi mencintai diri sendiri (freepik.com/wayhomestudio)

Kesibukanmu sebagai mahasiswa yang harus menyelesaikan banyak tugas kuliah, mempersiapkan ujian, hingga aktif berorganisasi sering kali membuatmu lupa akan kebutuhan diri sendiri. Padahal mendengarkan apa yang dibutuhkan oleh tubuh dan jiwamu merupkan salah satu bentuk self-care yang dapat diterapkan dengan mudah.

Dikutip Bestcolleges, Catherine Machorro, seorang mahasiswa Western Oregon University, mengaku bahwa dirinya juga sering menerapkan self care dengan cara mendengarkan apa yang dibutuhkan tubuh dan jiwanya. Terkadang, kebutuhan tersebut juga berbeda tergantung harinya.

Walaupun begitu, mengikuti apa yang dibutuhkan oleh tubuh dan jiwamu bisa membuatmu merasa bahagia. Hal ini karena kamu telah memenuhi apa yang diinginkan oleh isi hatimu.

“Menyediakan waktu kreatif juga tak dapat dinegosiasikan. Baik itu menciptakan seni, mengikuti passion, menari, atau apa pun yang kamu sukai,” ujar Machorro. “Ini mungkin hanya membutuhkan 30 menit setiap hari, tapi cobalah meluangkan waktu untuk dirimu sendiri,” pungkasnya.

Baca Juga: 6 Kenyamanan Jalin Hubungan dengan Dia yang Punya Self Acceptance

4. Habiskan waktu dengan orang-orang yang mendukungmu

5 Tips Mudah Terapkan Self-Care untuk Mahasiswa, biar Gak Stresilustrasi piknik (pexels.com/Helena Lopes)

Tips selanjutnya adalah menghabiskan waktu bersama orang-orang yang selalu mendukung kamu. Tak dapat dipungkiri bahwa tetap terhubung dengan orang-orang di sistem pendukung kamu bisa menjadi sumber motivasi yang berkelanjutan saat kamu sedang menjalani semester perkuliahan yang sangat padat.

Ketika kamu sedang berjuang melewati masa yang cukup berat di perkuliahan, orang-orang terkasih dapat membantu mengingatkanmu kembali tentang perjuanganmu untuk bisa diterima di universitas tersebut, yang mana hal itu bisa membuatmu tetap bertahan. Jadi, penting untuk menghubungi orang-orang yang peduli padamu secara rutin supaya kamu merasa lebih didukung dan tidak sendirian.

“Kelilingi dirimu dengan orang-orang, yang ketika keadaan menjadi sulit, mereka mampu mengingatkanmu akan alasan kamu memilih untuk mendalami bidang studi ini,” jelas Dr. Jenny Good, seorang asisten profesor psikologi Global Universitas Massachusetts, dilansir Umassglobal.

5. Jauhkan diri sejenak dari media sosial

5 Tips Mudah Terapkan Self-Care untuk Mahasiswa, biar Gak Stresilustrasi media sosial (pexels.com/cottonbro studio)

Media sosial menjadi salah satu menyebab stres yang dialami oleh banyak orang, termasuk mahasiswa. Hal ini karena arus informasi yang datang terus-menerus bisa sangat membebani.

Memeriksa perkembangan pengikutmu di media sosial atau membaca informasi-informasi yang kurang menyenangkan, dapat memengaruhi suasana hati dan pikiran yang berpotensi menurunkan produktivitasmu dalam belajar. Karenanya, menjauhkan diri sejenak dari media sosial bisa membantu melepaskan diri dari hiruk pikuk serta hal-hal yang sebenarnya tidak perlu kamu pikirkan.

Dilansir Dosomething, seorang psikolog yang berbasis di New York, Dr. Paulette Sherman, mengatakan bahwa jika kamu membutuhkan pengalihan perhatian, cobalah untuk tidak langsung membuka ponsel. Sebaliknya, lakukanlah latihan pernapasan dalam, habiskan waktu di alam terbuka, bersendagurau saat makan siang bersama teman-teman, atau menari mengikuti alunan musik kesukaanmu.

“Ini dapat mengubah energimu, menenangkanmu, memberimu energi, dan meningkatkan semangatmu,” pungkasnya.

Ketika menjadi seorang mahasiswa, itu artinya kamu memiliki tanggung jawab yang cukup besar. Akan tetapi, bukan berarti kamu harus memaksakan diri untuk melakukan segalanya demi memastikan seluruh tanggung jawabmu telah terpenuhi.

Perlu diingat, kesehatan fisik dan mental adalah prioritas utama. Jadi, jangan lupa menerapkan self care untuk memenuhi kebutuhanmu sendiri.

Baca Juga: 6 Tips Melarikan Diri dari Self Judgement, Pernah Merasakannya? 

Delvi Ayuning Photo Verified Writer Delvi Ayuning

Menulis bukan sekadar menuangkan kata-kata lewat tulisan, tapi lebih dari itu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya