5 Tips Mencari Tempat Piknik yang Aman dan Nyaman

Tidak boleh sembarangan menggunakan tempat

Menikmati hari libur dengan berkumpul bersama keluarga, teman atau orang-orang tersayang pastinya akan membuat hari terasa lebih menyenangkan. Ada berbagai macam pilihan aktivitas seru yang bisa dilakukan bersama untuk mengisi waktu luang liburan atau akhir pekan. 

Salah satunya adalah dengan melakukan piknik. Biasanya piknik dilakukan di suatu tempat seperti taman atau tempat luas lainnya. Piknik menjadi pilihan yang tepat karena tidak perlu banyak mengeluarkan uang, namun bisa menciptakan kehangatan dari setiap perbincangan dan kegiatan makan bersama yang dilakukan ketika piknik. 

Meskipun demikian, tentunya kita juga harus memperhatikan beberapa hal sebelum melakukan piknik, tidak hanya tentang apa saja yang harus dibawa, namun juga memperhatikan dimana tempat yang tepat untuk melaksanakan piknik. Nah, berikut ini adalah beberapa tips mencari tempat piknik agar aman dan nyaman. Yuk simak penjelasannya!

Baca Juga: 6 Tips Merawat Lansia yang Hobi Piknik Jauh, Harus Selalu Dituruti?

1. Pilih tempat yang mudah dijangkau

5 Tips Mencari Tempat Piknik yang Aman dan Nyamanilustrasi piknik di tempat yang mudah dijangkau (pexels.com/MART PRODUCTION)

Yang pertama, usahakan memilih tempat yang mudah dijangkau, terutama bagi yang ingin melakukan piknik bersama keluarga dan membawa anak-anak maupun orang tua yang sudah lanjut usia.

Tempat yang mudah dijangkau pastinya mempunyai akses yang mudah sehingga dapat mempercepat perjalanan pula. Biasanya tempat piknik yang mudah dijangkau akan lebih banyak dikenal orang sehingga kita tidak akan kesulitan mencari referensi tempat piknik. 

2. Cek fasilitas yang tersedia

5 Tips Mencari Tempat Piknik yang Aman dan Nyamanilustrasi fasilitas di tempat piknik (pexels.com/Kampus Production)

Sebelumnya, usahakan untuk mencari informasi mengenai tempat piknik yang akan digunakan. Khususya, berkaitan dengan ketersediaan toilet ataupun saluran air untuk mencuci tangan. Kamu bisa mencari tahu dengan cara mengunjungi tempatnya secara langsung, bertanya kepada teman yang pernah berkunjung kesana, cek pada maps, atau melihat review di media sosial.

Dengan begitu kamu bisa lebih mempersiapkan apa saja yang pelu dibawa. Misalnya tidak perlu membawa tikar karena ternyata di sana sudah ada banyak bangku atau tempat duduk yang bisa digunakan. 

Baca Juga: 6 Tips Merawat Lansia yang Hobi Piknik Jauh, Harus Selalu Dituruti?

3. Pertimbangkan keamanan dan kebersihan

5 Tips Mencari Tempat Piknik yang Aman dan Nyamanilustrasi piknik di tempat yang aman dan bersih (pexels.com/Mikhail Nilov)

Karena piknik dilakukan di luar ruangan, maka pastikan agar tempat yang digunakan aman dan juga bersih sehingga layak untuk ditempati. Misalnya jangan melakukan piknik di dekat semak-semak karena rawan adanya hewan buas seperti ular. Kemudian, hindari piknik di dekat kolam atau aliran air jika membawa anak-anak yang suka berlarian.  

4. Pilih tempat yang teduh

5 Tips Mencari Tempat Piknik yang Aman dan Nyamanilustrasi piknik di tempat yang teduh (pexels.com/Matheus Bertelli)

Pastikan untuk memilih tempat yang teduh agar nyaman saat melakukan piknik. Pilih tempat yang berada di bawah pohon agar terasa teduh dan lebih asri. Namun pastikan bahwa pohon tersebut juga aman ya! Hindari melakukan piknik saat musim hujan atau ketika angin kencang. Jika perlu, kamu bisa membawa tenda kecil sebagai tempat berteduh. 

5. Periksa kebijakan atau aturan setempat

5 Tips Mencari Tempat Piknik yang Aman dan Nyamanilustrasi aturan di tempat piknik (pexels.com/Khairul Azizi:)

Apa pun yang kita lakukan, pastinya harus mematuhi aturan dan kebijakan yang berlaku. Karena, adanya aturan pasti demi kebaikan, keamanan dan kenyamanan bersama. Pastikan untuk melihat aturan-aturan di sekitar tempat piknik dan patuhilah aturan tersebut. Biasanya ada yang tertulis maupun tidak tertulis, namun hendaknya kita juga berusaha menjaga, misalnya dengan tidak membuang sampah sembarang dan parkir di tempat yang telah disediakan. 

Nah, itulah beberapa tips mencari tempat piknik yang aman dan nyaman. Jangan lupa untuk mengikuti tips-tips tadi ya, agar kegiatan piknik menjadi lebih menyenangkan. 

Baca Juga: 5 Tips agar Percaya Diri saat Vlogging di Tempat Umum

Arina Tri Wahyuni Photo Verified Writer Arina Tri Wahyuni

Finding magic in the little things✨

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya