11 Weton yang Tidak Boleh Keluar saat Malam Suro, Apa Saja?

Ada beberapa weton yang disukai makhluk gaib

Malam 1 Suro 2024 akan jatuh pada hari Minggu malam, 7 Juli 2024. Otomatis tanggal 1 Suro jatuh tepat di hari Senin, 8 Juli 2024 nanti. Malam 1 Suro akan bertepatan dengan 1 Muharram atau pergantian tahun baru Islam.

Sebagai malam yang sakral dan keramat, banyak pantangan selama malam 1 Suro. Bahkan, ada beberapa weton yang tidak boleh keluar saat malam Suro karena dipercaya rentan mendapatkan kesialan.

Apa saja weton yang tidak boleh keluar saat malam Suro? Baca selengkapnya, yuk!

Baca Juga: 8 Weton yang Beruntung di Tahun 2024, Berlimpah Rezeki

1. Weton apa saja yang dilarang keluar saat malam Suro?

11 Weton yang Tidak Boleh Keluar saat Malam Suro, Apa Saja?ilustrasi karakter seseorang (unsplash.com/Dingzeyu Li)

Larangan keluar saat malam Suro sebenarnya berlaku bagi siapa pun yang percaya. Terutama oleh masyarakat yang berpegang teguh pada budaya Jawa.

Namun, ada beberapa weton yang dianjurkan untuk tidak keluar sama sekali pada malam Suro, yaitu weton tulang wangi. Istilah weton tulang wangi digunakan untuk merujuk weton-weton yang memiliki daya tarik kuat.

Konon, weton tulang wangi memiliki aroma yang disukai oleh makhluk gaib. Oleh karena itu, weton tulang wangi juga lebih peka terhadap kehadiran makhluk gaib di sekitarnya. Kepekaan itulah yang membuat weton tulang wangi dianggap istimewa.

Menurut primbon Jawa, ada 11 weton tulang wangi, yaitu:

  • Senin Kliwon
  • Senin Wage
  • Senin Pahing
  • Selasa Legi
  • Rabu Pahing
  • Rabu Kliwon
  • Kamis Wage
  • Sabtu Wage
  • Sabtu Legi
  • Minggu Pon
  • Minggu Kliwon.

2. Kenapa weton tulang wangi harus hati-hati di bulan Suro?

11 Weton yang Tidak Boleh Keluar saat Malam Suro, Apa Saja?ilustrasi hati-hati di jalan (unsplash.com/Alex Wendpap)

Sesuai dengan penjelasan sebelumnya, maka weton yang tidak boleh keluar saat malam Suro adalah 11 weton tulang wangi. Konon, aroma weton tulang wangi menarik serta disukai makhluk gaib.

Untuk itu, pemilik weton tulang wangi lebih gampang menyerap energi dan mendapatkan pengaruh yang lebih besar dari makhluk gaib yang berkeliaran saat malam 1 Suro. Berdasarkan kepercayaan secara turun temurun, weton tulang wangi jadi rentan sakit-sakitan.

Nah, demi menghindari kesialan dan malapetaka, sebaiknya weton tulang wangi tidak keluat saat malam Suro. Pantangan lainnya adalah jangan bepergian jauh juga. Sebaiknya pilih waktu lain.

3. Apa saja yang dilarang pada malam 1 Suro?

11 Weton yang Tidak Boleh Keluar saat Malam Suro, Apa Saja?ilustrasi traveling bersama teman-teman (unsplash.com/Jed Villejo)

Malam 1 Suro sangat lekat dengan mitos. Selain ritual dan tradisi, ada beberapa larangan pada malam 1 Suro dan ada baiknya dihindari agar tidak terjadi hal buruk. 

Salah satu larangannya yakni ada beberapa weton yang tidak boleh keluar saat malam Suro. Sebenarnya, larangan tidak boleh keluar juga berlaku untuk siapa pun, terlepas wetonnya apa.

Selain larangan keluar atau bepergian jauh, berikut larangan saat malam 1 Suro yang masih diyakini oleh masyarakat Jawa:

  • Tidak boleh menggelar pesta
  • Tidak boleh mengadakan pernikahan
  • Dilarang berkata kasar atau buruk
  • Dilarang pindahan rumah
  • Dilarang membangun rumah
  • Dilarang berisik.

Habiskan malam 1 Suro dengan memperbanyak hal-hal baik. Pasalnya, malam tersebut juga dirayakan sebagai malam pergantian tahun dalam kalender Jawa. Tahun baru yang dimaknai sebagai momen penyucian diri.

Sudah tahu 11 weton yang tidak boleh keluar saat malam Suro, kan? Apapun wetonmu, jangan lupa selalu berhati-hati dan berdoa, ya.

Baca Juga: 11 Weton Tulang Wangi yang Daya Tariknya Sampai ke Alam Gaib

Topik:

  • Ana Widiawati
  • Addina Zulfa Fa'izah

Berita Terkini Lainnya