5 Tips Kurangi Pengeluaran Selama Libur Mudik Lebaran

Biar dompet gak bocor nih

Sebagian besar masyarakat Indonesia memang sudah menantikan momen mudik. Apalagi di tahun ini, ketika tidak ada lagi pembatasan perjalanan seperti dua tahun terakhir dikarenakan pandemi, kegiatan mudik kembali berjalan seperti biasa.

Namun, seringkali biaya yang dikeluarkan untuk mudik dapat menjadi beban keuangan yang cukup besar. Untuk mengatasi arus keuangan, kamu bisa menggunakan pembayaran Tokopedia paylater sebagai jalan ninja mengakali pengeluaran selama mudik lebaran, bahkan bisa membuat pengeluaran lebih hemat, karena promo yang diberikan.

Tidak hanya itu, berikut ada tips mengurangi pengeluaran selama mudik Lebaran, agar THR yang kamu dapat tidak habis di tengah jalan.

1. Buat Anggaran yang Realistis

5 Tips Kurangi Pengeluaran Selama Libur Mudik Lebaran

Membuat rencana anggaran sebelum mudik menjadi salah satu cara yang efektif untuk mengurangi pengeluaran. Caranya dengan membuat daftar barang-barang yang perlu dibawa dan mencari tahu harga-harga barang tersebut di tempat tujuan.

Dengan begitu, Anda dapat menentukan anggaran yang lebih tepat dan menghindari pengeluaran yang tidak perlu. Selain itu, kamu juga bisa mencari informasi tentang tempat-tempat makan yang terjangkau di tempat tujuan sehingga tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk makan.

Baca Juga: Doa Perjalanan Jauh Naik Mobil, Amalkan Saat Mudik Lebaran

2. Siapkan Dana Darurat

5 Tips Kurangi Pengeluaran Selama Libur Mudik LebaranIlustrasi penukaran uang tunai. (ANTARA FOTO/Arif Firmansyah)

Selain membuat rencana anggaran, membawa dana darurat juga sangat penting untuk menghindari kebingungan saat terjadi keadaan tidak terduga selama mudik. Kondisi tak terduga yang biasanya terjadi seperti ketinggalan pesawat, kereta, kapal laut atau transportasi yang dipilih. Sehingga akhirnya mau tidak mau harus mengeluarkan dana ekstra yang diambil dari dana darurat.

Dana darurat juga bisa digunakan untuk membayar biaya kesehatan, atau kebutuhan mendadak lainnya. Jangan lupa untuk menyimpan dana darurat di tempat yang aman jika dalam bentuk tunai. Namun, akan lebih aman jika dalam bentuk non tunai seperti kartu debit, kartu kredit hingga paylater.

3. Manfaatkan Promo Lebaran

5 Tips Kurangi Pengeluaran Selama Libur Mudik Lebaran
dm-player

Wajib hukumnya untuk memanfaatkan promo Lebaran, karena mulai dari e-commerce, agen travel, maskapai penerbangan, toko-toko di mall, hingga paylater seperti Kredivo juga memberikan promo menarik untuk memenuhi kebutuhan Lebaran Anda.

Apabila Anda ingin menggunakan Kredivo sebagai pembayaran Tokopedia paylater, maka Anda bisa menikmati promo #SALEturahmi, di mana Anda mendapatkan diskon hingga Rp1 juta, dengan memasukkan kode promo KREDIVO500.

Nah, segala kebutuhan Lebaran Anda yang tersedia di Power Merchant & Power Merchant Pro dan Official Store Tokopedia, bisa lebih hemat menggunakan promo dari Kredivo.

4. Gunakan transportasi umum

5 Tips Kurangi Pengeluaran Selama Libur Mudik Lebaran

Menghemat biaya transportasi juga dapat menjadi salah satu tips mengurangi pengeluaran selama mudik lebaran. Salah satu caranya dengan menggunakan transportasi umum seperti kereta api atau bus untuk perjalanan ke kampung halaman.

Selain lebih murah, transportasi umum juga lebih aman dan nyaman untuk perjalanan jauh. Jangan lupa untuk membeli tiket jauh-jauh hari agar bisa mendapatkan harga yang lebih murah. 

Opsi lain tentu saja membeli dengan menggunakan paylater dari Kredivo, sehingga bisa dicicil sesuai dengan kemampuan finansial dan bisa menikmati promo cicilan 0% untuk tenor 6 bulan, khusus transaksi di aplikasi, outlet atau website Airasia, Antavaya, Citilink, Garuda Indonesia, Misteraladin, Pegipegi, Redbus, RedDoorz, Sriwijaya Air dan Travelio.

5. Membeli Oleh-oleh Secara Bijak

5 Tips Kurangi Pengeluaran Selama Libur Mudik Lebaran

Saat mudik lebaran, tidak jarang kita dibuat bingung untuk memilih oleh-oleh yang akan dibeli untuk keluarga dan teman-teman di kampung halaman. Oleh-oleh yang dibeli tentu saja harus sesuai dengan selera dan juga budget yang dimiliki. 

Untuk menghemat pengeluaran, Anda bisa membeli oleh-oleh secara bijak dengan memilih oleh-oleh yang murah namun tetap berkualitas atau dengan membeli oleh-oleh yang dijual dalam bentuk paket atau combo yang lebih hemat. 

Apalagi jika Anda memanfaatkan promo #SALEturahmi dari Kredivo, sudah pasti makin hemat dan #Sefleksibelitu belanja seluruh kebutuhan Lebaran.

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar Kredivo Tanpa NPWP, Mudah dan Cepat!

Topik:

  • Bima Anditya Prakasa

Berita Terkini Lainnya