6 Tanda Kamu adalah Orang yang Pandai Bersyukur, Bahagia Jalani Hidup

Dengan bersyukur lebih ringan jalani hidup

Bersyukur merupakan sikap penting dan setiap orang harus punya untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Orang yang pandai bersyukur hidupnya lebih bahagia serta sehat secara mental maupun fisik. Selain itu juga punya hubungan sosial yang jauh lebih baik.

Bersyukur bukan hanya sekadar dengan ucapan yang keluar dari bibir saja, tetapi dengan mengubah cara pandang kamu terhadap kejadian yang ada di sekitar. Bersyukur juga bisa dijadikan sebagai bentuk apresiasi atas segala yang sudah kamu capai, baik itu hal besar maupun kecil. Padatnya aktivitas dan tekanan hidup kadang membuat kamu kurang bersyukur dengan kehidupan yang sudah kamu punya.

Pandai bersyukur bisa menjadi sumber kebahagiaan dan kepuasan dalam hidup. Jangan bilang kamu orang yang pandai bersyukur kalau tidak punya tanda berikut!

1. Bisa menghargai hal yang kecil

6 Tanda Kamu adalah Orang yang Pandai Bersyukur, Bahagia Jalani Hidupilustrasi sedang gembira karena bisa berolahraga(pexels.com/Allan Mas)

Orang yang pandai bersyukur pasti mampu menghargai hal-hal kecil dalam hidupnya. Tidak hanya bersyukur atas hal-hal besar yang sudah dicapai, namun kejadian sekecil apapun yang terjadi dalam hidupnya juga selalu disyukuri.

Sehingga tidak hanya hal besar seperti punya karir yang sukses, rejeki lancar dan bisa mencapai hal besar lainnya saja yang disyukuri. Tetapi juga dengan momen sederhana seperti dapat senyuman dari orang yang dicintai, punya badan sehat dan keluarga yang baik juga harus di syukuri.

2. Gak gampang ngeluh

6 Tanda Kamu adalah Orang yang Pandai Bersyukur, Bahagia Jalani Hidupilustrasi tetap semangat meskipun sedang sibuk(pexels.com/SHVETS production

Orang yang pandai bersyukur juga jarang mengeluh tentang keadaan atau kondisi hidup yang mereka alami. Sadar bahwa mengeluh hanya membuat mereka merasa tidak puas dengan hidup yang sudah mereka punya.

Mereka yang pandai bersyukur akan lebih memilih untuk fokus pada hal-hal yang positif dan menerima dengan apa yang sudah mereka miliki. Sehingga hidup akan terasa lebih ringan dan mudah tanpa terbebani dengan hal yang kurang penting.

Baca Juga: 6 Hal yang Membuat Individu Berkepribadian Tenang Pandai Bersyukur

3. Pandai ambil hikmah dari setiap pengalaman

6 Tanda Kamu adalah Orang yang Pandai Bersyukur, Bahagia Jalani Hidupilustrasi berbagi pengalaman dengan teman(pexels.com/RF._.studio)

Pengalaman baik maupun buruk bagi orang yang pandai bersyukur merupakan kesempatan untuk belajar dan bisa berkembang. Kesalahan yang mereka lakukan bisa menjadi umpan balik untuk lebih maju.

Mereka menyadari bahwa dalam situasi sulit pun ada sebuah pelajaran berharga yang bisa di ambil. Oleh karena itu, mereka akan selalu mensyukuri dengan setiap pengalaman yang pernah mereka alami.

4. Punya hubungan erat dengan orang lain

6 Tanda Kamu adalah Orang yang Pandai Bersyukur, Bahagia Jalani Hidupilustrasi punya banyak sahabat baik(pexels.com/Diva Plavalaguna)

Orang yang pandai bersyukur cenderung punya relasi yang lebih kuat dengan orang lain. Mereka bisa menghargai hubungan tersebut dan bersyukur dengan kehadiran orang yang bisa mendukung dan mencintai mereka.

Mereka juga lebih peduli dan perhatian dengan kebutuhan orang lain, sehingga bisa buat hubungan mereka semakin erat. Hubungan ini bisa membuat mereka lebih punya relasi banyak yang membuat hidup mereka bisa penuh warna.

5. Berbagi kebaikan dengan orang lain

6 Tanda Kamu adalah Orang yang Pandai Bersyukur, Bahagia Jalani Hidupilustrasi sedang membantu teman memasak(pexels.com/ Katerina Holmes)

Orang yang pandai bersyukur tidak hanya menerima kebaikan dari orang lain saja, tetapi juga senang berbagi kebaikan. Momen berbagi sesuatu dari apa yang mereka punya merupakan wujud rasa syukur kepada Tuhan.

Mereka sadar bahwa dengan memberikan kepada orang lain, tidak hanya bisa buat orang lain bahagia, tetapi juga merasa lebih bersyukur atas apa yang mereka miliki. Karena meskipun sedikit, masih bisa bermanfaat bagi orang lain.

6. Sadar dengan kekurangan diri sendiri

6 Tanda Kamu adalah Orang yang Pandai Bersyukur, Bahagia Jalani Hidupilustrasi menyadari kekurangannya(pexels.com/Liza Summer)

Orang yang pandai bersyukur menyadari tentang kekurangan diri mereka dan tetap bersyukur atas apa yang mereka miliki, meskipun gak sempurna. Mereka tidak terlalu fokus dengan hal yang belum mereka capai atau kekurangan yang mereka miliki, tetapi lebih bersyukur dengan yang sudah mereka miliki.

Menjadi orang yang selalu bersyukur memang mudah di ucapkan tapi sangat sulit untuk mendapatkannya. Tetapi hal itu sangatlah penting untuk kebahagiaan kamu sendiri.

Terus berusaha untuk bersyukur agar bisa melihat kehidupan dengan lebih positif, lebih bahagia, dan penuh arti. Jadi, mulailah menghargai setiap kejadian yang terjadi dalam hidup kamu.

Baca Juga: 6 Pentingnya Bersyukur di Tengah Lika-liku Menjalani Alur Kehidupan

Binti Nur Rohmah Photo Verified Writer Binti Nur Rohmah

Life much better

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi

Berita Terkini Lainnya